Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

1.600 Personel Satpol PP Disiagakan Saat "Car Free Night" Malam Tahun Baru di Jakarta

Kompas.com - 27/12/2023, 16:50 WIB
Muhammad Isa Bustomi,
Krisiandi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sebanyak 1.600 petugas Satpol PP DKI Jakarta dikerahkan saat pelaksanaan Car Free Night Malam Tahun Baru 2024 di Jakarta.

Kepala Satpol PP DKI Arifin berujar, personel yang dikerahkan itu tersebar di Jalan Jenderal Sudirman-MH Thamrin, Jakarta Pusat, sejak 31 Desember 2023.

"Kami turunkan sejumlah 1.600 personel lebih khusus di sepanjang Sudirman-Thamrin ," ujar Arifin di Balai Kota DKI, Rabu (27/12/2023).

Pengerahan ribuan Satpol PP DKI Jakarta itu untuk membantu TNI-Polri yang dikerahkan di malam tahun baru.

Baca juga: Dinkes DKI: Produk UMKM Bakal Diperiksa Sebelum Dijual pada Malam Tahun Baru

Arifin mengatakan, sejumlah Satpol PP itu akan difokuskan di sekitar 11 panggung acara di sepanjang Jalan Sudirman-Thamrin.

"Untuk (personel Satpol PP) itu menempati sepanjang jalan Thamrin-Sudirman mulai dari Monas hingga Senayan. Utamanya di titik-titik lokasi panggung, kegiatan hiburan biar tetap berlangsung dengan lancar dan tertib," ucap Arifin.

Selain itu, Satpol PP DKI juga membangun 56 posko pelayanan pengaduan masyarakat di sepanjang Jalan Sudirman-Thamrin sepanjang car free night malam Tahun Baru 2023.

"Fungsinya ketika ada masyarakat yang mungkin terpisah putra-putrinya silakan melaporkan pengaduannya kepada petugas posko yang ada 56 titik itu," ucap Arifin.


Pemprov DKI Jakarta melalui Dinas Pariwisata Ekonomi Kreatif (Parekraf) sebelumnya telah menyiapkan serangkaian kegiatan untuk memeriahkan momen Tahun Baru 2024.

Nantinya akan ada 11 panggung yang diisi beragam acara untuk memeriahkan malam pergantian tahun di Jalan Jenderal Sudirman-MH Thamrin dan kawasan Monas.

Baca juga: Daftar Acara Malam Tahun Baru 2024 di Jakarta dan Lokasinya

Pemprov DKI juga akan memeriahkan malam Tahun Baru 2024 dengan menghadirkan penampilan drone light show di Bundaran Hotel Indonesia (HI).

Rangkaian kemeriahan itu merupakan kerja sama Disparekraf DKI Jakarta dengan City Vision.

Sekitar 500 drone digunakan untuk selebrasi drone light show di Bundaran HI. Durasi penampilan itu sekitar 10 menit dengan total delapan desain.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

6 Orang Ditangkap Terkait Kasus Pelat Palsu DPR, Polisi Ungkap Peran Masing-masing

6 Orang Ditangkap Terkait Kasus Pelat Palsu DPR, Polisi Ungkap Peran Masing-masing

Megapolitan
Unjuk Rasa Solidaritas Palestina di Kedubes AS, Massa Serukan Pembebasan Perempuan

Unjuk Rasa Solidaritas Palestina di Kedubes AS, Massa Serukan Pembebasan Perempuan

Megapolitan
8 Mobil Mewah Disita Polisi Terkait Kasus Pelat Palsu DPR, Ada Tesla, Lexus, dan Mercy

8 Mobil Mewah Disita Polisi Terkait Kasus Pelat Palsu DPR, Ada Tesla, Lexus, dan Mercy

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Ketua RW di Cilincing Usir Paksa 'Debt Collector' yang Mangkal di Wilayahnya | Cerita Penumpang MRT Saat Detik-detik Besi Ribar Jatuh ke Lintasan Kereta

[POPULER JABODETABEK] Ketua RW di Cilincing Usir Paksa "Debt Collector" yang Mangkal di Wilayahnya | Cerita Penumpang MRT Saat Detik-detik Besi Ribar Jatuh ke Lintasan Kereta

Megapolitan
Polisi Tangkap 6 Orang Terkait Penggunaan Pelat Palsu DPR, Salah Satunya Pengacara

Polisi Tangkap 6 Orang Terkait Penggunaan Pelat Palsu DPR, Salah Satunya Pengacara

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Sabtu 1 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam Ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Sabtu 1 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam Ini Cerah Berawan

Megapolitan
Polisi Sebut Penjual Video Porno Anak di Telegram Tak Memiliki Kelainan Seksual

Polisi Sebut Penjual Video Porno Anak di Telegram Tak Memiliki Kelainan Seksual

Megapolitan
Air PAM di Koja Sudah Tidak Asin dan Berminyak

Air PAM di Koja Sudah Tidak Asin dan Berminyak

Megapolitan
Umat Lintas Agama Ikut Unjuk Rasa Solidaritas Palestina di Kedubes AS

Umat Lintas Agama Ikut Unjuk Rasa Solidaritas Palestina di Kedubes AS

Megapolitan
Besi Ribar Jatuh ke Rel, MRT Jakarta: Struktur Crane Dibangun Tanpa Koordinasi

Besi Ribar Jatuh ke Rel, MRT Jakarta: Struktur Crane Dibangun Tanpa Koordinasi

Megapolitan
Relawan: Ada 7 Partai yang Mendekati Sudirman Said untuk Maju di Pilkada DKI 2024

Relawan: Ada 7 Partai yang Mendekati Sudirman Said untuk Maju di Pilkada DKI 2024

Megapolitan
Cerita Olivina Dengar Suara Drone Saat Berkomunikasi dengan Temannya di Rafah Palestina

Cerita Olivina Dengar Suara Drone Saat Berkomunikasi dengan Temannya di Rafah Palestina

Megapolitan
Massa Sempat Cekcok dengan Polisi Usai Kibarkan Bendera Palestina di Depan Kedubes AS

Massa Sempat Cekcok dengan Polisi Usai Kibarkan Bendera Palestina di Depan Kedubes AS

Megapolitan
Massa di Depan Kedubes AS Mulai Bubar, Lampu Jalan Padam

Massa di Depan Kedubes AS Mulai Bubar, Lampu Jalan Padam

Megapolitan
Material Besi Jatuh di Stasiun MRT ASEAN dan Blok M, Hutama Karya Gerak Cepat Lakukan Evakuasi

Material Besi Jatuh di Stasiun MRT ASEAN dan Blok M, Hutama Karya Gerak Cepat Lakukan Evakuasi

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com