Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Liang Lahat untuk Istri Pramoedya

Kompas.com - 09/01/2011, 09:32 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Sebidang tanah sudah digali di makam Pramoedya Ananta Toer di kompleks Tempat Pemakaman Umum Karet Bivak Blok AA 1, Jakarta Pusat. Di atas galian yang akan digunakan memakamkan istri Pramoedya itu telah berdiri pula tenda biru untuk melindungi tanah dari air hujan saat penguburan.

Jenazah almarhumah istri Pramoedya, Maemunah Thamrin (82), akan dikebumikan Minggu (9/1/2011) pukul 09.00 WIB ditumpuk di atas makam sang sastrawan itu.

"Rencananya, akan dimakamkan besok pagi pukul 9 pagi, ditumpuk dengan makam Bapak dulu di Karet Bivak," kata putra bungsu, Yudhistira Ananta Toer, kepada para wartawan, Sabtu di rumah duka, Jalan Multikarya II No 26, Utan Kayu, Jakarta Timur. Maemunah Thamrin mengembuskan nafas terakhir pada Sabtu (8/1/2011) pukul 11.50 WIB saat bersama keluarga besar di rumahnya.

Maemunah memiliki 5 anak dan 9 cucu. Dialah istri dari seorang sastrawan Indonesia Pramoedya Ananta Toer yang lebih dulu menghadap Yang Mahakuasa pada 30 April 2006.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com