Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 17/03/2013, 12:08 WIB
Robertus Belarminus

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Permohonan penangguhan penahanan terhadap Hercules Rozario Marcal sudah diberikan pihak kuasa hukum kepada penyidik kepolisian. Keluarga menjadi jaminan dalam penangguhan penahanan itu. Saat ini Hercules sedang menjalani penahanan di ruang tahanan narkoba Polda Metro Jaya.

"Jaminan penangguhan penahanannya itu keluarga, istrinya (Hercules). Itu sudah baku (dalam penangguhan penahanan)," kata Joao Meco, salah satu kuasa hukum Hercules, saat dihubungi Kompas.com, Minggu (17/3/2013).

Joao mengatakan, selain jaminannya adalah keluarga, dalam penangguhan itu juga memuat bahwa pihaknya menjamin tidak ada barang bukti yang dihilangkan. "Kalau kami kan jaminannya berdasarkan materiil BAP dan juga beberapa pertimbangan," ujarnya.

Joao mengatakan, pihak kuasa hukum tetap bekerja kooperatif dengan kepolisian. Terlebih lagi, sambungnya, Hercules mengatakan taat terhadap proses hukum dalam kasus itu. Menurut Joao, saat ini dia masih menunggu dikabulkannya permohonan penangguhan penahanan terhadap Hercules yang sudah diajukan itu.

"Kami belum dapat informasi itu, tapi terakhir itu katanya kan sedang dikaji (penyidik) dulu," katanya.

Joao mengatakan, saat ini tim pengacara dari Hercules sedang mengikuti perkembangan proses hukum yang berjalan terhadap Hercules. Pihak kuasa hukum Hercules menurutnya akan mengadakan evaluasi pada Selasa (19/3/2013) depan.

Sebelumnya, Polda Metro Jaya akan mempertimbangkan penangguhan penahanan tokoh pemuda Timor Leste yang ditangkap bersama puluhan kawannya pasca-keributan dalam apel kepolisian Polrestro Jakarta Barat di kompleks Srengseng, Kembangan, Jakarta Barat, Jumat (8/3/2013) sekitar pukul 17.00 WIB.

Kepala Bidang Humas Kepolisian Daerah Metro Jaya Komisaris Besar Rikwanto mengatakan, penangguhan penahanan tersebut sudah sampai di tangan penyidik Polda Metro Jaya. "Selanjutnya akan dipelajari, dan sedang dipertimbangkan," ujar Rikwanto, Kamis (14/3/2013).

Berita terkait, baca:

KELOMPOK HERCULES DITANGKAP

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Lengkapi Profil
    Lengkapi Profil

    Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com