Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Anak Perempuan yang Ditelantarkan Ibunya di Depok Mulai Bisa Diajak Komunikasi

Kompas.com - 10/02/2023, 16:05 WIB
M Chaerul Halim,
Ambaranie Nadia Kemala Movanita

Tim Redaksi

DEPOK, KOMPAS.com - Anak perempuan berinisial RA (14), yang dianiaya dan ditelantarkan ibu kandungnya di wilayah Pancoran Mas, Depok, kini mulai bisa diajak berkomunikasi.

Hal itu diungkapkan Kepala Kepolisian Resor Metro Depok, Kombes Ahmad Fuady setelah mengecek kondisi RA yang tengah menjalani perawatan di Rumah Sakit Daerah (RSUD) Kota Depok.

"Saat saya mengunjungi si anak di awal-awal trauma, tetapi setelah kita ajak bicara, alhamdulillah lambat laun sudah mau berkomunikasi," kata Fuady kepada wartawan, Jumat (10/2/2023).

Baca juga: Remaja yang Ditemukan Penuh Luka di Depok Ditinggal Ibunya ke Sumatera

Fuady mengungkapkan, pihaknya belum dapat menanyakan terkait penganiayaan dan penelantaran yang dialami RA. Ia baru berkomunikasi sebatas menanyakan kondisinya.

"Kita kemarin bicara hanya mengenai kondisinya saja, gimana kondisinya, kemarin kita tanya mau apa," Fuady.

Dalam komunikasi itu, RA bahkan menyampaikan minatnya untuk melanjutkan pendidikan, yang sebelumnya sempat terhenti.

"Si anak mau bersekolah dan cita-citanya ingin menjadi guru, sangat mulia sekali. Mudah-mudahan kalau si anak bisa pulih," ujar Fuady.

Baca juga: Kasus Anak Dianiaya dan Ditelantarkan Ibunya di Depok Dilimpahkan ke Polda Metro Jaya

Sebelumnya diberitakan, Kepolisian Resor (Polres) Metro Depok menyebutkan kondisi anak perempuan berinisial RA (14) yang menjadi korban penganiayaan dan penelantaran oleh ibu kandungnya, mengalami trauma berat.

Saat baru dirawat, RA sulit untuk diajak berkomunikasi hingga tak berani bertemu dengan orang lain.

"Tidak mau bicara, agak takut kalau ketemu orang, apalagi yang enggak dikenal, dia enggak mau," kata Wakil Kepala Polres Metro Depok, AKBP Eko Wahyu Fredian di Mapolrestro Depok, Selasa (7/2/2023).

Selain itu, kata Eko, RA juga masih diselimuti rasa takut akan dikembalikan kepada ibu kandungnya.

Baca juga: Anak Perempuan yang Dianiaya dan Dibuang Ibunya di Depok Dapat Pendampingan Psikologis

"Keterangan dari RT sempat menyampaikan hal itu bahwa (RA) enggak mau dibawa pulang ke ibunya," ujar dia.

Dalam upaya memulihkan kondisi RA, Polres Metro Depok akan melibatkan Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) Kota Depok.

"Untuk psikologisnya, kami masih menunggu dari psikolog yang akan datang dari Dinas Perlindungan Anak Pemkot Depok," imbuh dia.

Sebagai informasi, RA ditemukan warga di kawasan Pancoran Mas, Depok, pada Sabtu (4/2/2023).

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bisakah Beli Tiket Masuk Ancol On The Spot?

Bisakah Beli Tiket Masuk Ancol On The Spot?

Megapolitan
Keseharian Galihloss di Mata Tetangga, Kerap Buat Konten untuk Bantu Perekonomian Keluarga

Keseharian Galihloss di Mata Tetangga, Kerap Buat Konten untuk Bantu Perekonomian Keluarga

Megapolitan
Kajari Jaksel Harap Banyak Masyarakat Ikut Lelang Rubicon Mario Dandy

Kajari Jaksel Harap Banyak Masyarakat Ikut Lelang Rubicon Mario Dandy

Megapolitan
Datang Posko Pengaduan Penonaktifkan NIK di Petamburan, Wisit Lapor Anak Bungsunya Tak Terdaftar

Datang Posko Pengaduan Penonaktifkan NIK di Petamburan, Wisit Lapor Anak Bungsunya Tak Terdaftar

Megapolitan
Dibacok Begal, Pelajar SMP di Depok Alami Luka di Punggung

Dibacok Begal, Pelajar SMP di Depok Alami Luka di Punggung

Megapolitan
Ketua DPRD DKI Kritik Kinerja Pj Gubernur, Heru Budi Disebut Belum Bisa Tanggulangi Banjir dan Macet

Ketua DPRD DKI Kritik Kinerja Pj Gubernur, Heru Budi Disebut Belum Bisa Tanggulangi Banjir dan Macet

Megapolitan
Rampas Ponsel, Begal di Depok Bacok Bocah SMP

Rampas Ponsel, Begal di Depok Bacok Bocah SMP

Megapolitan
“Semoga Prabowo-Gibran Lebih Bagus, Jangan Kayak yang Sudah”

“Semoga Prabowo-Gibran Lebih Bagus, Jangan Kayak yang Sudah”

Megapolitan
Ketua DPRD: Jakarta Globalnya di Mana? Dekat Istana Masih Ada Daerah Kumuh

Ketua DPRD: Jakarta Globalnya di Mana? Dekat Istana Masih Ada Daerah Kumuh

Megapolitan
Gerindra dan PKB Sepakat Berkoalisi di Pilkada Bogor 2024

Gerindra dan PKB Sepakat Berkoalisi di Pilkada Bogor 2024

Megapolitan
Anggaran Kelurahan di DKJ 5 Persen dari APBD, F-PKS: Kualitas Pelayanan Harus Naik

Anggaran Kelurahan di DKJ 5 Persen dari APBD, F-PKS: Kualitas Pelayanan Harus Naik

Megapolitan
Mobil Mario Dandy Dilelang, Harga Dibuka Rp 809 Juta

Mobil Mario Dandy Dilelang, Harga Dibuka Rp 809 Juta

Megapolitan
Jual Foto Prabowo-Gibran, Pedagang Pigura di Jakpus Prediksi Pendapatannya Bakal Melonjak

Jual Foto Prabowo-Gibran, Pedagang Pigura di Jakpus Prediksi Pendapatannya Bakal Melonjak

Megapolitan
Periksa Kejiwaan Anak Pembacok Ibu di Cengkareng, Polisi: Pelaku Lukai Tubuhnya Sendiri

Periksa Kejiwaan Anak Pembacok Ibu di Cengkareng, Polisi: Pelaku Lukai Tubuhnya Sendiri

Megapolitan
Fahira Idris Paparkan 5 Parameter Kota Tangguh Bencana yang Harus Dipenuhi Jakarta sebagai Kota Global

Fahira Idris Paparkan 5 Parameter Kota Tangguh Bencana yang Harus Dipenuhi Jakarta sebagai Kota Global

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com