Salin Artikel

3 Warga Kebon Jeruk Jadi Korban Tabrakan Bus di Cipali

JAKARTA, KOMPAS.com - Tiga warga Duri Kepa, Kebon Jeruk, Jakarta Barat menjadi korban kecelakaan lalu lintas antara bus Arimbi dan Sinar Jaya di Tol Cipali KM 117, Jawa Barat.

Mereka adalah Riyati (51), Ratna Sari (25), dan Hartoko (30) yang turut mengalami luka-luka. Ketiganya beralamat di Jalan Asia Baru RT008/RW004, Kelurahan Duri Kepa, Kecamatan Kebon Jeruk, Jakarta Barat.

Ditemui di rumahnya, Sabrawi (60) selaku suami yang juga orangtua korban membenarkan bahwa anggota keluarganya tertimpa musibah kecelakaan.

"Mereka itu semalam berangkat dari Pekalongan sekitar jam setengah tujuh. Harusnya jam tiga subuh juga sudah sampai sini, tapi tadi sampai jam 5 saya tunggu enggak ada kabar, akhirnya saya telpon anak saya dan ternyata kecelakaan," kata Sabrawi saat ditemui di rumahnya, Kamis (14/11/2019).

Lanjut Sabrawi, kepergian istri dan anaknya ke Pekalongan, Jawa Tengah bertujuan menghadiri acara pernikahan keluarga.

Sabrawi merasa bersyukur anggota keluarganya tak ada yang menjadi korban jiwa dalam kecelakaan maut yang menewaskan tujuh orang.

"Jadi bertiga keluarganya saya di sana. Ibunya (Riyati) luka di bagian tangan, kemudian Ratna luka ringan. Kalau yang laki (Hartoko) enggak kenapa-kenapa, dia yang lagi ngurusin di sana masih di Rumah Sakit Subang," kata Sabrawi.

Namun, Sabrawi menerima informasi bahwa Riyati mengalami luka cukup serius di tangannya dalam kecelakaan itu.

"Tadi saya telepon katanya lagi nunggu hasil rontgen. Kalau hasilnya baik, rencananya akan dipindahkan ke Rumah Sakit Tarakan biar dekat," ucap Sabrawi.

Seperti diketahui, kecelakaan maut terjadi di ruas tol Cipali pada Kamis (14/11/2019) dini hari. Kecelakaan tersebut menimpa dua unit bus yakni bus Sinar Jaya dan bus Arimbi.

Dari kecelakaan tersebut tujuh orang penumpang dikabarkan tewas, sementara belasan orang mengalami luka-luka.

https://megapolitan.kompas.com/read/2019/11/14/18200531/3-warga-kebon-jeruk-jadi-korban-tabrakan-bus-di-cipali

Terkini Lainnya

MRT Jakarta Minta Maaf Usai Insiden Jatuhnya Besi Ribar Kejagung ke Lintasan Rel

MRT Jakarta Minta Maaf Usai Insiden Jatuhnya Besi Ribar Kejagung ke Lintasan Rel

Megapolitan
Terbongkarnya Penjualan Video Porno Anak di Telegram, Pelaku Edarkan Ribuan Video dan Raup Ratusan Juta Rupiah

Terbongkarnya Penjualan Video Porno Anak di Telegram, Pelaku Edarkan Ribuan Video dan Raup Ratusan Juta Rupiah

Megapolitan
PT MRT Jakarta: Terlalu Dini Menyatakan Besi Ribar Jatuh karena Induksi Elektromagnetik

PT MRT Jakarta: Terlalu Dini Menyatakan Besi Ribar Jatuh karena Induksi Elektromagnetik

Megapolitan
Petugas Kebersihan Diduga Rekam Perempuan yang Sedang Mandi di Toilet GBK

Petugas Kebersihan Diduga Rekam Perempuan yang Sedang Mandi di Toilet GBK

Megapolitan
Polisi Tangkap 2 dari 6 Pelaku Pembacokan dalam Tawuran di Pademangan

Polisi Tangkap 2 dari 6 Pelaku Pembacokan dalam Tawuran di Pademangan

Megapolitan
Massa Aksi Tulis Tuntutan dengan Bahasa Arab agar Solidaritas untuk Palestina Didengar Timur Tengah

Massa Aksi Tulis Tuntutan dengan Bahasa Arab agar Solidaritas untuk Palestina Didengar Timur Tengah

Megapolitan
Warga Jaktim Butuh Lebih Banyak Ruang Terbuka dan Tempat Bermain Anak

Warga Jaktim Butuh Lebih Banyak Ruang Terbuka dan Tempat Bermain Anak

Megapolitan
“Gubernur Ideal adalah Orang yang Mengerti Persoalan Jakarta Setelah Tidak Lagi Jadi Ibu Kota”

“Gubernur Ideal adalah Orang yang Mengerti Persoalan Jakarta Setelah Tidak Lagi Jadi Ibu Kota”

Megapolitan
Faktor Ekonomi Jadi Motif Deky Jual Konten Video Porno Anak di Telegram

Faktor Ekonomi Jadi Motif Deky Jual Konten Video Porno Anak di Telegram

Megapolitan
Massa Unjuk Rasa di Depan Kedubes Amerika Serikat, Suarakan Solidaritas untuk Palestina

Massa Unjuk Rasa di Depan Kedubes Amerika Serikat, Suarakan Solidaritas untuk Palestina

Megapolitan
Polisi Tangkap 3 Maling Spion Mobil di 9 Titik Jakarta Utara

Polisi Tangkap 3 Maling Spion Mobil di 9 Titik Jakarta Utara

Megapolitan
Polisi Buru 398 Pelanggan Konten Video Porno Anak yang Diedarkan Deky lewat Telegram

Polisi Buru 398 Pelanggan Konten Video Porno Anak yang Diedarkan Deky lewat Telegram

Megapolitan
Menjelang Idul Adha, Masyarakat Diminta Tak Jual Hewan Kurban di Fasilitas Umum

Menjelang Idul Adha, Masyarakat Diminta Tak Jual Hewan Kurban di Fasilitas Umum

Megapolitan
Viral Video Tarif Parkir Liar Motor Rp 25.000 di JIS, Dishub DKI Kirim Anggota Tertibkan

Viral Video Tarif Parkir Liar Motor Rp 25.000 di JIS, Dishub DKI Kirim Anggota Tertibkan

Megapolitan
Soal Wacana Kaesang Duet dengan Budi Djiwandono pada Pilkada Jakarta, Pengamat: Apa Iya Cuma Jadi Cawagub?

Soal Wacana Kaesang Duet dengan Budi Djiwandono pada Pilkada Jakarta, Pengamat: Apa Iya Cuma Jadi Cawagub?

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke