Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 30/05/2023, 21:29 WIB
Xena Olivia,
Jessi Carina

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com — Ada perbedaan ekspektasi penjualan tiket Formula E Jakarta 2023 antara Co-Founder Formula E Alberto Longo dan Panitia Formula E Jakarta.

Alberto mengharapkan ada peningkatan penjualan tiket hingga dua kali lipat pada Formula E tahun ini.

"Tahun lalu 60.000 tiket terjual habis. Tahun ini kita akan gelar pertandingan selama dua hari," kata Alberto kepada awak media di Jakarta International E-Prix Circuit, Selasa (30/5/2023).

"Semoga, ada 120.000 hingga 130.000 orang yang datang ke Ancol akhir pekan ini (untuk menyaksikan pertandingan)," sambung dia.

Baca juga: Gurauan Co-Founder Formula E: Ini Safety Car Tercepat di Dunia, Mau Naik?

Sementara itu, Ketua Panitia Formula E 2023 Ananda Mikola mengungkapkan hanya 40.000 tiket yang dijual untuk pertandingan pada 3-4 Juni mendatang ini.

"Ada 40.000 tiket (yang dijual)," kata Ananda saat diwawancarai terpisah.

"Diselenggarakan dua hari, jadi sehari itu 20.000," ujar dia.

Hal serupa disampaikan oleh Advisor Formula E Irawan Sucahyono. Dia mengatakan, jumlah tiket sebanyak 20.000 adalah yang paling aman.

"Totalnya kapasitas kali ini 20.000 untuk satu hari dalam di sirkuit. Kita melihat ini faktor paling aman sekarang, jadi kita paskan segitu jumlahnya," tutur Irawan.

Dia tidak menjelaskan mengenai "aman" yang dia maksud. Di sisi lain, kuota tiket Formula E Jakarta 2023 telah nyaris terpenuhi.

Baca juga: Tinjau Sirkuit Formula E, Co-Founder Alberto Longo Keliling Paddock dan Cek Aspal

"Sejauh ini hampir penuh karena kita ada jatah yang dijual. Kemudian ada juga yang diberikan kepada pihak sponsor yang telah memesan tiket tersebut," lanjut dia.

Angka tiket penjualan yang ditargetkan Jakpro selaku penyelenggara pun berbeda jauh dengan harapan Alberto.

Sebagai informasi, Formula E Jakarta akan berlangsung di Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC), Ancol, Jakarta Utara, pada 3-4 Juni 2023.

Formula E 2023 juga akan dimeriahkan penampilan sederet artis Tanah Air dan mancanegara. Beberapa artis tersebut, yakni Alan Walker, Angger Dimas, DJ Yasmin, Judika, Kla Project, Rossa, dan RAN.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

'Mama Mau Pergi Demo Dulu, demi Masa Depan Kalian...'

"Mama Mau Pergi Demo Dulu, demi Masa Depan Kalian..."

Megapolitan
Ada 8 Kasus DBD di RSUD Tamansari, 6 Pasien di Antaranya Anak-anak

Ada 8 Kasus DBD di RSUD Tamansari, 6 Pasien di Antaranya Anak-anak

Megapolitan
Pengedar Titipkan Narkoba ke Tahanan yang Lagi Sidang di PN Depok

Pengedar Titipkan Narkoba ke Tahanan yang Lagi Sidang di PN Depok

Megapolitan
Bandar Tembakau Sintetis di Pesanggrahan Terbongkar, Berpindah-pindah Sebelum Akhirnya Pengguna Ditangkap

Bandar Tembakau Sintetis di Pesanggrahan Terbongkar, Berpindah-pindah Sebelum Akhirnya Pengguna Ditangkap

Megapolitan
Berkas Perkara Pembunuh 4 Anak Kandung di Jagakarsa Dilimpahkan ke Kejaksaan, tetapi Belum Lengkap

Berkas Perkara Pembunuh 4 Anak Kandung di Jagakarsa Dilimpahkan ke Kejaksaan, tetapi Belum Lengkap

Megapolitan
Angkot Listrik Bakal Mengaspal di Kota Bogor, Dishub Bakal Seleksi Calon Sopir

Angkot Listrik Bakal Mengaspal di Kota Bogor, Dishub Bakal Seleksi Calon Sopir

Megapolitan
Dinas LH DKI Imbau Warga Terapkan Konsep 'Green Ramadhan' demi Lestarikan Lingkungan

Dinas LH DKI Imbau Warga Terapkan Konsep "Green Ramadhan" demi Lestarikan Lingkungan

Megapolitan
Tarif Tol Jakarta-Cirebon untuk Mudik Lebaran 2024

Tarif Tol Jakarta-Cirebon untuk Mudik Lebaran 2024

Megapolitan
Brankas Beserta Isinya Dirampok, Warga Ciracas Kehilangan BPKB hingga Logam Mulia

Brankas Beserta Isinya Dirampok, Warga Ciracas Kehilangan BPKB hingga Logam Mulia

Megapolitan
JPO Depan Kampus Trisakti Rusak, Pengamat: Merusak Budaya Berjalan Kaki

JPO Depan Kampus Trisakti Rusak, Pengamat: Merusak Budaya Berjalan Kaki

Megapolitan
JPO Depan Kampus Trisakti Sempat Bolong, Pengamat: Mengabaikan Prinsip Memanusiakan Pejalan Kaki

JPO Depan Kampus Trisakti Sempat Bolong, Pengamat: Mengabaikan Prinsip Memanusiakan Pejalan Kaki

Megapolitan
Rumah di Ciracas Dibobol Maling, Isi Brankas Senilai Rp 150 Juta Raib

Rumah di Ciracas Dibobol Maling, Isi Brankas Senilai Rp 150 Juta Raib

Megapolitan
Jadwal Mundur, Uji Coba Lima Angkot Listrik di Bogor Dimulai Awal April

Jadwal Mundur, Uji Coba Lima Angkot Listrik di Bogor Dimulai Awal April

Megapolitan
Rumah Kos di Jagakarsa Jadi Tempat Produksi Tembakau Sintetis Selama 3 Bulan

Rumah Kos di Jagakarsa Jadi Tempat Produksi Tembakau Sintetis Selama 3 Bulan

Megapolitan
Meski Jadi Korban Main Hakim Sendiri, Pengemudi Ford Ecosport yang Mabuk Tetap Ditilang

Meski Jadi Korban Main Hakim Sendiri, Pengemudi Ford Ecosport yang Mabuk Tetap Ditilang

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com