Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Paket Sembako Pasar Murah di Rusun Tambora Diskon 30% - 50%

Kompas.com - 13/06/2016, 10:35 WIB
Nursita Sari

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Pasar murah yang digelar di Rusun Tambora, Jakarta Barat, diperuntukkan bagi warga rusun dan sekitarnya. Berbagai bahan pokok seperti daging sapi, ayam, gula pasir, minyak goreng, dan lainnya dijual di pasar murah ini.

Namun, ada bahan pokok yang hanya dijual khusus untuk warga rusun, yakni paket sembako dari minimarket. Senin (13/6/2016) ini, sebanyak 650 paket sembako dari tiga minimarket disediakan untuk warga rusun.

"Yang besok berapa masuknya kita belum tahu. Yang hari sudah dipastikan masuk 650 paket," ujar Kepala Dinas Koperasi Usaha Mikro Kecil Menengah dan Perdagangan (KUMKMP), Irwandi, di Rusun Tambora, Senin.

Menurut Irwandi, paket sembako dari beberapa minimarket itu dijual dengan potongan harga 50 persen dan 30 persen.

"Paketnya dari CSR (corporate social responsibility). Ada yang harusnya Rp 60.000, dijual Rp 30.000. Ada yang dapat diskon 50 persen, ada yang 30 persen," kata dia.

Dinas KUMKMP bekerja sama dengan pengelola rusun agar paket sembako itu dijual tepat sasaran. Warga harus menunjukkan kartu keluarga (KK) mereka saat membeli paket sembako tersebut. Setiap KK hanya bisa mendapatkan satu paket sembako.

"Harus pake KK, satu KK dapat satu paket," kata Kepala Unit Pengelola Rumah Susun (UPRS) Tambora, Rusli.

Satu paket sembako berisi sirup, teh, mie instan, gula pasir, dan minyak goreng. Pantauan Kompas.com, warga Rusun Tambora sejak pagi sudah mengantre untuk membeli paket sembako tersebut. Mereka merasa terbantu dengan adanya pasar murah ini.

"Ekonomi lagi begini, jadi ya ngebantu," kata Eha (49), salah satu warga Rusun Tambora.

Warga lainnya, Yeti (53), mengaku senang dengan adanya pasar murah ini. Dia berharap Pemprov DKI dapat menggelar kembali kegiatan serupa nantinya.

"Seneng juga sih. Boleh ada lagi juga. Ini harganya lebih ringan," ucapnya.

Selain 650 paket sembako dari minimarket, ada pula daging sapi dan ayam yang disediakan PD Dharma Jaya. Petugas dari PD Dharma Jaya menyebut pihaknya menyediakan 400 kg daging sapi dan 200 kg daging ayam pada hari ini. Daging sapi dijual Rp 85.000 per kg, sementara daging ayam dijual Rp 30.000 per ekor.

Ada pula cabai merah dan bawah merah yang disediakan Kementerian Pertanian. Cabai merah dijual Rp 16.000 per kg dan bawang merah Rp 25.000. Gula di pasar murah yang disediakan oleh perusahaan perdagangan indonesia (PPI) dijual Rp 12.000 per kg.

Selain berbagai bahan pokok, ada juga aneka makanan, minuman, dan pakaian yang dijual di pasar murah. Pasar murah di Rusun Tambora ini diselenggarakan dua hari pada Senin-Selasa, 13-14 Juni 2016.

Kompas TV Pemprov DKI Gelar Pasar Murah
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Remaja di Depok Dibacok Gangster, Polisi: Pelaku Salah Sasaran

Remaja di Depok Dibacok Gangster, Polisi: Pelaku Salah Sasaran

Megapolitan
Mau Maju Pilkada Bogor, Sespri Iriana Dinasihati Jokowi Tidak Buru-buru Pilih Partai

Mau Maju Pilkada Bogor, Sespri Iriana Dinasihati Jokowi Tidak Buru-buru Pilih Partai

Megapolitan
Mobil Selebgram Zoe Levana Masuk 'Busway' di Pluit, Kadishub: Bisa Ditilang dan Denda Rp 500.000

Mobil Selebgram Zoe Levana Masuk "Busway" di Pluit, Kadishub: Bisa Ditilang dan Denda Rp 500.000

Megapolitan
Ketika Warga Dipaksa Angkat Kaki dari Kampung Susun Bayam...

Ketika Warga Dipaksa Angkat Kaki dari Kampung Susun Bayam...

Megapolitan
Ibu Rekam Anak Bersetubuh dengan Pacar, Bukti Runtuhnya Benteng Perlindungan oleh Orangtua

Ibu Rekam Anak Bersetubuh dengan Pacar, Bukti Runtuhnya Benteng Perlindungan oleh Orangtua

Megapolitan
Berkas Lengkap, Siskaeee Cs Segera Diadili Terkait Kasus Pembuatan Film Porno

Berkas Lengkap, Siskaeee Cs Segera Diadili Terkait Kasus Pembuatan Film Porno

Megapolitan
Nasib Perempuan di Kemayoran Layani 'Open BO' Berujung Disekap Pelanggan yang Dendam

Nasib Perempuan di Kemayoran Layani "Open BO" Berujung Disekap Pelanggan yang Dendam

Megapolitan
Anak Bunuh Diri Bisa Diantisipasi…

Anak Bunuh Diri Bisa Diantisipasi…

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Rabu 22 Mei 2024 dan Besok: Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Rabu 22 Mei 2024 dan Besok: Siang ini Hujan Ringan

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Ibu Rekaman Anak Bersetubuh dengan Pacar | Jukir Liar di Jakarta Diberantas

[POPULER JABODETABEK] Ibu Rekaman Anak Bersetubuh dengan Pacar | Jukir Liar di Jakarta Diberantas

Megapolitan
Usahanya Ditutup Paksa, Pemilik Restoran di Kebon Jeruk Bakal Tempuh Jalur Hukum jika Upaya Mediasi Gagal

Usahanya Ditutup Paksa, Pemilik Restoran di Kebon Jeruk Bakal Tempuh Jalur Hukum jika Upaya Mediasi Gagal

Megapolitan
Aktor Utama Pabrik Narkoba di Bogor Masih Buron, Polisi: Sampai Lubang Semut Pun Kami Cari

Aktor Utama Pabrik Narkoba di Bogor Masih Buron, Polisi: Sampai Lubang Semut Pun Kami Cari

Megapolitan
Polisi Amankan 8 Orang Terkait Kasus Pembacokan Remaja di Depok, 4 Ditetapkan Tersangka

Polisi Amankan 8 Orang Terkait Kasus Pembacokan Remaja di Depok, 4 Ditetapkan Tersangka

Megapolitan
Bukan Melompat, Disdik DKI Sebut Siswa SMP Jaksel Terpeleset dari Lantai 3

Bukan Melompat, Disdik DKI Sebut Siswa SMP Jaksel Terpeleset dari Lantai 3

Megapolitan
Insiden Siswa SMP Lompat dari Lantai 3, KPAI Minta Disdik DKI Pasang Sarana Keselamatan di Sekolah

Insiden Siswa SMP Lompat dari Lantai 3, KPAI Minta Disdik DKI Pasang Sarana Keselamatan di Sekolah

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com