Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bang Ucu Berterima Kasih kepada Jokowi dan Basuki

Kompas.com - 16/08/2013, 15:35 WIB
Kurnia Sari Aziza

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Tokoh masyarakat Tanah Abang, M Yusuf bin Muhi atau akrab disapa dengan Bang Ucu, Jumat (16/8/2013) sore datang ke Balaikota Jakarta untuk bertemu dengan Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama. Dalam kunjungan itu, ia menyatakan ucapan terima kasihnya kepada Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo dan Basuki, yang telah membereskan persoalan pedagang kaki lima (PKL) Tanah Abang, Jakarta Pusat.

"Saya mau ucap terima kasih kepada Pak Jokowi, Pak Ahok, yang sudah mengubah nasib PKL Tanah Abang," kata Ucu di Balaikota Jakarta, Jumat (16/8/2013).

Ucu mengatakan bahwa niat Jokowi-Basuki maupun Pemerintah Provinsi DKI untuk membereskan kawasan Tanah Abang tidak ditunggangi kepentingan tertentu, tetapi menyejahterakan pedagang Tanah Abang. Selain mengucapkan terima kasih, Ucu juga meminta agar Pemprov DKI cermat merelokasi PKL ke dalam Pasar Blok G. Ia berharap pedagang yang sudah lama berdagang di Tanah Abang mendapat kios di Blok G, bukan pedagang musiman maupun pedagang dari kawasan lain.

Oleh karena itu, ia menyetujui langkah Jokowi-Basuki untuk mengambil langkah hukum bagi mereka yang telah mendapatkan kios dan menyewakannya kepada pihak lain. "Dengan hukum ini, saya sangat setuju. Ada yang jual lapak terus ditangkap, biar tidak ada benalu-benalu lain. Kasihanlah mereka yang benar-benar mencari nafkah," kata Ucu.

Sebelumnya, Ucu sempat "jual mahal" tak mau bertemu dengan Jokowi maupun Basuki. Namun, setelah melihat sepak terjang Jokowi, ia akhirnya mau menemui kedua pemimpin Jakarta Baru itu. Ia mengapresiasi program-program corporate social responsibility yang digalang Jokowi serta rencana Jokowi memberikan santunan kepada anak-anak yatim dan fakir miskin di Tanah Abang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hanya 1 Kader Daftar Pilkada Bogor, PKB: Khawatir Demokrasi Rusak seperti Pemilu

Hanya 1 Kader Daftar Pilkada Bogor, PKB: Khawatir Demokrasi Rusak seperti Pemilu

Megapolitan
Pemkot Tangsel Bakal Evaluasi Ketua RT-RW Imbas Pengeroyokan Mahasiswa

Pemkot Tangsel Bakal Evaluasi Ketua RT-RW Imbas Pengeroyokan Mahasiswa

Megapolitan
Meski Tersangka Sudah Ditetapkan, Polisi Sebut Penyidikan Kasus Tewasnya Taruna STIP Belum Final

Meski Tersangka Sudah Ditetapkan, Polisi Sebut Penyidikan Kasus Tewasnya Taruna STIP Belum Final

Megapolitan
Mengingat Lagi Pesan yang Ada di STIP, 'Sekolah Ini Akan Ditutup Jika Terjadi Kekerasan'

Mengingat Lagi Pesan yang Ada di STIP, "Sekolah Ini Akan Ditutup Jika Terjadi Kekerasan"

Megapolitan
Pecat Ketua RW di Kalideres, Lurah Sebut karena Suka Gonta-ganti Pengurus Tanpa Izin

Pecat Ketua RW di Kalideres, Lurah Sebut karena Suka Gonta-ganti Pengurus Tanpa Izin

Megapolitan
Sopir JakLingko Ugal-ugalan, Penumpang Bisa Melapor ke 'Call Center' dan Medsos

Sopir JakLingko Ugal-ugalan, Penumpang Bisa Melapor ke "Call Center" dan Medsos

Megapolitan
Penjelasan Polisi Soal Mobil Dinas Polda Jabar yang Kecelakaan di Tol MBZ Berubah Jadi Pelat Putih

Penjelasan Polisi Soal Mobil Dinas Polda Jabar yang Kecelakaan di Tol MBZ Berubah Jadi Pelat Putih

Megapolitan
Cerita Warga soal Tanah di Perumahan New Anggrek 2 GDC Depok yang Longsor Tiap Hujan

Cerita Warga soal Tanah di Perumahan New Anggrek 2 GDC Depok yang Longsor Tiap Hujan

Megapolitan
Pemecatan Ketua RW di Kalideres Bukan Soal Penggelapan Dana, Lurah: Dia Melanggar Etika

Pemecatan Ketua RW di Kalideres Bukan Soal Penggelapan Dana, Lurah: Dia Melanggar Etika

Megapolitan
Kecelakaan yang Libatkan Mobil Dinas Polda Jabar di Tol MBZ Diselesaikan secara Kekeluargaan

Kecelakaan yang Libatkan Mobil Dinas Polda Jabar di Tol MBZ Diselesaikan secara Kekeluargaan

Megapolitan
Kronologi 4 Warga Keroyok Mahasiswa yang Beribadah di Kontrakan Tangsel

Kronologi 4 Warga Keroyok Mahasiswa yang Beribadah di Kontrakan Tangsel

Megapolitan
Viral Video Pelecehan Payudara Siswi SMP di Bogor, Pelaku Diduga ODGJ

Viral Video Pelecehan Payudara Siswi SMP di Bogor, Pelaku Diduga ODGJ

Megapolitan
Kronologi Kecelakaan Mobil Yaris di Tol Cijago Depok yang Tewaskan Petugas Kebersihan

Kronologi Kecelakaan Mobil Yaris di Tol Cijago Depok yang Tewaskan Petugas Kebersihan

Megapolitan
Jenazah Taruna STIP Korban Penganiayaan Senior Belum Dibawa ke Rumah, Keluarga Hindari 'Beban Mental'

Jenazah Taruna STIP Korban Penganiayaan Senior Belum Dibawa ke Rumah, Keluarga Hindari "Beban Mental"

Megapolitan
Polisi Sita 3 Sajam dari Pelaku Pengeroyokan Mahasiswa di Tangsel

Polisi Sita 3 Sajam dari Pelaku Pengeroyokan Mahasiswa di Tangsel

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com