JAKARTA, KOMPAS.com - Polisi berencana memanggil sejumlah guru SDN 06 Petukangan Utara, Pesanggrahan, Jakarta Selatan, guna mendalami kasus kematian siswi berinisial R (13).
Wakasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan Kompol Henrikus Yossi mengatakan, pemanggilan guru SDN 06 Petukangan Utara rencananya akan dilakukan besok, Selasa (3/10/2023).
"Besok kami rencananya akan memanggil kembali para guru untuk mendalami motif kematian korban," kata Yossi kepada wartawan di kantornya, Senin (2/10/2023).
Dari beberapa guru yang akan dipanggil, Yossi menyebut salah satunya ialah wali kelas korban.
Baca juga: Ini Rangkaian Peristiwa Sebelum Siswi SD di Jaksel Lompat dari Lantai 4 Sekolah
"Kemungkinan wali kelas kami panggil lagi," tutur dia.
Sebagai informasi, polisi sebelumnya telah memeriksa 12 saksi untuk menyelidiki kasus ini.
Dari 12 orang saksi yang diperiksa, menurut Yossi, mayoritas merupakan teman korban.
Total terdapat 6 teman R yang diperiksa kepolisian dalam satu pekan terakhir, termasuk teman sebangkunya.
Selain itu, ada tiga orang murid dari SDN 07 Petukangan Utara yang dimintai keterangan.
Ketiganya dimintai keterangan karena disinyalir melihat peristiwa lompatnya R dari lantai 4.
Baca juga: 12 Saksi Diperiksa Terkait Kasus Siswi SD Lompat dari Lantai 4, Sebagian Teman Sekolah
"Kemudian kami juga melakukan pemeriksaan terhadap 3 orang dari pihak sekolah atau pihak SDN 06 Petukangan Utara, yakni guru dan kepala sekolah," ungkap dia.
Sebagai informasi, R melompat dari lantai 4 gedung sekolah pada Selasa (26/9/2023) sekitar pukul 07.45 WIB.
Yossi menyebut semua bermula saat R mengikuti kegiatan "pembiasaan" di sekolah pada 26 September 2023.
Pembiasaan merupakan agenda rutin yang setiap hari diikuti para murid sebelum kegiatan belajar mengajar (KBM).
"Korban awalnya mengikuti pembiasaan yang dimulai pukul 06.30 WIB. Saat itu, agendanya adalah pertunjukan drama atau teatrikal yang dilakukan di lapangan sekolah," ujar dia.
Baca juga: Kronologi Tewasnya Siswi SD di Jaksel Terungkap lewat CCTV: Korban Lompat dari Ketinggian
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.