JAKARTA, KOMPAS.com - PT Transjakarta kembali mengoperasionalkan Halte Dukuh Atas 2, Jakarta Selatan, usai dinonaktifkan pada 2019 lalu.
Kini, halte itu mempunyai wajah baru setelah direnovasi.
Halte ini memiliki tampilan yang sangat modern fasilitasnya lengkap, bahkan mempunyai toilet difabel.
Namun, di sisi lain, halte ini tetap dianggap tak ramah bagi disabilitas karena tangganya yang menanjak dan tidak mempunyai lift.
Halte Transjakarta Dukuh Atas 2 mulai beroperasi kembali pada Minggu (21/5/2023).
Kompas.com coba mengunjungi halte itu sehari setelahnya atau pada Senin (22/5/2023).
Semua penumpang dapat masuk ke area halte menggunakan uang elektronik.
Di depan pintu masuk halte juga disediakan tempat untuk "top up" uang elektronik bagi masyarakat.
Baca juga: Melihat Wajah Baru Halte Dukuh Atas 2, Modern dan Punya Toilet Difabel
Mulai masuk ke dalam, terlihat beberapa sign map atau peta petunjuk terkait rute dan tujuan keberangkatan bus.
Petugas juga turut membantu mengarahkan penumpang terkait bus tujuannya.
Untuk sisi sebelah kanan halte, terdapat dua tujuan dengan beberapa pintu untuk keberangkatan dan kedatangan bus, yakni arah Halte Ragunan dan Halte Casablanca.
Pada sisi sebelah kiri halte, juga dua tujuan dengan beberapa pintu untuk keberangkatan dan kedatangan bus, yakni arah Halte Stasiun Manggarai dan Halte Pulogadung.
Sementara, penumpang yang transit tujuan Blok M - Kota diarahkan ke Halte Dukuh Atas 1.
Untuk menuju Halte Dukuh Atas 1, penumpang harus naik ke atas JPO Halte Dukuh Atas 2 yang jaraknya sekitar 500 meter, dengan tangga di awal dan akhir perjalanan.
Pintu masuk bus otomatis
Salah satu hal modern yang tampak pada halte ini adalah pintu masuk menuju bus.
Pada halte model lama, biasanya hanya ada celah kosong sebagai akses turun atau naik bus.
Namun, halte ini memiliki pintu otomatis yang akan terbuka ketika bus datang.
Setelah bus pergi, pintu akan menutup secara perlahan.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.