Salin Artikel

Polisi Selidiki Perampokan Rp 90 Juta dari Brankas Minimarket di Pesanggrahan

JAKARTA, KOMPAS.com - Kanit Reskrim Polsek Pesanggrahan, Iptu Fajrul Choir mengaku pihaknya sudah menerima laporan aksi perampokan minimarket di wilayahnya.

Dia mengatakan, saat ini pihaknya masih menyelidiki kasus tersebut.

"Masih lidik (diselidiki). Nanti statement dari pak Kasat Reskrim," kata Fajrul, Rabu (3/6/2020).

Sebelumnya, Virginia selaku karyawan minimarket dan saksi peristiwa itu menceritakan awal mula terjadinya perampokan.

Semua berawal ketika dua orang pelaku memasuki minimarket pada Selasa (2/6/2020) sekitar pukul 03.00 WIB dini hari.

Sesudah masuk, pelaku langsung menghampiri saksi yang sedang melayani pelanggan.

Senjata tajam berupa celurit dan pistol pun ditodongkan ke Virginia. Tidak hanya dia, salah satu pelanggannya pun ada yang dikalungi sebilah celurit.

Pelaku lalu meminta Virginia untuk memanggil atasannya agar mau membukakan brankas.

"Atasan saya sedang di atas, terus turun dan kaget. Dia langsung dicegat habis itu buka brankas terus semua disuruh tiarap," lanjut dia.

Sambil ditodong senjata, sang atasan pun membawa salah satu pelaku ke tempat brankas dan membukanya. Alhasil, semua uang sebesar Rp 90 juta yang ada di dalamnya pun raib.

Setelah itu, kedua pelaku langsung pergi sambil membawa uang. Dua orang teman pelaku rupanya sudah menunggu di parkiran dengan menggunakan mobil.

"Mobil parkirnya sudah menghadap ke jalan. Jadi mereka langsung pergi," ucap dia.

Virginia memastikan tidak ada karyawan atau pelanggan yang mengalami luka atas kejadian ini. Peristiwa ini pun sudah dilaporkan ke polisi untuk ditangani lebih lanjut.

https://megapolitan.kompas.com/read/2020/06/04/07583491/polisi-selidiki-perampokan-rp-90-juta-dari-brankas-minimarket-di

Terkini Lainnya

Seorang Jemaah Haji Asal Tangsel Wafat di Mekkah, Diduga Terkena Serangan Jantung

Seorang Jemaah Haji Asal Tangsel Wafat di Mekkah, Diduga Terkena Serangan Jantung

Megapolitan
Kurang Penghasilan, 2 Jukir Liar Peras dan Tipu Penjual Ayam Goreng di Palmerah

Kurang Penghasilan, 2 Jukir Liar Peras dan Tipu Penjual Ayam Goreng di Palmerah

Megapolitan
DPRD DKI Minta Pengelola Tingkatkan Fasilitas MRT, LRT, dan Transjakarta

DPRD DKI Minta Pengelola Tingkatkan Fasilitas MRT, LRT, dan Transjakarta

Megapolitan
Jukir di Cipayung Jadi Tersangka karena Setubuhi 2 Anak Tiri Berulang Kali

Jukir di Cipayung Jadi Tersangka karena Setubuhi 2 Anak Tiri Berulang Kali

Megapolitan
Duduk Perkara Kasus Penggelapan Uang Rp 6,9 Miliar yang Menjerat Suami BCL

Duduk Perkara Kasus Penggelapan Uang Rp 6,9 Miliar yang Menjerat Suami BCL

Megapolitan
Peras Penjual Ayam Goreng Modus Tukar Receh, Pelaku Sudah Incar Kios Korban

Peras Penjual Ayam Goreng Modus Tukar Receh, Pelaku Sudah Incar Kios Korban

Megapolitan
Polres Jaksel Segera Periksa Suami BCL dalam Kasus Dugaan Penggelapan Uang Rp 6,9 Miliar

Polres Jaksel Segera Periksa Suami BCL dalam Kasus Dugaan Penggelapan Uang Rp 6,9 Miliar

Megapolitan
Siswi SD Korban 'Bullying' di Depok Derita Luka di Punggung dan Kepala

Siswi SD Korban "Bullying" di Depok Derita Luka di Punggung dan Kepala

Megapolitan
Ibu yang Cabuli Anak Sempat Mau Dilaporkan Suami ke Polisi Usai Bikin Video

Ibu yang Cabuli Anak Sempat Mau Dilaporkan Suami ke Polisi Usai Bikin Video

Megapolitan
Polda Metro Cari Identitas Pemilik Akun FB yang Minta Ibu Muda Buat Konten Video Cabul

Polda Metro Cari Identitas Pemilik Akun FB yang Minta Ibu Muda Buat Konten Video Cabul

Megapolitan
Siswi SD di Depok Jadi Korban 'Bully' Pelajar SMP

Siswi SD di Depok Jadi Korban "Bully" Pelajar SMP

Megapolitan
2 Jukir Liar Peras Penjual Ayam Goreng, Tukar Uang Rp 400.000 tapi Minta Rp 2,5 Juta

2 Jukir Liar Peras Penjual Ayam Goreng, Tukar Uang Rp 400.000 tapi Minta Rp 2,5 Juta

Megapolitan
DPRD Minta Pemprov DKI Beri Edukasi Standar Kesehatan ke Juru Sembelih Hewan Kurban

DPRD Minta Pemprov DKI Beri Edukasi Standar Kesehatan ke Juru Sembelih Hewan Kurban

Megapolitan
Kasus Ibu Muda Cabuli Anaknya Sendiri, Polda Metro Jaya Periksa Suami Tersangka

Kasus Ibu Muda Cabuli Anaknya Sendiri, Polda Metro Jaya Periksa Suami Tersangka

Megapolitan
Polda Metro Periksa Kejiwaan Ibu Muda yang Cabuli Anak Kandungnya

Polda Metro Periksa Kejiwaan Ibu Muda yang Cabuli Anak Kandungnya

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke