Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 28/04/2023, 19:31 WIB
Dzaky Nurcahyo,
Ivany Atina Arbi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Puncak arus balik di Terminal Lebak Bulus, Jakarta Selatan, diprediksi bakal berlangsung pada Minggu (30/4/2023) dan Senin (1/5/2023).

"Kalau prediksi puncak arus balik, mungkin baru terjadi pada Minggu, 30 April 2023 atau Senin, 1 Mei 2023. Soalnya hari Senin kan hari libur nasional, jadi prediksi puncak arus balik ya kedua hari tersebut," kata Kepala Terminal Lebak Bulus Iman Syafril kepada Kompas.com, Jumat (28/4/2023).

Hal itu diungkap oleh Iman bukan tanpa alasan. Minimnya pemudik yang kembali ke Terminal Lebak Bulus sampai hari ini menjadi alasan utamanya.

Berdasarkan data yang dihimpun hingga pukul 14.00 WIB, pemudik yang kembali ke Ibu Kota Jakarta hanya berjumlah 1.362 orang.

Jumlah tersebut berbanding terbalik dengan total penumpang yang diberangkatkan dari Terminal Lebak Bulus.

Baca juga: Sejak H+1 Lebaran, Lebih Banyak Orang Mudik daripada Kembali ke Jakarta di Terminal Lebak Bulus

Sejak H-8 Lebaran atau Jumat (14/4/2023) hingga H-1 Lebaran atau Jumat (21/4/2023) tercatat ada 7.199 pemudik yang berangkat menggunakan bus ke kampung halaman.

Di lain sisi, libur anak sekolah yang baru selesai pada Senin pekan depan turut menjadi penguat prediksi Iman soal puncak arus balik.

"Libur anak sekolah kan baru selesai Senin pekan depan. Jadi banyak orang tua yang saya prediksi baru memboyong keluarganya di hari tersebut," tutur dia.

Adapun arus mudik Lebaran sebenarnya masih terjadi di Terminal Lebak Bulus.

Itu dibuktikan dengan jumlah keberangkatan penumpang yang lebih banyak daripada kedatangan.

Totalnya ada 1.560 penumpang yang berangkat ke kampung halamannya sejak H+1 hingga H+6 Lebaran.

Baca juga: H+6 Lebaran, Hanya Ada 310 Pemudik yang Kembali ke Jakarta di Terminal Lebak Bulus

"Banyak pemudik yang pulang kampung setelah Lebaran karena memiliki beberapa keuntungan. Salah satunya adalah harga tiket bus yang cenderung lebih murah. Tiketnya bahkan bisa kembali ke harga normal," beber dia.

"Mungkin mereka mau Lebaran di Jakarta, setelah itu baru jalan-jalan di kampung halaman. Makanya masih banyak yang baru mudik," tutup dia.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

F-PDIP DPRD DKI Nilai Gibran Tetap Berkegiatan Politik di CFD Jakarta meski Tak Pakai APK

F-PDIP DPRD DKI Nilai Gibran Tetap Berkegiatan Politik di CFD Jakarta meski Tak Pakai APK

Megapolitan
Mendag Zulkifli Hasan Kunjungi Pasar Johar Baru untuk Cek Harga Pangan

Mendag Zulkifli Hasan Kunjungi Pasar Johar Baru untuk Cek Harga Pangan

Megapolitan
Pusingnya Emak-emak Lihat Harga Sembako Naik Semua, Sampai Protes Suami Minta Tambah Uang Belanja

Pusingnya Emak-emak Lihat Harga Sembako Naik Semua, Sampai Protes Suami Minta Tambah Uang Belanja

Megapolitan
Lokasi SIM Keliling di Bekasi Bulan Desember 2023

Lokasi SIM Keliling di Bekasi Bulan Desember 2023

Megapolitan
Curhat Warga Jembatan Lima Korban Kebakaran: Api Cepat Membesar, Tak Sempat Selamatkan Surat Berharga

Curhat Warga Jembatan Lima Korban Kebakaran: Api Cepat Membesar, Tak Sempat Selamatkan Surat Berharga

Megapolitan
Pembunuh Wanita dengan Luka di Wajah di Ruko Kosong Bogor Ternyata Pacar Sendiri

Pembunuh Wanita dengan Luka di Wajah di Ruko Kosong Bogor Ternyata Pacar Sendiri

Megapolitan
'Update' Harga Bahan Pokok 4 Desember, Beras Masih Mahal, Cabai dan Daging Sapi Turun

"Update" Harga Bahan Pokok 4 Desember, Beras Masih Mahal, Cabai dan Daging Sapi Turun

Megapolitan
Serangan Balik Kuasa Hukum SYL Saat Komunikasi dengan Firli Bahuri Tak Diakui

Serangan Balik Kuasa Hukum SYL Saat Komunikasi dengan Firli Bahuri Tak Diakui

Megapolitan
Dituntut Hukuman Mati, Oknum Paspampres Pembunuh Imam Masykur Sampaikan Pembelaan Hari Ini

Dituntut Hukuman Mati, Oknum Paspampres Pembunuh Imam Masykur Sampaikan Pembelaan Hari Ini

Megapolitan
Seorang Perempuan Ditemukan Tewas dengan Luka di Wajah di Ruko Kosong Bogor, Diduga Dibekap

Seorang Perempuan Ditemukan Tewas dengan Luka di Wajah di Ruko Kosong Bogor, Diduga Dibekap

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Gibran Bantah Kampanye di CFD Jakarta | Video Viral Wanita Bobol Rumah Kos di Mampang

[POPULER JABODETABEK] Gibran Bantah Kampanye di CFD Jakarta | Video Viral Wanita Bobol Rumah Kos di Mampang

Megapolitan
Kebakaran di Jembatan Lima, Diduga Korsleting Listrik dan 20 KK Terdampak

Kebakaran di Jembatan Lima, Diduga Korsleting Listrik dan 20 KK Terdampak

Megapolitan
Kebakaran di Jembatan Lima, Petugas Damkar Sempat Terkendala Sumber Air Saat Padamkan Api

Kebakaran di Jembatan Lima, Petugas Damkar Sempat Terkendala Sumber Air Saat Padamkan Api

Megapolitan
Kebakaran Landa Kawasan Rumah Tinggal di Jembatan Lima, Petugas Damkar Masih Lokalisir Api

Kebakaran Landa Kawasan Rumah Tinggal di Jembatan Lima, Petugas Damkar Masih Lokalisir Api

Megapolitan
Firli Bahuri Sebut Tak Pernah Komunikasi dengan SYL, Polisi: Akan Terbukti di Pengadilan

Firli Bahuri Sebut Tak Pernah Komunikasi dengan SYL, Polisi: Akan Terbukti di Pengadilan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com