Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sandiaga Sebut Wilayah Ini Berpotensi Jadi Lokasi Rumah DP 0

Kompas.com - 16/06/2017, 06:21 WIB
Alsadad Rudi

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Hamparan tanah luas terpantau membentang sejauh mata memandang. Sebagian besar dari lahan-lahan itu dimanfaatkan untuk kegiatan pertanian.

Pemandangan itulah yang sampai saat ini masih tampak di wilayah Rorotan, Cilincing, Jakarta Utara.

Masih banyaknya lahan-lahan luas itulah yang dianggap wakil gubernur terpilih DKI Jakarta Sandiaga Uno cocok dimanfaatkan untuk lokasi rumah tanpa DP.

Saat kunjungannya ke Rorotan pada Kamis (15/6/2017) malam, Sandi menilai Rorotan punya potensi untuk dimanfaatkan sebagai lokasi program yang merupakan janji kampanyenya saat Pilkada DKI 2017 itu.

"Ada potensi di sini. Tapi kan harus terintegrasi dengan sistem transportasinya. Jadi nanti kita akan lihat lagi," ujar Sandi saat ditemui di rumah kediaman Sekretaris Daerah DKI Saefullah.

(Baca juga: Anies Ibaratkan Program Rumah DP 0 Kredit Motor)

Kawasan Rorotan diketahui merupakan lokasi tempat tinggal Saefullah. Wilayah ini berada di pesisir Jakarta.

Menurut Sandi, masih banyaknya lahan-lahan luas di Rorotan menjadi jawaban bagi banyak pihak yang kerap menganggap sudah tidak adanya lagi ketersediaan lahan di Jakarta.

"Kalau dibilang Jakarta enggak ada lahan, di Rorotan sini kan luas. Kemarin saya ketemu pengusaha Betawi kalau di sini sudah ada lahan yang sangat luas berhektar-hektar. Ratusan (hektar) lho," ujar Sandi.

Rumah tanpa DP 0 merupakan salah satu janji kampanye pasangan Anies Baswedan dan Sandiaga Uno saat kampanye Pilkada DKI 2017. 

(Baca juga: Anies Yakin Program Rumah DP 0 Persen Bisa Dilaksanakan 2018)

Melalui program ini, warga kelas menengah yang berkeinginan memiliki rumah diberi kesempatan untuk mewujudkan keinginannya itu.

Pemprov DKI akan membantu pembayaran DP. Warga yang dibantu adalah kalangan kelas menengah yang mampu menunjukkan konsistensi positif dalam menabung.

"Tentunya kita berharap dengan membangun rumah dengan DP 0 ini bukan hanya menjadi peluang, tapi juga betul-betul warga mendapatkan hunian yang murah," kata Sandi.

Kompas TV Selamat Datang Gubernur Baru Jakarta - Dua Arah (Bag 3)
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Daftar Rute Transjakarta yang Terintegrasi dengan MRT

Daftar Rute Transjakarta yang Terintegrasi dengan MRT

Megapolitan
Seorang Pria Tanpa Identitas Tewas Tertabrak Mobil di Tengah Tol Dalam Kota

Seorang Pria Tanpa Identitas Tewas Tertabrak Mobil di Tengah Tol Dalam Kota

Megapolitan
Bakal Cagub Independen Mulai Konsultasi Pendaftaran ke KPU DKI, Salah Satunya Dharma Pongrekun

Bakal Cagub Independen Mulai Konsultasi Pendaftaran ke KPU DKI, Salah Satunya Dharma Pongrekun

Megapolitan
Kondisi Rumah Pemenangan Prabowo-Gibran Usai Disatroni Maling: Jendela dan Pintu Rusak serta Ada Jejak Kaki

Kondisi Rumah Pemenangan Prabowo-Gibran Usai Disatroni Maling: Jendela dan Pintu Rusak serta Ada Jejak Kaki

Megapolitan
Wanita di Jaksel Diduga Tenggak Cairan Pembersih Lantai Sebelum Gantung Diri Sambil Live Instagram

Wanita di Jaksel Diduga Tenggak Cairan Pembersih Lantai Sebelum Gantung Diri Sambil Live Instagram

Megapolitan
Diterpa Hujan, Atap Rumah Warga di Depok Ambruk

Diterpa Hujan, Atap Rumah Warga di Depok Ambruk

Megapolitan
Relawan: Dokumen yang Dibawa Maling di Rumah Pemenangan Prabowo-Gibran Bersifat Rahasia

Relawan: Dokumen yang Dibawa Maling di Rumah Pemenangan Prabowo-Gibran Bersifat Rahasia

Megapolitan
Rumah Pemenangan Prabowo-Gibran Kemalingan, TV, Alat Podcast dan Dokumen Penting Raib Dicuri

Rumah Pemenangan Prabowo-Gibran Kemalingan, TV, Alat Podcast dan Dokumen Penting Raib Dicuri

Megapolitan
KPU Gelar Sayembara Maskot dan 'Jingle' Pilkada DKI 2024 Khusus Warga Jakarta

KPU Gelar Sayembara Maskot dan "Jingle" Pilkada DKI 2024 Khusus Warga Jakarta

Megapolitan
Berdiri Hampir Satu Jam, Pemudik Minta Tempat Duduk di Stasiun Pasar Senen Ditambah

Berdiri Hampir Satu Jam, Pemudik Minta Tempat Duduk di Stasiun Pasar Senen Ditambah

Megapolitan
Korban Kecelakaan Mobil di Sawangan Depok Alami Memar hingga Patah Tulang

Korban Kecelakaan Mobil di Sawangan Depok Alami Memar hingga Patah Tulang

Megapolitan
Diduga Alami 'Microsleep', Pengemudi Jazz Hantam Mobil Innova di Sawangan Depok

Diduga Alami "Microsleep", Pengemudi Jazz Hantam Mobil Innova di Sawangan Depok

Megapolitan
Pekan Ini, Pemprov DKI Bakal Surati Kemendagri untuk Nonaktifkan NIK 92.432 Warga Jakarta

Pekan Ini, Pemprov DKI Bakal Surati Kemendagri untuk Nonaktifkan NIK 92.432 Warga Jakarta

Megapolitan
Lebaran 2024 Usai, Fahira Idris: Semoga Energi Kebaikan Bisa Kita Rawat dan Tingkatkan

Lebaran 2024 Usai, Fahira Idris: Semoga Energi Kebaikan Bisa Kita Rawat dan Tingkatkan

Megapolitan
H+6 Lebaran, Stasiun Pasar Senen Masih Dipadati Pemudik yang Baru Mau Pulang Kampung

H+6 Lebaran, Stasiun Pasar Senen Masih Dipadati Pemudik yang Baru Mau Pulang Kampung

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com