Salin Artikel

Helikopter yang Jatuh ke Danau Buperta di Depok Masih Dievakuasi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus mengatakan helikopter latih R44 yang jatuh ke Danau Buperta, Cimanggis, Depok, Jawa Barat, Jumat (28/5/2021) pagi, masih dievakuasi.

Saat ini, Kapolres Depok dan Dandim serta petugas sekolah latih helikopter telah di lokasi untuk memantau proses evakuasi tersebut.

"Sekarang Kapolres, Dandim dan juga dari petugas sekolah latih pesawat itu, masih di TKP untuk evakuasi helikopter tersebut," kata Yusri kepada wartawan, Jumat.

Yusri sebelumnya mengungkapkan, helikopter latih itu sempat berputar di atas danau diduga karena mengalami masalah sebelum akhirnya terjatuh.

"Menurut keterangan saksi, setelah tiga kali mutar di atas rawa itu ada trouble dan jatuh di rawa tersebut," kata Yusri.

Yusri menegaskan, tidak ada korban akibat terjatuhnya helikopter latih itu. Pilot dan satu penumpang dikabarkan selamat.

"Dua penumpang, baik itu pelatih dan penumpang siswanya berhasil selamat," ucap Yusri.

Dikutip dari Tribun Jakarta, salah satu saksi, Alex mengaku sempat melihat helikopter terbang rendah sebelum jatuh.

"Iya benar kejadian pukul 09.45 WIB. Helikopter warna hitam jatuh di pinggir danau. Untuk jenisnya kurang tahu karena saya juga lagi mancing," kata Alex, Jumat.

Setelah terbang rendah hingga akhirnya jatuh ke danau, tak lama kemudian tampak dua awak keluar dari helikopter.

Dua awak tersebut menyelamatkan diri dan berenang menuju tepi danau setelah badan helikopter tenggelam.

"Sempat tenggelam selama satu menit, terus dua orang di dalamnya berenang ke tepi,” kata Alex.

Alex menyebutkan, posisi jatuhnya helikopter tak jauh dari pinggir danau.

Adapun awak helikopter, lanjut Alex, terlihat mengenakan pakaian sipil.

https://megapolitan.kompas.com/read/2021/05/28/16070651/helikopter-yang-jatuh-ke-danau-buperta-di-depok-masih-dievakuasi

Terkini Lainnya

Polisi Tangkap DJ East Blake yang Diduga Sebar Video dan Foto Mesum Mantan Kekasih

Polisi Tangkap DJ East Blake yang Diduga Sebar Video dan Foto Mesum Mantan Kekasih

Megapolitan
Pihak Keluarga Bakal Temui Ibu Pengemis Viral yang Paksa Orang Sedekah

Pihak Keluarga Bakal Temui Ibu Pengemis Viral yang Paksa Orang Sedekah

Megapolitan
Pembunuh Wanita Dalam Koper Setubuhi Korban Sebelum Membunuhnya

Pembunuh Wanita Dalam Koper Setubuhi Korban Sebelum Membunuhnya

Megapolitan
Pembunuh Wanita Dalam Koper Tak Dikenakan Pasal Pembunuhan Berencana

Pembunuh Wanita Dalam Koper Tak Dikenakan Pasal Pembunuhan Berencana

Megapolitan
Tak Sadar Jarinya Digigit sampai Putus, Satpam Gereja: Ada yang Bilang 'Itu Jarinya Buntung'

Tak Sadar Jarinya Digigit sampai Putus, Satpam Gereja: Ada yang Bilang 'Itu Jarinya Buntung'

Megapolitan
Pembunuh Wanita Dalam Koper Jadi Tersangka, Dijerat Pasal Pembunuhan dan Curas

Pembunuh Wanita Dalam Koper Jadi Tersangka, Dijerat Pasal Pembunuhan dan Curas

Megapolitan
Korban Duga Pelaku yang Gigit Jarinya hingga Putus di Bawah Pengaruh Alkohol

Korban Duga Pelaku yang Gigit Jarinya hingga Putus di Bawah Pengaruh Alkohol

Megapolitan
Geng Motor Nekat Masuk 'Kandang Tentara' di Halim, Kena Gebuk Provost Lalu Diringkus Polisi

Geng Motor Nekat Masuk 'Kandang Tentara' di Halim, Kena Gebuk Provost Lalu Diringkus Polisi

Megapolitan
Banyak Kondom Bekas Berserak, Satpol PP Jaga RTH Tubagus Angke

Banyak Kondom Bekas Berserak, Satpol PP Jaga RTH Tubagus Angke

Megapolitan
Bukan Rebutan Lahan Parkir, Ini Penyebab Pria di Pondok Aren Gigit Jari Satpam Gereja hingga Putus

Bukan Rebutan Lahan Parkir, Ini Penyebab Pria di Pondok Aren Gigit Jari Satpam Gereja hingga Putus

Megapolitan
PN Jakbar Tunda Sidang Kasus Narkotika Ammar Zoni

PN Jakbar Tunda Sidang Kasus Narkotika Ammar Zoni

Megapolitan
Pelaku dan Korban Pembunuhan Wanita Dalam Koper Kerja di Perusahaan yang Sama

Pelaku dan Korban Pembunuhan Wanita Dalam Koper Kerja di Perusahaan yang Sama

Megapolitan
Pembunuh Perempuan Dalam Koper Curi Uang Rp 43 Juta Milik Perusahaan Tempat Korban Kerja

Pembunuh Perempuan Dalam Koper Curi Uang Rp 43 Juta Milik Perusahaan Tempat Korban Kerja

Megapolitan
Pengemis yang Videonya Viral karena Paksa Orang Sedekah Berkali-kali Minta Dipulangkan dari RSJ Bogor

Pengemis yang Videonya Viral karena Paksa Orang Sedekah Berkali-kali Minta Dipulangkan dari RSJ Bogor

Megapolitan
Mengaku Kerja di Minimarket, Pemuda Curi Uang Rp 43 Juta dari Brankas Toko

Mengaku Kerja di Minimarket, Pemuda Curi Uang Rp 43 Juta dari Brankas Toko

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke