Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jabatan Beberapa Kepala Dinas Kosong Usai Rotasi 20 Pejabat, Pemprov DKI Segera Buka Lelang

Kompas.com - 21/03/2023, 18:54 WIB
Muhammad Isa Bustomi,
Nursita Sari

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta segera melakukan lelang jabatan kepala dinas yang kosong setelah merotasi 20 pejabat eselon II pada Selasa (21/3/2023).

Ada beberapa kepala dinas yang dirotasi sehingga jabatan lamanya belum memiliki pengganti. Beberapa di antaranya Dinas Kesehatan, Dinas Pendidikan, dan Dinas Bina Marga.

"Nanti ada Plt. (Untuk pejabatnya) akan segera di-bidding (lelang)," ujar Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Jakarta Joko Agus Setyono di Balai Kota Jakarta, Selasa.

Baca juga: Heru Budi Rotasi 20 Pejabat Eselon II DKI Jakarta, Berikut Rinciannya

Joko mengatakan, bidding atau lelang jabatan kepala dinas DKI Jakarta yang kosong direncanakan pada akhir Maret 2023.

"Dalam waktu dekat (akan lelang jabatan). Akhir bulan (Maret) ini. Semoga (tepat waktu) karena kerja terus," kata Joko.

Joko sebelumnya menegaskan, perombakan pejabat eselon II di lingkungan Pemprov DKI bertujuan untuk penyegaran.

"Tadi sudah dilaksanakan (pelantikan). (Alasan merotasi) untuk penyegaran saja, agar segar," ujar Joko.

Baca juga: Heru Budi Rotasi 20 Pejabat Eselon II, Sekda DKI: Penyegaran Saja, agar Segar...

Selain rotasi 20 pejabat eselon II, ada juga 45 pejabat yang dikukuhkan pada Selasa ini.

Adapun 20 pejabat eselon II yang dilantik pada hari ini, yakni:

1. Alifianti Lestari

  • Jabatan lama: Wakil Direktur Administrasi, Umum dan Keuangan Rumah Sakit Umum Daerah Tarakan.
  • Jabatan baru: Direktur Rumah Sakit Umum Daerah Koja

2. Iwan Kurniawan

  • Jabatan lama:Kepala Biro Kesejahteraan Sosial Setda Provinsi DKI Jakarta
  • Jabatan baru: Wakil Direktur Administrasi, Umum dan Keuangan Rumah Sakit Umum Daerah Tarakan.

3. Wahyu Haryadi

  • Jabatan lama: Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi DKI Jakarta
  • Jabatan baru: Kepala Biro Kesejahteraan Sosial Setda Provinsi DKI Jakarta

4. Firmansyah

  • Jabatan lama: Sekretaris Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi DKI Jakarta
  • Jabatan baru: Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi DKI Jakarta

5. Yani Wahyu Purwoko

  • Jabatan lama: Wali Kota Administrasi Jakarta Barat
  • Jabatan baru: Asisten Deputi Gubernur DKI Jakarta Bidang Pengendalian Kependudukan

6. Nama: Uus Kuswanto

  • Jabatan lama: Asisten Kesejahteraan Rakyat Sekretaris Daerah Provinsi DKI Jakarta
  • Jabatan baru: Wali Kota Administrasi Jakarta Barat

7. Nama: Widyastuti

  • Jabatan lama: Kepala Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta
  • Jabatan baru: Asisten Kesejahteraan Rakyat Sekretaris Daerah Provinsi DKI Jakarta

8. Nama: Achmad Firdaus

  • Jabatan lama: Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi DKI Jakarta
  • Jabatan baru: Asisten Deputi Gubernur DKI Jakarta Bidang Transportasi

9. Nama: Andri Yansyah

  • Jabatan lama: Kepala Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi dan Energi Provinsi DKI Jakarta
  • Jabatan baru: Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi DKI Jakarta

10. Nama: Hari Nugroho

  • Jabatan lama: Kepala Dinas Bina Marga Provinsi DKI Jakarta
  • Jabatan baru: Kepala Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi, dan Energi Provinsi DKI Jakarta

11. Nama: Chaidir

  • Jabatan lama: Wakil Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta
  • Jabatan baru: Wakil Wali Kota Jakarta Pusat

12. Nama: Syaripudin

  • Jabatan lama: Wakil Kepala Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta
  • Jabatan baru: Wakil Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta

13. Nama: Sarjoko

  • Jabatan lama: Kepala Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman DKI Jakarta
  • Jabatan baru: Wakil Kepala Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta

14. Nama: Muhamad Mawardi

  • Jabatan lama: Asisten Deputi Gubernur DKI Jakarta Bidang Budaya
  • Jabatan baru: Kepala Biro Kepala Daerah Setda DKI Jakarta

15. Nama: Nahdiana

  • Jabatan lama: Kepala Dinas Pendidikan DKI Jakarta
  • Jabatan baru: Asisten Deputi Gubernur DKI Jakarta Bidang Budaya

16. Nama: Hendra Hidayat

  • Jabatan lama: Wakil Wali Kota Jakarta Timur
  • Jabatan baru: Wali Wali Kota Jakarta Barat

17. Nama: Iin Mutmainmah

  • Jabatan lama: Sekretaris Kota Administrasi Jakarta Barat
  • Jabatan baru: Wakil Wali Kota Timur

18. Nama: Indra Patrianto

  • Jabatan lama: Kepala Badan Pelayanan Pengadaan Barang/Jasa DKI Jakarta
  • Jabatan baru: Sekretaris Kota Jakarta Barat

19. Nama: Yayan Yuhana

  • Jabatan lama: Kepala Biro Hukum Setda DKI Jakarta
  • Jabatan baru: Kepala Biro Organisasi dan Reformasi Birokrasi Setda DKI Jakarta

20. Nama: Fredy Setiawan

  • Jabatan lama: Sekretaris Kota Administrasi Jakarta Timur
  • Jabatan baru: Kepala Biro Pemerintahan Setda DKI Jakarta
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Demo di Depan Kedubes AS, Koalisi Musisi untuk Palestina Serukan Tiga Tuntutan Sebelum Membubarkan Diri

Demo di Depan Kedubes AS, Koalisi Musisi untuk Palestina Serukan Tiga Tuntutan Sebelum Membubarkan Diri

Megapolitan
Unjuk Rasa di Patung Kuda Diwarnai Lempar Botol dan Batu, Polisi: Tak Ada yang Terluka dan Ditangkap

Unjuk Rasa di Patung Kuda Diwarnai Lempar Botol dan Batu, Polisi: Tak Ada yang Terluka dan Ditangkap

Megapolitan
Cerita Tukang Ojek Sampan Pelabuhan Sunda Kelapa, Setia Menanti Penumpang di Tengah Sepinya Wisatawan

Cerita Tukang Ojek Sampan Pelabuhan Sunda Kelapa, Setia Menanti Penumpang di Tengah Sepinya Wisatawan

Megapolitan
Pendatang Baru di Jakarta Harus Didata agar Bisa Didorong Urus Pindah Domisili

Pendatang Baru di Jakarta Harus Didata agar Bisa Didorong Urus Pindah Domisili

Megapolitan
Pelaku Dugaan Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina Bekerja Sebagai Pengajar di Kampus Jakarta

Pelaku Dugaan Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina Bekerja Sebagai Pengajar di Kampus Jakarta

Megapolitan
Bentuk Unit Siaga SAR di Kota Bogor, Basarnas: Untuk Meningkatkan Kecepatan Proses Penyelamatan

Bentuk Unit Siaga SAR di Kota Bogor, Basarnas: Untuk Meningkatkan Kecepatan Proses Penyelamatan

Megapolitan
Aksi Pencurian Kotak Amal di Mushala Sunter Terekam CCTV

Aksi Pencurian Kotak Amal di Mushala Sunter Terekam CCTV

Megapolitan
Siswa SMP yang Gantung Diri di Jakbar Dikenal Sebagai Atlet Maraton

Siswa SMP yang Gantung Diri di Jakbar Dikenal Sebagai Atlet Maraton

Megapolitan
Detik-detik Mencekam Kebakaran Toko 'Saudara Frame': Berawal dari Percikan Api, Lalu Terdengar Teriakan Korban

Detik-detik Mencekam Kebakaran Toko "Saudara Frame": Berawal dari Percikan Api, Lalu Terdengar Teriakan Korban

Megapolitan
Polisi Periksa Saksi-saksi Terkait Perempuan yang Ditemukan Tewas di Pulau Pari

Polisi Periksa Saksi-saksi Terkait Perempuan yang Ditemukan Tewas di Pulau Pari

Megapolitan
Massa Aksi yang Menuntut MK Adil Terkait Hasil Pemilu 2024 Bakar Ban Sebelum Bubarkan Diri

Massa Aksi yang Menuntut MK Adil Terkait Hasil Pemilu 2024 Bakar Ban Sebelum Bubarkan Diri

Megapolitan
Massa Pendukung Prabowo-Gibran Juga Demo di Patung Kuda, tapi Beberapa Orang Tak Tahu Isi Tuntutan

Massa Pendukung Prabowo-Gibran Juga Demo di Patung Kuda, tapi Beberapa Orang Tak Tahu Isi Tuntutan

Megapolitan
DPC PDI-P: Banyak Kader yang Minder Maju Pilwalkot Bogor 2024

DPC PDI-P: Banyak Kader yang Minder Maju Pilwalkot Bogor 2024

Megapolitan
Salah Satu Korban Tewas Kebakaran Toko Bingkai 'Saudara Frame' adalah ART Infal yang Bekerja hingga 20 April

Salah Satu Korban Tewas Kebakaran Toko Bingkai "Saudara Frame" adalah ART Infal yang Bekerja hingga 20 April

Megapolitan
Saat Toko 'Saudara Frame' Terbakar, Saksi Dengar Teriakan Minta Tolong dari Lantai Atas

Saat Toko "Saudara Frame" Terbakar, Saksi Dengar Teriakan Minta Tolong dari Lantai Atas

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com