JAKARTA, KOMPAS.com - Jelang perayaan Tahun Baru Imlek 2023 atau 2574 (tahun China), kawasan Pecinan, Glodok, Jakarta Barat ramai pedagang maupun pembeli. Perayan Imlek memang sangat ditunggu oleh warga keturunan Tionghoa. Momen ini biasanya dimanfaatkan untuk berkumpul bersama keluarga.
KOMPAS.COM/ZINTAN PRIHATINI Lampion, taman hias palsu, gantungan dijual di sepanjang jalan di Pecinan, Glodok, Jakarta Barat, Rabu (18/1/2023). Para pembeli pun sibuk memilih ornamen khas Imlek di tahun kelinci air ini.
Tak lengkap rasanya bila tahun kelinci air kali ini tak dimeriahkan dengan berbagai ornamen khas Imlek yang bisa dipajang di dalam rumah. Kompas.com mengunjungi kawasan Pecinan Glodok, Rabu (18/1/2023).
KOMPAS.COM/ZINTAN PRIHATINI Warga sedang memilih amplop merah atau angpau di Pecinan, Glodok, Jakarta Barat, Rabu (18/1/2023). Dalam budaya Tiongkok, angpau diberikan setiap tahunnya ketika seseorang memiliki rezeki lebih.
Lokasinya mudah diakses dengan kendaraan pribadi, maupun kendaraan umum. Jarak antar bangunan ikonik yang berdekatan, membuat kawasan Pecinan Glodok jadi rute favorit untuk wisata berjalan kaki.
KOMPAS.COM/ZINTAN PRIHATINI Pernak-pernik khas Imlek dijual di sepanjang ruas jalan di kawasan Pecinan, Glodok, Jakarta Barat, Rabu (18/1/2023). Pedagang maupun pembeli ramai memadati kawasan itu menjelang Tahun Baru China.
Berdasarkan pantauan di lokasi, sejak siang hingga sore hari warga mulai memadati kawasan itu. Para pedagang sibuk menawarkan dagangannya. Menjelang Imlek 2023, warga Tionghoa berburu berbagai macam kebutuhan di sentra penjualan ornamen maupun makanan khas Imlek.
KOMPAS.COM/ZINTAN PRIHATINI Warga memilih pernak-pernik khas Imlek di kawasan Pecinan, Glodok, Jakarta Barat, Rabu (18/1/2023). Berbagai macam produk bisa ditemukan di kawasan ini terutama menjelang Tahun Baru Imlek 2023.
Nuansa Imlek dengan warna merah mendominasi dari mulai Petak Enam hingga area gapura di depan Pasar Glodok. Memasuki area ini, Anda dapat melihat gapura bertuliskan "Selamat Datang Kawasan Glodok Pancoran China Town Jakarta."
KOMPAS.COM/ZINTAN PRIHATINI Pintu masuk kawasan Pecinan, Glodok, Jakarta Barat, Rabu (18/1/2023). Area ini mulai dipadati pembeli sejak siang hari.
Penjual pernak-pernik Imlek juga mulai didatangi calon pembeli. Para pedagang menjual aneka kebutuhan Imlek di antaranya amplop, hiasan dinding, hio, patung, makanan, lampion, hingga tanaman hias palsu.
KOMPAS.COM/ZINTAN PRIHATINI Nian Gao atau kue keranjang biasanya disajikan saat perayaan imlek. Di Pasar Petak Sembilan, Pecinan, Glodok, Jakarta Barat, Rabu (18/1/2023) kue keranjang banyak dijual menjelang Imlek tahun ini.
Beragam jenis makanan khas Imlek pun dijual di Pasar Petak Enam hingga
Petak Sembilan. Salah satu yang paling banyak dicari adalah kue keranjang.
KOMPAS.COM/ZINTAN PRIHATINI Toko pernak-pernik khas Imlek berjejer di sepanjang Pasar Petak Sembilan, Pecinan, Glodok, Jakarta Barat, Rabu (18/1/2023). Para pedagang memajang ornamen di antaranya lampion, stiker, lampu, hingga miniatur patung khas Imlek.
Di sepanjang ruas Jalan Pancoran, pedagang tampak menawarkan barang dagangannya kepada setiap orang yang melintas. Para calon pembeli pun berlalu-lalang di gang selebar 1,5 meter ini.
Mereka melihat-lihat baju maupun makanan khas Imlek yang dijajakan di sepanjang ruas jalan Petak Sembilan.
KOMPAS.COM/ZINTAN PRIHATINI Para pedagang baju khas Imlek memenuhi kawasan Petak Sembilan, Pecinan, Glodok, Jakarta Barat pada Rabu (18/1/2023). Harga yang ditawarkan mulai dari Rp 35.000 hingga Rp 250.000
"Ayo Ci, ayo Ci, baju buat Imlek. Bisa ditawar," ujar salah satu pedagang di kawasan Petak Sembilan.