JAKARTA, KOMPAS.com - VS, korban penipuan dan penggelapan pengacara Natalia Rusli mengungkapkan dirinya didekati secara intens hingga diberikan janji manis oleh pelaku.
Kala itu, di tahun 2020, VS yang menjadi korban investasi bodong Koperasi Simpan Pinjam (KSP) Indosurya melapor ke Polda Metro Jaya. Ketika sedang di tempat makan, korban dihampiri Natalia Rusli yang saat itu belum dikenalnya.
"Di samping saya itu ada lawyer yang namanya Alvin Lim. Ternyata Natalia Rusli ini temannya Alvin Lim," ujar VS saat dihubungi Kompas.com, Kamis (30/3/2023).
Alvin kemudian mengatakan kepada VS, bahwa dirinya belum lama bertemu dengan Natalia di Polda Metro Jaya. Ketika itulah, Natalia mulai gencar mendekati VS untuk menangani kasusnya.
"Kemungkinan karena saya korban investasi bodong Indosurya, mungkin dia mendekati saya supaya saya jadi kliennya dia. Jadi dia sering menghubungi saya, mengontak hampir setiap hari," jelas VS.
Baca juga: Natalia Rusli Belum Disumpah Advokat Saat Janji Tangani Kasus Korban KSP Indosurya
VS mengaku mulanya dia merupakan klien pengacara Otto Hasibuan. Namun, dia tergiur akan janji manis Natalia yang menyebut bakal mengembalikan uang kerugian korban lantaran dia mengenal kuasa hukum Indosurya, Juniver Girsang.
Setelah bersepakat, korban diminta mentransfer uang Rp 45 juta kepada Natalia pada 30 Juni 2020. Jumlah tersebut, lebih besar dari uang yang dibayarkannya ke Otto Hasibuan.
"Logika hukumnya kan ada sesuatu yang dia janjikan yang saya sangat tergiur, tertarik dan akhirnya menggerakkan hati saya untuk mentransfer dia," papar VS.
Kepada korban, Natalia berjanji bakal mencairkan uang korban di KSP Indosurya dalam bentuk 40 persen tunai dan 60 persen aset.
Natalia Rusli rupanya selalu mendesak para korban agar segera mentrasfer uang untuk membayar jasanya. VS menyebutkan, tersangka juga mengancam tidak akan mengikutsertakan korban yang telat membayar.
Baca juga: Fakta Penyerahan Diri Natalia Rusli dan Jejak Kasus Penipuan Serta Penggelapan yang Menjeratnya
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.