Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Banjir Rendam 40 RT di Jakarta, Ketinggian Air Capai 175 Cm di Kampung Melayu

Kompas.com - 04/04/2024, 06:59 WIB
Tria Sutrisna,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Hujan dan luapan kali di wilayah DKI Jakarta telah merendam 40 RT dan 5 ruas jalan di Ibu Kota pada Kamis (4/4/2024) pagi.

Kelurahan Kampung Melayu menjadi wilayah yang paling parah terdampak banjir, dengan ketinggian air mencapai 175 sentimeter (cm).

“(Terdapat) 3 RT di Kelurahan Kampung Melayu ketinggian mencapai 175 cm. Penyebabnya curah hujan tinggi dan luapan Kali Ciliwung,” ujar Kepala Pelaksana BPBD DKI Jakarta Isnawa Adji, Kamis pagi.

Selain itu, kata Isnawa, banjir yang cukup tinggi juga terjadi di 5 RT di Kelurahan Cawang. Ketinggian air terpantau antara 140 cm sampai dengan 170 cm.

Baca juga: 40 RT dan 5 Ruas Jalan di Jakarta Banjir Kamis Pagi Ini

“Penyebabnya sama, yakni curah hujan tinggi dan luapan Kali Ciliwung,” kata Isnawa.

Isnawa mengatakan, tim gabungan BPBD dan dinas terkait sudah dikerahkan ke seluruh titik banjir, untuk menyedot air sekaligus memastikan saluran berfungsi.

Diberitakan sebelumnya, BPBD DKI Jakarta melaporkan 40 RT dan 5 ruas jalan di Ibu Kota terendam banjir pada Kamis (4/4/2024) pagi.

Secara terperinci, sebanyak 30 RT yang terendam banjir berlokasi di wilayah Jakarta Timur dan 7 RT di Jakarta Barat. Sedangkan tiga RT lainnya berlokasi di Jakarta Selatan.

Berdasarkan pemantauan petugas di lapangan, lanjut Isnawa, ketinggian banjir yang merendam 40 RT tersebut antara 30 Cm sampai 175 Cm.

Baca juga: Banjir di Jalan Raya Bogor Jaktim Baru Surut 4 Jam Setelah Kali Baru Meluap

Berikut daftar 40 RT dan 5 ruas jalan yang terendam banjir:

Jakarta Timur

Kelurahan Lubang Buaya

Jumlah: 1 RT
Ketinggian: 90 cm
Penyebabnya curah hujan tinggi dan luapan Kali Molek

Kelurahan Kampung Melayu

Jumlah: 3 RT
Ketinggian: 175 cm
Penyebabnya curah hujan tinggi dan luapan Kali Ciliwung

Kelurahan Cawang

Jumlah: 5 RT
Ketinggian: 140 cm sampai 170 mililiter
Penyebabnya curah hujan tinggi dan luapan Kali Ciliwung

Baca juga: Banjir 70 Cm Rendam Ratusan Rumah Warga Kebagusan Jaksel

Kelurahan Cipinang Melayu

Jumlah: 10 RT
Ketinggian: 40 cm
Penyebabnya Curah Hujan Tinggi

Kelurahan Makasar

Jumlah: 10 RT
Ketinggian: 80-120 cm
Penyebabnya Curah Hujan Tinggi

Kelurahan Baru

Jumlah: 1 RT
Ketinggian: 50 cm
Penyebabnya curah hujan tinggi dan luapan Kali Cijantung

Baca juga: Hujan Deras, 13 RT di Jakarta Terendam Banjir hingga Nyaris Dua Meter

Jakarta Selatan

Kelurahan Pela Mampang

Jumlah: 1 RT
Ketinggian: 30 nm
Penyebabnya curah hujan tinggi dan luapan Kali Mampang

Kelurahan Kebagusan

Jumlah: 1 RT
Ketinggian: 35 cm
Penyebabnya Curah Hujan Tinggi

Kelurahan Pejaten Timur

Jumlah: 4 RT
Ketinggian: 80 cm
Penyebabnya curah hujan tinggi dan luapan Kali Ciliwung

Kelurahan Ragunan

Jumlah: 1 RT
Ketinggian: 55 cm
Penyebabnya curah hujan tinggi

Jakarta Barat

Kelurahan Kedoya Selatan

Jumlah: 1 RT
Ketinggian: 60 cm
Penyebabnya curah hujan tinggi dan luapan Kali Pesanggrahan

Kelurahan Kembangan Selatan

Jumlah: 2 RT
Ketinggian: 50 cm
Penyebabnya curah hujan tinggi dan luapan Kali Pesanggrahan

Ruas Jalan

1. Jalan Kemang Utara IX, Kelurahan Bangka, Jakarta Selatan. Ketinggian: 50 cm

2. Jalan Raya Mabes Hankam (Titik Kenal Hanura), Kelurahan Bambu Apus, Jakarta Timur, Ketinggian: 50 cm

3. Jalan Raya Bogor KM 19 (HEK), Kelurahan Kramat Jati, Jakarta Timur
Ketinggian: 15 cm

4. Jalan Diklat Depsos, Kelurahan Rambutan, Jakarta Timur
Ketinggian: 50 cm

5. Jalan Pagelarang, Kelurahan Setu, Jakarta Timur
Ketinggian: 60 cm

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Peringatan Pemkot Bogor ke Pengelola Mal, Minta Tembusan Pasar Jambu Dua Tidak Ditutup Lagi

Peringatan Pemkot Bogor ke Pengelola Mal, Minta Tembusan Pasar Jambu Dua Tidak Ditutup Lagi

Megapolitan
Polisi Tangkap Maling Motor Bersenpi Rakitan di Bekasi, 1 Orang Buron

Polisi Tangkap Maling Motor Bersenpi Rakitan di Bekasi, 1 Orang Buron

Megapolitan
Pemkot Bogor Buka Akses Jalan Tembusan Pasar Jambu Dua, Pengelola Mal: Bukan Jalan Umum

Pemkot Bogor Buka Akses Jalan Tembusan Pasar Jambu Dua, Pengelola Mal: Bukan Jalan Umum

Megapolitan
Penumpang Lebih Pilih Naik Jaklingko, Sopir Angkot di Jakut Selalu 'Nombok' Setoran

Penumpang Lebih Pilih Naik Jaklingko, Sopir Angkot di Jakut Selalu "Nombok" Setoran

Megapolitan
Terungkapnya Polisi Gadungan di Jakarta, Berawal dari Kasus Narkoba

Terungkapnya Polisi Gadungan di Jakarta, Berawal dari Kasus Narkoba

Megapolitan
Ketika Siswa SMP di Jaksel Nekat Melompat dari Lantai 3 Gedung Sekolah karena Frustrasi Dijauhi Teman...

Ketika Siswa SMP di Jaksel Nekat Melompat dari Lantai 3 Gedung Sekolah karena Frustrasi Dijauhi Teman...

Megapolitan
Jadwal dan Lokasi Samsat Keliling di Jakarta 21 Mei 2024

Jadwal dan Lokasi Samsat Keliling di Jakarta 21 Mei 2024

Megapolitan
Sejumlah Angkot di Tanjung Priok Diremajakan demi Bisa Gabung Jaklingko

Sejumlah Angkot di Tanjung Priok Diremajakan demi Bisa Gabung Jaklingko

Megapolitan
Daftar Lokasi SIM Keliling di Jakarta 21 Mei 2024

Daftar Lokasi SIM Keliling di Jakarta 21 Mei 2024

Megapolitan
Jukir Liar di Jakarta Sulit Diberantas, 'Bekingan' Terlalu Kuat hingga Bisnis yang Sangat Cuan

Jukir Liar di Jakarta Sulit Diberantas, "Bekingan" Terlalu Kuat hingga Bisnis yang Sangat Cuan

Megapolitan
Asal-usul Pesawat Jatuh di BSD, Milik Anggota Indonesia Flying Club yang Ingin Survei Landasan

Asal-usul Pesawat Jatuh di BSD, Milik Anggota Indonesia Flying Club yang Ingin Survei Landasan

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Selasa 21 Mei 2024 dan Besok: Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Selasa 21 Mei 2024 dan Besok: Pagi ini Cerah Berawan

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Korban Pesawat Jatuh di BSD Sempat Minta Tolong Sebelum Tewas | Kondisi Jasad Korban Pesawat Jatuh di BSD Tidak Utuh

[POPULER JABODETABEK] Korban Pesawat Jatuh di BSD Sempat Minta Tolong Sebelum Tewas | Kondisi Jasad Korban Pesawat Jatuh di BSD Tidak Utuh

Megapolitan
Rute Bus Tingkat Wisata Transjakarta BW2

Rute Bus Tingkat Wisata Transjakarta BW2

Megapolitan
Cara ke Mall Kelapa Gading Naik Kereta dan Transjakarta

Cara ke Mall Kelapa Gading Naik Kereta dan Transjakarta

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com