Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Heru Budi Heran Penjambret Bisa Masuk Area CFD dengan Sepeda Motor

Kompas.com - 19/06/2024, 11:42 WIB
Firda Janati,
Akhdi Martin Pratama

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono mengaku heran soal adanya aksi penjambretan di area car free day (CFD) di Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Pusat, Minggu (16/6/2024).

Pasalnya, komplotan jambret tersebut melakukan aksinya menggunakan sepeda motor. Harusnya, area tersebut bebas dari kendaraan bermotor.

"Emang (motor) bisa masuk kemarin?" tanya Heru Budi dengan wajah keheranan ke awak media di Taman Makam Pahlawan Kalibata, Jakarta Selatan, Rabu (19/6/2024).

Baca juga: Pelaku Jambret Tertangkap Kamera Fotografer Saat Beraksi di CFD Jakarta

Heru mengatakan, Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta bakal berkoordinasi dengan Satpol PP untuk menindak pengendara yang lewat saat CFD.

"Saya minta fotografernya kan ada nomor polisinya, nanti Dishub sama berkoordinasi sama Satpol PP," imbuh dia.

Sebelumnya diberitakan, komplotan jambret yang berjumlah dua orang, tertangkap kamera fotografer di kawasan car free day (CFD) di Jalan Sudirman, Jakarta Pusat, Minggu (16/6/2024).

Foto-foto jambret di CFD tersebut diunggah di akun media sosial Instagram milik sang fotografer @asnanfoto dan viral di media sosial.

Baca juga: Keamanan CFD Jakarta akan Diperketat Buntut Penjambretan Viral

Dalam foto tersebut, wajah penjambret terlihat dengan sangat jelas. Begitu juga dengan pelat nomor kendaraan yang digunakannya, yaitu B 3983 PFB. Diduga, pelat nomor tersebut palsu.

Korban yang merupakan seorang remaja berusia 15 tahun bersama kedua orangtuanya telah melaporkan peristiwa tersebut. Namun, Polisi belum berhasil menangkap pelaku jambret itu.

"Belum (tertangkap). Sedang dalam pengejaran," kata Aditya Kapolsek Tanah Abang AKBP Aditya Simanggara Pratama, Selasa.

Kendati demikian, Aditya memastikan bahwa kepolisian sudah mengantongi identitas terduga pelaku.

"Kita sudah mengantongi yang diduga pelaku," tandas Aditya.

Baca juga: Polisi Kejar Pelaku Penjambretan di CFD Jakarta yang Tertangkap Kamera Fotografer

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

SYL Akui Berikan Uang Rp 1,3 M ke Firli Bahuri Dalam BAP Polisi

SYL Akui Berikan Uang Rp 1,3 M ke Firli Bahuri Dalam BAP Polisi

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Kamis 27 Juni 2024 dan Besok: Tengah Malam ini Berawan Tebal

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Kamis 27 Juni 2024 dan Besok: Tengah Malam ini Berawan Tebal

Megapolitan
Ketika Popularitas dan Elektabilitas Anies Dinilai Bikin PKS Batal Usung Sohibul Iman Jadi Cagub pada Pilkada Jakarta...

Ketika Popularitas dan Elektabilitas Anies Dinilai Bikin PKS Batal Usung Sohibul Iman Jadi Cagub pada Pilkada Jakarta...

Megapolitan
Kasus Ibu Cabuli Anak Kandung Diduga Didalangi Sindikat, Polisi Buru Para Pelaku

Kasus Ibu Cabuli Anak Kandung Diduga Didalangi Sindikat, Polisi Buru Para Pelaku

Megapolitan
Dalang Kasus Ibu Cabuli Anak Disebut Kerap Ganti Ponsel dan Medsos untuk Hilangkan Jejak

Dalang Kasus Ibu Cabuli Anak Disebut Kerap Ganti Ponsel dan Medsos untuk Hilangkan Jejak

Megapolitan
PKS Umumkan Duet Anies-Sohibul Iman, PDI-P Dinilai Belum Tentu Merapat

PKS Umumkan Duet Anies-Sohibul Iman, PDI-P Dinilai Belum Tentu Merapat

Megapolitan
Cara ke Jalan Suryakencana dari Stasiun Bogor

Cara ke Jalan Suryakencana dari Stasiun Bogor

Megapolitan
Polda Metro Sebut Judi 'Online' Kejahatan Luar Biasa, Pemberantasannya Harus Luar Biasa

Polda Metro Sebut Judi "Online" Kejahatan Luar Biasa, Pemberantasannya Harus Luar Biasa

Megapolitan
Polisi Deteksi 3 Pelaku Lain di Balik Akun Facebook Icha Shakila, Dalang Kasus Ibu Cabuli Anak

Polisi Deteksi 3 Pelaku Lain di Balik Akun Facebook Icha Shakila, Dalang Kasus Ibu Cabuli Anak

Megapolitan
Rombongan 3 Mobil Tak Bayar Usai Makan di Depok, Pemilik Restoran Rugi Rp 829.000

Rombongan 3 Mobil Tak Bayar Usai Makan di Depok, Pemilik Restoran Rugi Rp 829.000

Megapolitan
Kapolri Rombak Perwira di Polda Metro, Salah Satunya Posisi Wakapolda

Kapolri Rombak Perwira di Polda Metro, Salah Satunya Posisi Wakapolda

Megapolitan
Modus Preman Palak Bus Wisata di Gambir: Mengadang di Pintu Stasiun, Janjikan Lahan Parkir

Modus Preman Palak Bus Wisata di Gambir: Mengadang di Pintu Stasiun, Janjikan Lahan Parkir

Megapolitan
Kapolda Metro: Judi 'Online' Cuma Untungkan Bandar, Pemain Dibuat Rugi

Kapolda Metro: Judi "Online" Cuma Untungkan Bandar, Pemain Dibuat Rugi

Megapolitan
Bocah Tewas Terjatuh dari Lantai 8 Rusunawa Cakung, Polisi: Jendela untuk Bersandar Tidak Kokoh

Bocah Tewas Terjatuh dari Lantai 8 Rusunawa Cakung, Polisi: Jendela untuk Bersandar Tidak Kokoh

Megapolitan
Sejak 2023, 7 Selebgram Bogor Ditangkap karena Promosi Situs Judi 'Online'

Sejak 2023, 7 Selebgram Bogor Ditangkap karena Promosi Situs Judi "Online"

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com