Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Motor hingga Laptop Dicuri Saat Pemilik Rumah di Depok Pergi untuk Rayakan Ulang Tahun

Kompas.com - 18/01/2023, 17:53 WIB
M Chaerul Halim,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

DEPOK, KOMPAS.com - Sebuah rumah di RT 004 RW 011, Meruyung, Limo, Kota Depok, dibobol maling pada Minggu (15/1/2023).

Akibatnya, satu motor Vario beserta surat-suratnya, dua unit laptop, kamera DSLR, uang arisan senilai Rp 10 juta, hingga uang tabungan digondol maling.

Pemilik rumah, Abed Sinaga, mengatakan kerugian yang dia alami ditaksir sebesare Rp 60 juta.

Baca juga: Sekeluarga Pergi Rayakan Ulang Tahun, Rumah di Meruyung Depok Dibobol Maling...

"Total kerugian, kalau dihitung mungkin kurang lebih Rp 50 hingga 60 juta," kata Abed saat ditemui di kediamannya, Rabu (18/1/2023).

Dia mengatakan, aksi pencurian terekam kamera pengawas atau CCTV rumah tetangganya. Dari rekaman CCTV tersebut terlihat dua orang pelaku dengan ciri-ciri berperawakan gemuk dan kurus.

"(Pelaku) ada dua, ciri-ciri satu agak gemuk dan satu agak kurus. Salah satunya ada yang kayak perempuan juga," ujar Abed.

Abed menyebutkan, pelaku membobol rumahnya dengan cara mencungkil jendela samping rumah.

"Jadi ini (jendela) dibuka sama mereka, congkel dari samping. Kamar ada tiga diacak-acak semua, semua isi lemari dikeluarkan," kata dia.

Baca juga: Rumah di Depok Dibobol Maling Setelah 12 Menit Ditinggal Penghuninya, Korban Duga Ada Mata-mata

Adapun aksi pembobolan di rumah Adeb Sinaga diduga melibatkan orang sekitar lingkungan tersebut.

Dugaan Abed tersebut berdasarkan analisanya dari rekaman CCTV karena aksi pencurian itu terjadi setelah 12 menit dirinya dan keluarga meninggalkan rumah untuk merayakan ulang tahun.

Saat itu, Abed dan kelurganya keluar rumah pada pukul 10.33 WIB. Berselang 12 menit atau kemudian, pada 10.45 WIB, dua orang pencuri masuk ke dalam rumahnya.

"Pelaku datang dari arah sana (Jalan Musa IV), seperti tidak ada beban langsung parkir di sini kelihatan," kata Abed.

Baca juga: Polisi Tangkap Pencuri HP hingga PS di Rumah Kosong Kawasan Bedahan Depok

Setelah itu, kata Abed, pelaku kemudian keluar rumah dengan membawa sepeda motor miliknya pada 10.57 WIB.

"Kemudian jam 10.57 WIB, mereka sudah keluar bawa motor satu, dari CCTV ya itu," kata dia.

Berdasar hal itu, Abed menduga aksi pencurian itu melibatkan warga sekitar wilayahnya. Terlebih, aksi pencurian dengan modus bobol rumah kerap kali terjadi.

"Makanya prediksi saya ada mata-mata di sekitar sini, itu yang perlu diusut. Karena juga kejadian (pembobolan rumah) ini sudah sering terjadi," kata Abed.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kawal Aksi di Sekitar Gedung MK, 2.713 Aparat Gabungan Dikerahkan

Kawal Aksi di Sekitar Gedung MK, 2.713 Aparat Gabungan Dikerahkan

Megapolitan
Perempuan yang Ditemukan Tewas di Pulau Pari Sudah Hilang Sejak 9 April 2024

Perempuan yang Ditemukan Tewas di Pulau Pari Sudah Hilang Sejak 9 April 2024

Megapolitan
Perempuan Menangis Histeris di Lokasi Kebakaran 'Saudara Frame', Mengaku Ibu dari Korban Tewas

Perempuan Menangis Histeris di Lokasi Kebakaran "Saudara Frame", Mengaku Ibu dari Korban Tewas

Megapolitan
Melonjak, Jumlah Pasien DBD di Jakbar Tembus 1.124 pada April 2024

Melonjak, Jumlah Pasien DBD di Jakbar Tembus 1.124 pada April 2024

Megapolitan
JPO Cilincing yang Hancur Ditabrak Kontainer Diperbaiki, Biaya Ditanggung Perusahaan Truk

JPO Cilincing yang Hancur Ditabrak Kontainer Diperbaiki, Biaya Ditanggung Perusahaan Truk

Megapolitan
Polisi Usut Penyebab Remaja di Cengkareng Gantung Diri

Polisi Usut Penyebab Remaja di Cengkareng Gantung Diri

Megapolitan
Dari 7 Jenazah Korban Kebakaran Mampang, 2 di Antaranya Anak Laki-laki

Dari 7 Jenazah Korban Kebakaran Mampang, 2 di Antaranya Anak Laki-laki

Megapolitan
Isak Tangis Iringi Pengantaran 7 Jenazah Korban Kebakaran 'Saudara Frame' ke RS Polri

Isak Tangis Iringi Pengantaran 7 Jenazah Korban Kebakaran "Saudara Frame" ke RS Polri

Megapolitan
Kebakaran Toko Bingkai Saudara Frame Padam, Arus Lalin Jalan Mampang Prapatan Kembali Normal

Kebakaran Toko Bingkai Saudara Frame Padam, Arus Lalin Jalan Mampang Prapatan Kembali Normal

Megapolitan
Sebelum Toko 'Saudara Frame' Terbakar, Ada Percikan Api Saat Pemotongan Kayu

Sebelum Toko "Saudara Frame" Terbakar, Ada Percikan Api Saat Pemotongan Kayu

Megapolitan
Kondisi Karyawan Selamat dari Kebakaran Saudara Frame, Salah Satunya Luka Bakar Hampir di Sekujur Tubuh

Kondisi Karyawan Selamat dari Kebakaran Saudara Frame, Salah Satunya Luka Bakar Hampir di Sekujur Tubuh

Megapolitan
Polisi: Ada Luka di Dada dan Cekikan di Leher Jasad Perempuan di Pulau Pari

Polisi: Ada Luka di Dada dan Cekikan di Leher Jasad Perempuan di Pulau Pari

Megapolitan
144 Kebakaran Terjadi di Jakarta Selama Ramadhan, Terbanyak di Jaktim

144 Kebakaran Terjadi di Jakarta Selama Ramadhan, Terbanyak di Jaktim

Megapolitan
Wanita Ditemukan Tewas di Dermaga Pulau Pari, Polisi Periksa 3 Teman Dekat Korban

Wanita Ditemukan Tewas di Dermaga Pulau Pari, Polisi Periksa 3 Teman Dekat Korban

Megapolitan
Cerita Warga Habiskan Uang Jutaan Rupiah untuk Bagi-bagi THR di Hari Lebaran

Cerita Warga Habiskan Uang Jutaan Rupiah untuk Bagi-bagi THR di Hari Lebaran

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com