Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dengan Sistem Satu Arah, Jatibaru Ramai Lancar

Kompas.com - 04/02/2010, 10:08 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Pemberlakuan sistem satu arah (ASA) di tiga titik, yakni di Jalan Fachrudin, Jalan Jatibaru, dan Jalan Terusan Cideng, Tanah Abang, pada hari pertamanya, Kamis (4/2/2010), dinilai efektif mengurangi kesemrawutan lalu lintas pagi hari di kolong jembatan Jatibaru.

Hal itu diungkapkan Kepala Bidang Manajemen dan Rekayasa Lalu Lintas Dinas Perhubungan DKI Jakarta M Akbar saat ditemui Kompas.com di lampu lalu lintas Jembatan Serong Hotel Millenium, Jalan Fachrudin, Tanah Abang, Jakarta, Kamis.

"Ukurannya melihat di Jatibaru. Biasanya pada pagi hari ini antrean (kendaraan) sampai di atas fly over, dekat Slipi, (tetapi) pantauan kami (petugas) hari ini cukup lancar," katanya.

Pantauan Kompas.com, di lampu lalu lintas Jatibaru, atau di kolong jembatan Jatibaru, arus lalu lintas tampak lancar sejak pagi tadi. Kemacetan justru terlihat di lampu lalu lintas Jembatan Serong, Hotel Millenium, dan di sepanjang Jalan Fachrudin.

Menurut M Akbar, kemacetan di lampu lalu lintas Jembatan Serong, Hotel Millenium, dan Jalan Fachrudin disebabkan pengendara masih bingung dengan sistem satu arah yang baru berlaku hari ini.

"Orang masih ragu-ragu, mengurangi kecepatan, jadi sedikit terhambat," ujarnya.

Yang terpenting, kata Akbar, penumpukan kendaraan tidak menutup simpang jalan seperti di kolong Jembatan Jatibaru, Terusan Cideng, dan simpang Jalan Fachrudin. Seminggu kemudian, dikatakan Akbar, Dinas Perhubungan DKI akan kembali mengevaluasi efektivitas pemberlakuan sistem satu arah tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com