Salin Artikel

Ketika Jumlah Tes Covid-19 di Jakarta Sulit Tembus 10.000 Per Hari dalam Sepekan Terakhir...

JAKARTA, KOMPAS.com - Kasus baru Covid-19 di DKI Jakarta pada Kamis (18/2/2021) menunjukkan penurunan signifikan, yakni di angka 373 kasus.

Menurut data dari Dinas Kesehatan DKI Jakarta di situs corona.jakarta.go.id, angka tersebut merupakan yang terendah sejak 5 Agustus 2020.

Kala itu, total kasus positif harian di Jakarta adalah 357 kasus.

Namun, hasil yang jauh lebih sedikit bila dibandingkan dengan beberapa hari sebelumnya ini terjadi karena belum seluruhnya dilaporkan.

Sebab, semua laboratorium saat ini tengah kesulitan memasukkan data hasil pemeriksaan spesimen.

"Data kasus positif hari ini bukan merupakan data secara keseluruhan lantaran laboratorium kesulitan menginput data pemeriksaan spesimen," ujar Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan DKI Jakarta Dwi Oktavia melalui keterangan tertulis, Kamis.

Terlepas dari hal tersebut, kasus baru Covid-19 di Jakarta terlihat dalam tren menurun dalam sepekan terakhir.

Pada 12 Februari lalu, kasus baru Covid-19 di Ibu Kota berada di angka 3.810, lalu berkurang menjadi 3.018 sehari kemudian.

Angka itu terus melandai dan mencatatkan 2.496 kasus harian pada 14 Februari. Sehari berselang, kasus kembali turun ke angka 1.879.

Setelah mencatatkan 1.861 kasus baru pada 16 Februari, jumlah kasus harian kembali turun ke angka 1.445 sehari kemudian.

Akan tetapi, penurunan angka kasus baru beriringan dengan turunnya jumlah tes Covid-19 dengan metode polymerase chain reaction (PCR).

Dalam sepekan terakhir, jumlah tes PCR tidak sering mencapai 10.000 pemeriksaan perhari sejak mencatatkan total 15.558 tes PCR pada Jumat (12/2/2021).

Sampai Kamis ini, ada empat hari di mana total tes PCR tidak sampai 10.000 tes.

Pertama terjadi pada 13 Februari dengan 9.633 tes PCR, diikuti 14 Februari dengan 9.497 tes.

Lalu, pada 17 Februari tercatat ada 9.014 tes PCR dan terakhir pada Kamis ini dengan 9.107 tes.

Sebelumnya, tes PCR terendah yang tidak mencapai 10.000 tes perhari terjadi pada 2 Januari lalu dengan 7.812 tes saja.

Berikut datanya:

*Kamis (18/2/2021)
Jumlah Tes PCR: 9.107
Positif Harian: 373

*Rabu (17/2/2021)
Jumlah Tes PCR: 9.014
Positif Harian: 1.445

*Selasa (16/2/2021)
Jumlah Tes PCR: 11.472
Positif Harian: 1.861

*Senin (15/2/2021)
Jumlah Tes PCR: 10.714
Positif Harian: 1.879

*Minggu (14/2/2021)
Jumlah Tes PCR: 9.497
Positif Harian: 2.496

*Sabtu (13/2/2021)
Jumlah Tes PCR: 9.633
Positif Harian: 3.018

Penurunan jumlah tes PCR per hari tersebut bertentangan dengan target yang dicanangkan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta.

Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengatakan, Pemprov menargetkan testing Covid-19 di Ibu Kota 10.000 per hari.

"Kita tingkatkan terus jumlahnya (testing) dari yang 5.000 (orang per hari), 6.000 (orang per hari), sudah mencapai rata-rata per hari bisa 8.000-9.000. Kita akan terus mengejar sampai 10.000 (orang) per hari," ujar Ariza di Balai Kota, Jakarta Pusat, Rabu (21/10/2020).

https://megapolitan.kompas.com/read/2021/02/18/20003011/ketika-jumlah-tes-covid-19-di-jakarta-sulit-tembus-10000-per-hari-dalam

Terkini Lainnya

Polisi Dalami Peran Belasan Saksi Dalam Kasus Tewasnya Taruna STIP yang Dianiaya Senior

Polisi Dalami Peran Belasan Saksi Dalam Kasus Tewasnya Taruna STIP yang Dianiaya Senior

Megapolitan
Kepada Kapolres Jaktim, Warga Klender Keluhkan Aksi Lempar Petasan dan Tawuran

Kepada Kapolres Jaktim, Warga Klender Keluhkan Aksi Lempar Petasan dan Tawuran

Megapolitan
Belasan Taruna Jadi Saksi dalam Prarekonstruksi Kasus Tewasnya Junior STIP

Belasan Taruna Jadi Saksi dalam Prarekonstruksi Kasus Tewasnya Junior STIP

Megapolitan
Polisi Tangkap Lebih dari 1 Orang Terkait Pengeroyokan Mahasiswa di Tangsel

Polisi Tangkap Lebih dari 1 Orang Terkait Pengeroyokan Mahasiswa di Tangsel

Megapolitan
RTH Tubagus Angke Dirapikan, Pedagang Minuman Harap Bisa Tetap Mangkal

RTH Tubagus Angke Dirapikan, Pedagang Minuman Harap Bisa Tetap Mangkal

Megapolitan
Prarekonstruksi Kasus Penganiayaan Taruna STIP Digelar hingga 4 Jam

Prarekonstruksi Kasus Penganiayaan Taruna STIP Digelar hingga 4 Jam

Megapolitan
Masih Bonyok, Maling Motor di Tebet Belum Bisa Diperiksa Polisi

Masih Bonyok, Maling Motor di Tebet Belum Bisa Diperiksa Polisi

Megapolitan
Cegah Prostitusi, RTH Tubagus Angke Kini Dipasangi Lampu Sorot

Cegah Prostitusi, RTH Tubagus Angke Kini Dipasangi Lampu Sorot

Megapolitan
Balita yang Jasadnya Ditemukan di Selokan Matraman Tewas karena Terperosok dan Terbawa Arus

Balita yang Jasadnya Ditemukan di Selokan Matraman Tewas karena Terperosok dan Terbawa Arus

Megapolitan
PDI-P Buka Penjaringan Cagub dan Cawagub Jakarta hingga 20 Mei 2024

PDI-P Buka Penjaringan Cagub dan Cawagub Jakarta hingga 20 Mei 2024

Megapolitan
Kuota Haji Kota Tangsel Capai 1.242 Jemaah, Pemberangkatan Dibagi 2 Gelombang

Kuota Haji Kota Tangsel Capai 1.242 Jemaah, Pemberangkatan Dibagi 2 Gelombang

Megapolitan
Paniknya Mahasiswa di Tangsel, Kontrakan Digeruduk Warga saat Sedang Beribadah

Paniknya Mahasiswa di Tangsel, Kontrakan Digeruduk Warga saat Sedang Beribadah

Megapolitan
Jasad Balita Tersangkut di Selokan Matraman, Orangtua Sempat Lapor Kehilangan

Jasad Balita Tersangkut di Selokan Matraman, Orangtua Sempat Lapor Kehilangan

Megapolitan
Jasad Balita di Matraman Ditemukan Warga Saat Bersihkan Selokan, Ternyata Sudah 3 Hari Hilang

Jasad Balita di Matraman Ditemukan Warga Saat Bersihkan Selokan, Ternyata Sudah 3 Hari Hilang

Megapolitan
Polisi Ungkap Penyebab Mahasiswa di Tangsel Bertikai dengan Warga Saat Beribadah

Polisi Ungkap Penyebab Mahasiswa di Tangsel Bertikai dengan Warga Saat Beribadah

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke