Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dampak Demo, Bus Transjakarta Melaju Tanpa Petugas "Onboard"

Kompas.com - 12/06/2017, 12:49 WIB
Haris Prahara

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Pengemudi transjakarta tetap mengemudikan bus meskipun petugas onboard menggelar demo mogok kerja, Senin (12/6/2017) siang.

Dalam bus transjakarta bernomor TJ 208 dengan rute Pinang Ranti-Kota yang ditumpangi Kompas.com, Senin (12/6/2017) siang, tak tampak petugas yang biasa berjaga di pintu depan bus. Akibatnya, sopir transjakarta harus menjelaskan rute kepada penumpang di halte.

(Baca juga: Koridor Transjakarta Ditutup, Netizen Tumpahkan Keluh Kesah di Twitter)

Sejak keberangkatan di halte pertama yaitu Halte Kota, sang pengemudi harus berteriak dari jendela kemudinya kepada penumpang yang telantar di halte itu.

"Ayo, yang mau ke Pinang Ranti. Ayo," teriak sang pengemudi. Meskipun teriakan sang pengemudi cukup keras, ada pula penumpang yang masih bertanya rute bus itu.

"Ini lewat Tosari enggak, ya?" tanya seorang penumpang. "Iya lewat, Pak," jawab sang pengemudi.

Begitu pula saat bus berhenti di setiap halte setelahnya, sang pengemudi perlu berteriak dari balik kaca jendela kemudinya.

(Baca juga: Dishub DKI Akan Kawal Bus Transjakarta yang Beroperasi Saat Demo Mogok)

Bagian depan bus yang normalnya dikhususkan bagi penumpang wanita pun tak lagi berlaku. Seorang lelaki duduk mengisi kursi bagian depan bus itu.

Tentu saja, tak ada teguran dari siapa pun, termasuk sang sopir. Rute bus transjakarta hampir seluruhnya lumpuh sejak Senin pagi karena demo petugasnya. 

Sampai saat ini, belum ada pernyataan resmi dari pihak PT Transjakarta terkait kondisi tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Dishub Kota Bogor Lakukan Pengalihan Arus Lalin Saat Helaran Hari Jadi Bogor Ke-542 Hari Ini

Dishub Kota Bogor Lakukan Pengalihan Arus Lalin Saat Helaran Hari Jadi Bogor Ke-542 Hari Ini

Megapolitan
Mau Datang ke Helaran Hari Jadi Bogor Ke-542, Cek di Sini 8 Kantong Parkirnya

Mau Datang ke Helaran Hari Jadi Bogor Ke-542, Cek di Sini 8 Kantong Parkirnya

Megapolitan
Kuasa Hukum dan Keluarga Pegi Kecewa Tak Diundang Polisi ke Pra-rekonstruksi

Kuasa Hukum dan Keluarga Pegi Kecewa Tak Diundang Polisi ke Pra-rekonstruksi

Megapolitan
Kuasa Hukum Bantah Pegi Pakai Nama Samaran “Robi’ dan “Perong”

Kuasa Hukum Bantah Pegi Pakai Nama Samaran “Robi’ dan “Perong”

Megapolitan
Kaesang Pangarep dan Istrinya ke Tangerang, Nonton 'Baku Hantam Championship'

Kaesang Pangarep dan Istrinya ke Tangerang, Nonton "Baku Hantam Championship"

Megapolitan
Diisukan Bakal Dipindah ke Nusakambangan, Pegi Perong Tiap Malam Menangis

Diisukan Bakal Dipindah ke Nusakambangan, Pegi Perong Tiap Malam Menangis

Megapolitan
Juru Parkir Liar di JIS Bikin Resah Masyarakat, Polisi Siap Menindak

Juru Parkir Liar di JIS Bikin Resah Masyarakat, Polisi Siap Menindak

Megapolitan
Pegi Perong Bakal Ajukan Praperadilan Atas Penetapannya sebagai Tersangka di Kasus Vina Cirebon

Pegi Perong Bakal Ajukan Praperadilan Atas Penetapannya sebagai Tersangka di Kasus Vina Cirebon

Megapolitan
Viral Tukang Ayam Goreng di Jakbar Diperas dengan Modus Tukar Uang Receh, Polisi Cek TKP

Viral Tukang Ayam Goreng di Jakbar Diperas dengan Modus Tukar Uang Receh, Polisi Cek TKP

Megapolitan
Peremajaan IPA Buaran Berlangsung, Pelanggan Diimbau Tampung Air untuk Antisipasi

Peremajaan IPA Buaran Berlangsung, Pelanggan Diimbau Tampung Air untuk Antisipasi

Megapolitan
Jaksel Peringkat Ke-2 Kota dengan SDM Paling Maju, Wali Kota: Ini Keberhasilan Warga

Jaksel Peringkat Ke-2 Kota dengan SDM Paling Maju, Wali Kota: Ini Keberhasilan Warga

Megapolitan
Gara-gara Mayat Dalam Toren, Sutrisno Tak Bisa Tidur 2 Hari dan Kini Mengungsi di Rumah Mertua

Gara-gara Mayat Dalam Toren, Sutrisno Tak Bisa Tidur 2 Hari dan Kini Mengungsi di Rumah Mertua

Megapolitan
Imbas Penemuan Mayat Dalam Toren, Keluarga Sutrisno Langsung Ganti Pipa dan Bak Mandi

Imbas Penemuan Mayat Dalam Toren, Keluarga Sutrisno Langsung Ganti Pipa dan Bak Mandi

Megapolitan
3 Pemuda di Jakut Curi Spion Mobil Fortuner dan Land Cruiser, Nekat Masuk Halaman Rumah Warga

3 Pemuda di Jakut Curi Spion Mobil Fortuner dan Land Cruiser, Nekat Masuk Halaman Rumah Warga

Megapolitan
Seorang Wanita Kecopetan di Bus Transjakarta Arah Palmerah, Ponsel Senilai Rp 19 Juta Raib

Seorang Wanita Kecopetan di Bus Transjakarta Arah Palmerah, Ponsel Senilai Rp 19 Juta Raib

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com