Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 06/08/2014, 14:32 WIB
Jessi Carina

Penulis


BEKASI, KOMPAS.com — Syamsudin Uba, pimpinan Jamaah Anshorut Tauhid, juga orang yang disebut sebagai penggerak Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS) di Kota Bekasi, mengibaratkan dukungan terhadap ISIS sama dengan dukungan terhadap orang yang bermain sepak bola.

"Dukung ISIS sama seperti dukung orang main bola, kan," ujar Syamsudin Uba di Masjid Muhajirin, Rabu (6/8/2014).

Syamsudin mengatakan, dukungan biasa diberikan ketika ada kesamaan visi dan misi. Menurut dia, ISIS memiliki kiblat yang sama, nabi yang sama, serta ajaran yang sama sehingga sudah seharusnya didukung.

Selain itu, kata dia lagi, memberi dukungan juga merupakan salah satu hak warga negara. Sama seperti hak bagi setiap warga untuk mendukung klub sepak bola favoritnya. Mendukung ISIS juga merupakan salah satu hak.

Dia mengatakan, ini merupakan dukungan moral. "Ini kan dukungan moral. Kalau kita lihat kan orang Jakarta atau Bekasi masing-masing punya dukungan. Ini bentuk dukungan," ujar Syamsudin Uba.

Namun, Syamsudin menolak jika disebut sebagai penggerak ISIS di Bekasi. Sebab, dia tidak membuat organisasi ISIS secara khusus di wilayah ini. Syamsudin malah mengatakan bahwa dia hanya warga biasa yang tidak mampu menggerakkan warga.

"Kalau dikatakan sebagai penggerak ISIS di Bekasi, saya berterima kasih. Akan tetapi, itu tidak benar," ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pesawat Latih yang Jatuh di BSD Serpong Selesai Dievakuasi

Pesawat Latih yang Jatuh di BSD Serpong Selesai Dievakuasi

Megapolitan
RS Polri Buka Posko untuk Identifikasi Jenazah Korban Pesawat Jatuh di BSD

RS Polri Buka Posko untuk Identifikasi Jenazah Korban Pesawat Jatuh di BSD

Megapolitan
Saksi Sebut Satu Korban Pesawat Jatuh di BSD Serpong Terlempar 3 Meter

Saksi Sebut Satu Korban Pesawat Jatuh di BSD Serpong Terlempar 3 Meter

Megapolitan
Jenazah Salim Said Dimakamkan di TPU Tanah Kusir

Jenazah Salim Said Dimakamkan di TPU Tanah Kusir

Megapolitan
'Ada Mayday, Mayday, Habis Itu Hilang Kontak...'

"Ada Mayday, Mayday, Habis Itu Hilang Kontak..."

Megapolitan
Awak Pesawat yang Jatuh di BSD Sulit Dievakuasi, Basarnas: Butuh Hati-hati

Awak Pesawat yang Jatuh di BSD Sulit Dievakuasi, Basarnas: Butuh Hati-hati

Megapolitan
Ini Identitas Tiga Korban Pesawat Jatuh di BSD Tangerang

Ini Identitas Tiga Korban Pesawat Jatuh di BSD Tangerang

Megapolitan
Jenazah Korban Kecelakaan Pesawat Latih di BSD Dievakuasi ke RS Polri

Jenazah Korban Kecelakaan Pesawat Latih di BSD Dievakuasi ke RS Polri

Megapolitan
Kondisi Terkini Lokasi Pesawat Jatuh di Serpong, Polisi-TNI Awasi Warga yang Ingin Saksikan Evakuasi Korban

Kondisi Terkini Lokasi Pesawat Jatuh di Serpong, Polisi-TNI Awasi Warga yang Ingin Saksikan Evakuasi Korban

Megapolitan
Saksi: Pesawat Tecnam P2006T Berputar-putar dan Mengeluarkan Asap Sebelum Jatuh

Saksi: Pesawat Tecnam P2006T Berputar-putar dan Mengeluarkan Asap Sebelum Jatuh

Megapolitan
Dua Korban Pesawat Jatuh di BSD Telah Teridentifikasi

Dua Korban Pesawat Jatuh di BSD Telah Teridentifikasi

Megapolitan
Pesawat Latih yang Jatuh di BSD Serpong Menyisakan Buntut, Bagian Depan Hancur

Pesawat Latih yang Jatuh di BSD Serpong Menyisakan Buntut, Bagian Depan Hancur

Megapolitan
Ratusan Warga Nonton Proses Evakuasi Pesawat Jatuh di BSD Serpong

Ratusan Warga Nonton Proses Evakuasi Pesawat Jatuh di BSD Serpong

Megapolitan
Pesawat yang Jatuh di BSD Sempat Tabrak Pohon sebelum Hantam Tanah

Pesawat yang Jatuh di BSD Sempat Tabrak Pohon sebelum Hantam Tanah

Megapolitan
Saksi: Pesawat Latih Jatuh di BSD Serpong Bersamaan dengan Hujan Deras

Saksi: Pesawat Latih Jatuh di BSD Serpong Bersamaan dengan Hujan Deras

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com