Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Siswa SMP Tewas Terjatuh dari KRL

Kompas.com - 19/04/2012, 12:40 WIB
Antony Lee

Penulis

BOGOR, KOMPAS.com - Siswa sekolah menengah pertama yang diduga bernama Alvin (13), meninggal dunia setelah terjatuh dari kereta rel listrik ekonomi di Stasiun Bojonggede, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Kamis (19/4/2012).

Jenazah korban kini dibawa ke Rumah Sakit Polri Kramatjati. Menurut Tiyono, Kepala Stasiun Cilebut, saat kejadian krl baru berjalan sekitar 100 meter dari Bojonggede ke arah Bogor. Tiba-tiba dia dikejutkan informasi warga bahwa ada penumpang yang jatuh.

Korban sempat dibawa ke Klinik Citama di dekat stasiun karena masih bernafas. Namun, setibanya di sana, ia tewas karena luka parah di bagian kepala. "Keterangan penumpang lain. Dia duduk di dekat pintu, tetapi kenapa sampai bisa jatuh kami tidak tahu," tuturnya. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com