Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Putaran Balik di Jalan Boulevard GDC Bakal Ditutup karena Kecelakaan Meningkat

Kompas.com - 16/01/2023, 09:24 WIB
M Chaerul Halim,
Ambaranie Nadia Kemala Movanita

Tim Redaksi

DEPOK, KOMPAS.com - Meningkatnya angka kecelakaan di Jalan Boulevard Grand Depok City menjadi salah satu alasan rencana penutupan enam putaran balik atau u-turn di kawasan tersebut.

Berdasarkan catatan Satuan Lalu Lintas Polres Metro Depok, angka kecelakaan di jalan tersebut meningkat setiap tahunnya.

Kasat Lantas Polres Metro Depok, AKBP Bonifacius Surano mengatakan terdapat 16 kecelakan lalu lintas di sepanjang 2022 meski tak ada korban meninggal dunia.

Baca juga: Dishub Kota Depok Akan Tutup 6 Putaran Balik di Jalan Boulevard GDC

"Nihil korban jiwa, tapi sebanyak 11 orang mengalami luka berat, delapan orang luka ringan. Dengan total kerugian mencapai Rp 9 jutaan," ujar Boni saat dikonfirmasi, Senin (16/1/2023).

Kecelakaan lalu lintas pada 2022 mengalami peningkatan dibandingkan pada tahun sebelumnya, yakni 2020 dan 2021.

Berdasarkan data, kasus kecelakaan pada dua tahun sebelumnya di bawah 10 kasus.

"Pada tahun 2021, tercatat sembilan kasus kecelakaan lalu lintas, dengan rincian dua luka berat dan 12 luka ringan," kata Boni.

Baca juga: 6 Titik Putaran Balik di Jalan Boulevard GDC Bakal Ditutup, Polisi: Ada 16 Kecelakaan dalam Sebulan

"(Sedangkan) pada tahun 2020, tercatat tujuh kasus kecelakaan lalu lintas, dengan rincian dua luka berat dan enam luka ringan," sambung dia.

Atas meningkatnya kecelakaan tersebut, Satlantas Polres Metro Depok mendukung rencana penutupan putaran balik di Jalan Boulevard GDC.

Boni mengatakan rencana penutupan itu diharapkan dapat meminimalisasi angka kecelakaan.

Untuk saat ini, polisi akan membantu menyosialisasikan penutupan putaran balik tersebut.

Baca juga: Waspada Keracunan Chiki Ngebul, Dinkes Tangsel Ingatkan Warga Bahaya Konsumsi Nitrogen Cair

"Nanti unit kamsel hadir untuk menyosialisasikan terkait penutupan enam u-turn di GDC," ujar Boni.

Diberitakan sebelumnya, Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Depok berencana menutup putaran balik atau u-turn di Jalan Boulevard Grand Depok City pada 25 Januari mendatang.

Kepala Dishub Kota Depok Eko Herwiyanto mengatakan penutupan akan dilakukan dalam rangka menekan angka kecelakaan lalu lintas di Jalan Boulevard GDC.

"Salah satu upaya meningkatkan keselamatan pengguna jalan dan mengurangi angka kecelakaan," kata Eko saat dikonfirmasi, Jumat (13/1/2023).

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Warga Bogor yang Diduga Keracunan Makanan Mengaku Sakit Perut Usai Konsumsi Nasi Uduk dan Telur Balado

Warga Bogor yang Diduga Keracunan Makanan Mengaku Sakit Perut Usai Konsumsi Nasi Uduk dan Telur Balado

Megapolitan
Jakpro Bakal Berikan Pelatihan dan Kesempatan Kerja untuk Eks Warga Kampung Bayam

Jakpro Bakal Berikan Pelatihan dan Kesempatan Kerja untuk Eks Warga Kampung Bayam

Megapolitan
KJP Mei 2024 Kapan Cair?

KJP Mei 2024 Kapan Cair?

Megapolitan
Dijanjikan Pekerjaan dan Uang, Ibu di Tangsel Cabuli Anak Kandungnya Sendiri

Dijanjikan Pekerjaan dan Uang, Ibu di Tangsel Cabuli Anak Kandungnya Sendiri

Megapolitan
Kronologi Ibu di Tangsel Cabuli Anak Kandung, Berawal dari Kirim Foto Tanpa Busana ke Kenalan di Facebook

Kronologi Ibu di Tangsel Cabuli Anak Kandung, Berawal dari Kirim Foto Tanpa Busana ke Kenalan di Facebook

Megapolitan
Aji Jaya Mengaku Dapat Wejangan dari Prabowo untuk Maju pada Pilkada Bogor 2024

Aji Jaya Mengaku Dapat Wejangan dari Prabowo untuk Maju pada Pilkada Bogor 2024

Megapolitan
Keluarga Ibu yang Cabuli Anaknya di Tangsel Tuding Suaminya Terlibat Dalam Pembuatan Video

Keluarga Ibu yang Cabuli Anaknya di Tangsel Tuding Suaminya Terlibat Dalam Pembuatan Video

Megapolitan
Cerita Tukang Pelat di Matraman, Enggan Terima Pesanan Pelat Nomor Palsu karena Tak Mau Berurusan dengan Hukum

Cerita Tukang Pelat di Matraman, Enggan Terima Pesanan Pelat Nomor Palsu karena Tak Mau Berurusan dengan Hukum

Megapolitan
Pusaran Kejahatan Seksual Anak yang Tak Berjeda...

Pusaran Kejahatan Seksual Anak yang Tak Berjeda...

Megapolitan
Jadwal dan Lokasi Samsat Keliling di Jakarta 4 Juni 2024

Jadwal dan Lokasi Samsat Keliling di Jakarta 4 Juni 2024

Megapolitan
Daftar Lokasi SIM Keliling Jakarta 4 Juni 2024

Daftar Lokasi SIM Keliling Jakarta 4 Juni 2024

Megapolitan
Cuti demi Pilkada, Supian Suri Kemas Barang Pribadinya yang Ada di Ruangan Sekda Depok

Cuti demi Pilkada, Supian Suri Kemas Barang Pribadinya yang Ada di Ruangan Sekda Depok

Megapolitan
Polisi: Puluhan Warga Bogor Diduga Keracunan Usai Mengonsumsi Makanan Haul

Polisi: Puluhan Warga Bogor Diduga Keracunan Usai Mengonsumsi Makanan Haul

Megapolitan
Berburu Klakson “Telolet” Berujung Maut di JPO Jatiasih yang Pagar Kawatnya Berlubang…

Berburu Klakson “Telolet” Berujung Maut di JPO Jatiasih yang Pagar Kawatnya Berlubang…

Megapolitan
Ibu yang Cabuli Anaknya di Tangsel Bekerja sebagai Pengamen Jalanan

Ibu yang Cabuli Anaknya di Tangsel Bekerja sebagai Pengamen Jalanan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com