Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hendak Menyedot Genangan, Agus Tewas Tersengat Listrik

Kompas.com - 25/02/2014, 08:33 WIB
Kurnia Sari Aziza

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Sungguh malang nasib Agus Santo (35), warga Jalan Adhi Karya, RT 13/05, Kedoya Selatan, Kebon Jeruk, Jakarta Barat. Saat hendak membersihkan rumahnya dari genangan banjir, Agus justru tewas tersengat listrik.

Peristiwa tersebut terjadi pada Senin (24/2/2014) pagi. Kapolsek Kebon Jeruk, Kompol Slamet menjelaskan, Agus hendak mengeringkan genangan air di kediamannya menggunakan pompa mesin sedot portable. Namun, ketika Agus akan memasukkan stop kontak listrik, dia tersengat.

Slamet menduga masih ada bagian stop kontak atau pompa yang basah akibat banjir yang merendam kediamannya sejak Minggu (23/2/2014) lalu. "Korban kaget dan langsung terjatuh," kata Slamet.

Keluarga yang melihat peristiwa tersebut berteriak histeris. Agus langsung dibawa ke Puskesmas Duri Kepa yang tak jauh dari lokasi kejadian. Sayangnya, nyawa korban tak tertolong dan menghembuskan napas terakhir di Puskesmas Duri Kepa.

"Jenazahnya sudah disemayamkan di rumah duka," kata Slamet.

Berdasarkan data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta, banjir yang merendam ibu kota sejak Sabtu (22/2/2014) lalu, juga menyebabkan nyawa melayang. Sebelum peristiwa ini, dua jenazah ditemukan tewas mengambang di kolam ikan yang terendam banjir, di Perumahan Shangrila Indah II, RT 05/ RW 06, Petukangan Selatan, Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Sabtu lalu.

Korban adalah Cahya Adiputra (13), seorang pelajar kelas 5 SDN 06 Petukangan, warga Jalan Kemajuan IV RT 05 RW 04, Petukangan Selatan. Serta korban lainnya adalah Syarifudin (30), seorang kusir delman, warga Desa Mampang RT 04 RW 01, Pancoran Mas Depok. Keduanya terseret arus deras saat banjir merendam Jalan Swadarma, Pesanggrahan, Jakarta Selatan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pesawat Latih yang Jatuh di BSD Serpong Selesai Dievakuasi

Pesawat Latih yang Jatuh di BSD Serpong Selesai Dievakuasi

Megapolitan
RS Polri Buka Posko untuk Identifikasi Jenazah Korban Pesawat Jatuh di BSD

RS Polri Buka Posko untuk Identifikasi Jenazah Korban Pesawat Jatuh di BSD

Megapolitan
Saksi Sebut Satu Korban Pesawat Jatuh di BSD Serpong Terlempar 3 Meter

Saksi Sebut Satu Korban Pesawat Jatuh di BSD Serpong Terlempar 3 Meter

Megapolitan
Jenazah Salim Said Dimakamkan di TPU Tanah Kusir

Jenazah Salim Said Dimakamkan di TPU Tanah Kusir

Megapolitan
'Ada Mayday, Mayday, Habis Itu Hilang Kontak...'

"Ada Mayday, Mayday, Habis Itu Hilang Kontak..."

Megapolitan
Awak Pesawat yang Jatuh di BSD Sulit Dievakuasi, Basarnas: Butuh Hati-hati

Awak Pesawat yang Jatuh di BSD Sulit Dievakuasi, Basarnas: Butuh Hati-hati

Megapolitan
Ini Identitas Tiga Korban Pesawat Jatuh di BSD Tangerang

Ini Identitas Tiga Korban Pesawat Jatuh di BSD Tangerang

Megapolitan
Jenazah Korban Kecelakaan Pesawat Latih di BSD Dievakuasi ke RS Polri

Jenazah Korban Kecelakaan Pesawat Latih di BSD Dievakuasi ke RS Polri

Megapolitan
Kondisi Terkini Lokasi Pesawat Jatuh di Serpong, Polisi-TNI Awasi Warga yang Ingin Saksikan Evakuasi Korban

Kondisi Terkini Lokasi Pesawat Jatuh di Serpong, Polisi-TNI Awasi Warga yang Ingin Saksikan Evakuasi Korban

Megapolitan
Saksi: Pesawat Tecnam P2006T Berputar-putar dan Mengeluarkan Asap Sebelum Jatuh

Saksi: Pesawat Tecnam P2006T Berputar-putar dan Mengeluarkan Asap Sebelum Jatuh

Megapolitan
Dua Korban Pesawat Jatuh di BSD Telah Teridentifikasi

Dua Korban Pesawat Jatuh di BSD Telah Teridentifikasi

Megapolitan
Pesawat Latih yang Jatuh di BSD Serpong Menyisakan Buntut, Bagian Depan Hancur

Pesawat Latih yang Jatuh di BSD Serpong Menyisakan Buntut, Bagian Depan Hancur

Megapolitan
Ratusan Warga Nonton Proses Evakuasi Pesawat Jatuh di BSD Serpong

Ratusan Warga Nonton Proses Evakuasi Pesawat Jatuh di BSD Serpong

Megapolitan
Pesawat yang Jatuh di BSD Sempat Tabrak Pohon sebelum Hantam Tanah

Pesawat yang Jatuh di BSD Sempat Tabrak Pohon sebelum Hantam Tanah

Megapolitan
Saksi: Pesawat Latih Jatuh di BSD Serpong Bersamaan dengan Hujan Deras

Saksi: Pesawat Latih Jatuh di BSD Serpong Bersamaan dengan Hujan Deras

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com