Salin Artikel

Dinkes DKI: Pasien Covid-19 Gejala Sedang dan Berat Bertambah Cepat

Dia menyebut tempat tidur di 140 rumah sakit perawatan pasien Covid-19 harus ditambah seiring dengan banyaknya pasien Covid-19 yang bergejala sedang hingga kritis.

"Ini kapasitas tempat tidur kita yang terus menerus kita tambah, karena mau tidak mau suka tidak suka harus ditambah, karena prosentase kasus yang menjadi sedang dan berat itu menjadi bertambah cepat," kata Widyastuti dalam acara webinar, Minggu (18/7/2021).

Dia menyebut Pemprov DKI Jakarta terus berupaya untuk menambah tempat tidur perawatan pasien Covid-19 yang bergejala sedang, berat dan kritis.

"Kita sedang berjuang terus menambah kapasitas, jadi dari sisi RS bagaimana kita harus berhitung bahwa tidak mungkin kita tidak memakai data," kata dia.

Data per 17 Juli 2021, tingkat keterisian tempat tidur atau bed occupancy rate (BOR) isolasi di Jakarta mencapai 89 persen.

Dari 11.608 tempat tidur yang disediakan sudah terisi sebanyak 10.281 pasien.

Sedangkan untuk ICU tingkat keterisian mencapai 94 persen, dari 1.546 tempat tidur yang disediakan sudah diisi sebanyak 1.447 pasien.

Dia mengatakan data tersebut bukan untuk menakut-nakuti siapapun, melainkan untuk kewaspadaan semua pihak khususnya di jajaran Pemprov DKI Jakarta.

"Tanpa bermaksud membuat komunikasi yang negatif, tetapi sebagai warning kepada kami di jajaran Pemprov," kata Widyastuti.

Sedangkan untuk tempat isolasi terkendali untuk pasien orang tanpa gejala (OTG) dan gejala ringan, kata Widyastuti, cukup terkendali.

"Isolasi layanan terkendali dengan penyiapan kasus ringan saat ini tercukupi, apalagi sudah ada intervensi penyiapan program obat," ucap dia.

Dengan program penyiapan obat gratis itu, Widyastuti berharap pasien Covid-19 tanpa gejala atau bergejala ringan bisa cepat sembuh tanpa berubah status menjadi gejala sedang atau berat.

Begitu juga dengan diberikannya kewenangan untuk memberikan antivirus dari Puskesmas langsung kepada pasien OTG atau gejala ringan.

"Teman-teman kita di Puskesmas tidak (lagi) hanya menyediakan layanan telekonsultasi atau pendampingan tapi juga diberikan kewenangan untuk memberikan antivirus. Antivirus ini dengan harapan semakin ini diberikan status pasien yang OTG atau ringan tidak cepat menjadi berat," ucap Widyastuti.

https://megapolitan.kompas.com/read/2021/07/19/11033411/dinkes-dki-pasien-covid-19-gejala-sedang-dan-berat-bertambah-cepat

Terkini Lainnya

Sopir JakLingko Ugal-ugalan, Penumpang Bisa Melapor ke 'Call Center' dan Medsos

Sopir JakLingko Ugal-ugalan, Penumpang Bisa Melapor ke "Call Center" dan Medsos

Megapolitan
Penjelasan Polisi Soal Mobil Dinas Polda Jabar yang Kecelakaan di Tol MBZ Berubah Jadi Pelat Putih

Penjelasan Polisi Soal Mobil Dinas Polda Jabar yang Kecelakaan di Tol MBZ Berubah Jadi Pelat Putih

Megapolitan
Cerita Warga soal Tanah di Perumahan New Anggrek 2 GDC Depok yang Longsor Tiap Hujan

Cerita Warga soal Tanah di Perumahan New Anggrek 2 GDC Depok yang Longsor Tiap Hujan

Megapolitan
Pemecatan Ketua RW di Kalideres Bukan Soal Penggelapan Dana, Lurah: Dia Melanggar Etika

Pemecatan Ketua RW di Kalideres Bukan Soal Penggelapan Dana, Lurah: Dia Melanggar Etika

Megapolitan
Kecelakaan yang Libatkan Mobil Dinas Polda Jabar di Tol MBZ Diselesaikan secara Kekeluargaan

Kecelakaan yang Libatkan Mobil Dinas Polda Jabar di Tol MBZ Diselesaikan secara Kekeluargaan

Megapolitan
Kronologi 4 Warga Keroyok Mahasiswa yang Beribadah di Kontrakan Tangsel

Kronologi 4 Warga Keroyok Mahasiswa yang Beribadah di Kontrakan Tangsel

Megapolitan
Viral Video Pelecehan Payudara Siswi SMP di Bogor, Pelaku Diduga ODGJ

Viral Video Pelecehan Payudara Siswi SMP di Bogor, Pelaku Diduga ODGJ

Megapolitan
Kronologi Kecelakaan Mobil Yaris di Tol Cijago Depok yang Tewaskan Petugas Kebersihan

Kronologi Kecelakaan Mobil Yaris di Tol Cijago Depok yang Tewaskan Petugas Kebersihan

Megapolitan
Jenazah Taruna STIP Korban Penganiayaan Senior Belum Dibawa ke Rumah, Keluarga Hindari 'Beban Mental'

Jenazah Taruna STIP Korban Penganiayaan Senior Belum Dibawa ke Rumah, Keluarga Hindari "Beban Mental"

Megapolitan
Polisi Sita 3 Sajam dari Pelaku Pengeroyokan Mahasiswa di Tangsel

Polisi Sita 3 Sajam dari Pelaku Pengeroyokan Mahasiswa di Tangsel

Megapolitan
Tak Ada Korban Jiwa dalam Kecelakaan Beruntun Mobil Dinas Polda Jabar di Tol MBZ

Tak Ada Korban Jiwa dalam Kecelakaan Beruntun Mobil Dinas Polda Jabar di Tol MBZ

Megapolitan
Sopir JakLingko Ugal-ugalan Saat Bawa Penumpang, Komisaris Transjakarta Janji Evaluasi

Sopir JakLingko Ugal-ugalan Saat Bawa Penumpang, Komisaris Transjakarta Janji Evaluasi

Megapolitan
Petugas Kebersihan Tewas Tertabrak Mobil di Km 39 Tol Cijago Depok

Petugas Kebersihan Tewas Tertabrak Mobil di Km 39 Tol Cijago Depok

Megapolitan
Pemprov DKI Seleksi Paskibraka 2024, Bakal Dikirim ke Tingkat Nasional

Pemprov DKI Seleksi Paskibraka 2024, Bakal Dikirim ke Tingkat Nasional

Megapolitan
Ditampilkan ke Publik, 4 Pengeroyok Mahasiswa di Tangsel Menunduk dan Tutupi Wajah

Ditampilkan ke Publik, 4 Pengeroyok Mahasiswa di Tangsel Menunduk dan Tutupi Wajah

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke