Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Puncak Jumlah Penumpang Mudik dari Terminal Pulo Gebang Diprediksi Hari Ini

Kompas.com - 04/05/2021, 20:32 WIB
Nirmala Maulana Achmad,
Sandro Gatra

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kepala Terminal Terpadu Pulo Gebang, Bernard Pasaribu memprediksi, puncak jumlah penumpang terjadi pada Selasa (4/5/2021), sebelum pemberlakuan larangan mudik.

Pelarangan mudik Lebaran berlaku 6-17 Mei 2021.

"Perkiraan kami puncaknya hari ini. Karena diperkirakan untuk perjalanan di luar Jakarta jarak jauh akan memakan waktu dua hari. Sementara dua hari itu jatuh pada tanggal 6 (Mei 2021), pelarangan mudik," kata Bernard kepada wartawan, Selasa.

Merujuk data per Selasa pukul 14.00 WIB, sebanyak 1.072 penumpang telah berangkat dari Terminal Terpadu Pulo Gebang.

Baca juga: Tinjau Terminal Pulo Gebang, Kakorlantas Polri Tempel Stiker Khusus untuk Bus

Sementara pada Senin kemarin, total ada 1.610 penumpang yang berangkat dari terminal tersebut.

"Tiga hari ini peningkatannya cukup signifikan," tutur Bernard.

Sementara itu, Direktur Jenderal Perhubungan Darat Kemenhub Budi Setiyadi mengatakan, akan ada rapid test antigen secara sampling di Terminal Pulo Gebang pada Rabu besok.

"Selain dengan GeNose C19, ada usul dengan rapid test antigen. Saya sedang koordinasi dengan Satgas Covid-19," kata Budi.

"Mudah-mudahan besok ada tambahan untuk rapid test antigen sehingga kita akan lebih banyak mencari masyarakat yang melakukan perjalanan dengan tes itu," imbuhnya.

Adapun Budi dan Kakorlantas Polri Irjen Istiono meninjau Terminal Pulo Gebang pada hari ini.

Selain itu, keduanya turut menempelkan stiker khusus ke armada bus yang nantinya tetap beroperasi selama periode larang mudik Lebaran 2021.

Baca juga: Ingatkan Mutasi Virus Corona Ditemukan di Indonesia, Wagub DKI: Jangan Mudik

Budi berharap, penempelan stiker dapat mempermudah petugas di lapangan.

"Kita harapkan dengan penandaan seperti ini akan mempermudah teman-teman kepolisian di lapangan nanti untuk melakukan pengawasan," kata Budi.

Terminal Terpadu Pulo Gebang dan Terminal Kalideres menjadi dua terminal di Jakarta yang tetap beroperasi selama pelarangan mudik Lebaran, 6-17 Mei 2021.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cuti dari Sekda Depok, Supian Suri Akan Manfaatkan Waktu untuk Bertemu dengan Warga

Cuti dari Sekda Depok, Supian Suri Akan Manfaatkan Waktu untuk Bertemu dengan Warga

Megapolitan
Cuti dari Sekda Depok, Supian Suri Pastikan Tidak Lagi Gunakan Fasilitas Negara

Cuti dari Sekda Depok, Supian Suri Pastikan Tidak Lagi Gunakan Fasilitas Negara

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Selasa 4 Juni 2024, dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Selasa 4 Juni 2024, dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Megapolitan
Harga Tiket Masuk Jakarta Fair 2024 dan Jam Operasionalnya

Harga Tiket Masuk Jakarta Fair 2024 dan Jam Operasionalnya

Megapolitan
Daftar Lokasi Park and Ride di Jakarta dan Tarifnya

Daftar Lokasi Park and Ride di Jakarta dan Tarifnya

Megapolitan
Daftar Stasiun di Jakarta yang Layani Pembatalan Tiket Kereta Api

Daftar Stasiun di Jakarta yang Layani Pembatalan Tiket Kereta Api

Megapolitan
Kasus Ibu di Tangsel Lecehkan Anaknya, Keluarga Suami Mengaku Dapat Ancaman

Kasus Ibu di Tangsel Lecehkan Anaknya, Keluarga Suami Mengaku Dapat Ancaman

Megapolitan
Sepakat Damai, Eks Warga Kampung Bayam Bersedia Direlokasi ke Rusun Nagrak

Sepakat Damai, Eks Warga Kampung Bayam Bersedia Direlokasi ke Rusun Nagrak

Megapolitan
Tiga Pemuda Jadi Tersangka Pembacokan Polisi di Kembangan

Tiga Pemuda Jadi Tersangka Pembacokan Polisi di Kembangan

Megapolitan
Jadwal Konser Musik Jakarta Fair 2024

Jadwal Konser Musik Jakarta Fair 2024

Megapolitan
Puluhan Warga di Bogor Diduga Keracunan, 1 Orang Meninggal Dunia

Puluhan Warga di Bogor Diduga Keracunan, 1 Orang Meninggal Dunia

Megapolitan
Polisi Tangkap 5 Tersangka Pemalsu Dollar AS, Satu Pelaku WNA

Polisi Tangkap 5 Tersangka Pemalsu Dollar AS, Satu Pelaku WNA

Megapolitan
Deklarasi Jadi Cawalkot Depok, Supian Suri Ingin Berikan Kebijakan yang Baik untuk Warga

Deklarasi Jadi Cawalkot Depok, Supian Suri Ingin Berikan Kebijakan yang Baik untuk Warga

Megapolitan
Mediasi Berhasil, Eks Warga Kampung Bayam dan Jakpro Sepakat Berdamai

Mediasi Berhasil, Eks Warga Kampung Bayam dan Jakpro Sepakat Berdamai

Megapolitan
Polisi Minta Video Ibu Cabuli Anak Tak Disebar Lagi, Penyebar Bisa Kena UU ITE

Polisi Minta Video Ibu Cabuli Anak Tak Disebar Lagi, Penyebar Bisa Kena UU ITE

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com