JAKARTA, KOMPAS.com - Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono mengikuti kegiatan musyawarah rencana pembangunan (musrenbang) 2024 Kota Administrasi Jakarta Pusat, Kamis (16/3/2023).
Musrenbang ini digelar di Ruang Pola Kantor Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Pusat.
Pantauan Kompas.com, Heru Budi tiba di Kantor Pemkot Jakarta Pusat sekitar pukul 11.15 WIB.
Kemudian, Heru yang mengenakan kemeja batik memasuki salah satu ruangan di Kantor Pemkot Jakarta Pusat. Heru cukup lama berada di ruangan tersebut.
Baca juga: Angkat Kuncoro Wibowo Jadi Dirut Transjakarta Januari Lalu, Heru Budi: Pengalamannya di Transportasi
Lalu, sekitar pukul 11.25 WIB, Heru Budi menuju Ruang Pola Kantor Pemkot Jakarta Pusat.
Tak sendirian, Heru Budi didampingi Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetyo Edi Marsudi. Keduanya memasuki Ruang Pola bersama-sama.
Heru dan Prasetyo duduk di kursi yang berada di deretan terdepan dari para peserta musrenbang Kota Administrasi Jakarta Pusat.
Baca juga: Ditanya Dukungannya untuk Formula E, Heru Budi Jawab Itu Kegiatan Umum, Silakan Saja
Kini, Wali Kota Jakarta Pusat Dhany Sukma tengah menyampaikan rencana pembangunan di kota administrasi tersebut.
Beberapa di antaranya adalah penanganan banjir dan kasus stunting.
"Kami melakukan tradisi seperti gerebek lumpur, (lalu) pembangunan kolam retensi," kata Dhany.
"Ada juga penanganan stunting," lanjut dia.
Berdasarkan pantauan Kompas.com, Heru Budi tampak didampingi Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Atika Nur Rahmania.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.