Salin Artikel

Operasi Pasar di Tanah Tinggi Tawarkan Harga Murah, Warga Terbantu karena Susah Cari Minyak Goreng

TANGERANG, KOMPAS.com - Sejumlah warga merasa terbantu dengan adanya operasi pasar di Kelurahan Tanah Tinggi, Kecamatan Tangerang, Kota Tangerang, yang diselengarakan pada Jumat (4/3/2022).

Operasi pasar minyak goreng dan daging kerbau itu berada di Posko RT04/RW11, Kelurahan Tanah Tinggi.

Supriatna (58) merupakan salah satu warga yang merasa terbantu dengan adanya operasi tersebut.

Sebab, dia kerap merasa kesulitan saat mencari minyak goreng murah belakangan ini.

"(Operasi pasar) membantu sekali, biasanya kita agak susah nyari minyak, harganya mahal," ungkap Supriatna saat ditemui, Jumat.

"Biasanya kan minyak (dua liter) Rp 30.000-an, ini Rp 28.000," sambung dia.

Dalam kesempatan itu, dia mengaku juga sengaja membeli daging kerbau.

"Beli daging juga satu paket, lagi pengin makan saja," ujar Supriatna.

Sebelum membeli minyak goreng dan daging kerbau, Supriatna juga menerima vaksinasi Covid-19.

Sebagaimana diketahui, warga yang divaksinasi Covid-19 lebih diutamakan membeli minyak goreng dan daging kerbau.

Abdul (60) juga merasa terbantu dengan adanya operasi pasar kali ini.

Sebab, dia merasa bahwa harga minyak goreng dan daging sapi mengalami kenaikan belakangan ini.

"Ya jelas sangat membantu. Mahal kan minyaknya sekarang, daging juga mahal. Membantu banget ini," tutur Abdul.

Sama dengan Supriatna, Abdul juga mengaku telah divaksinasi Covid-19 di Posko RT04 itu.

"Ini tadi saya divaksin dosis ketiga," tutur dia.

Pemerintah Kota melalui Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, dan UMKM Kota Tangerang menggelar operasi pasar di beberapa lokasi di setiap kecamatan di wilayah itu mulai 2-9 Maret 2022.

Operasi tersebut merupakan kerja sama antara Pemkot Tangerang dan Bulog.

Tersedia total 9.600 liter minyak goreng dan 1.000 kilogram daging kerbau untuk operasi pasar di Kota Tangerang.

https://megapolitan.kompas.com/read/2022/03/04/13124911/operasi-pasar-di-tanah-tinggi-tawarkan-harga-murah-warga-terbantu-karena

Terkini Lainnya

Saksi Sebut Satu Korban Pesawat Jatuh di BSD Serpong Terlempar 3 Meter

Saksi Sebut Satu Korban Pesawat Jatuh di BSD Serpong Terlempar 3 Meter

Megapolitan
Jenazah Salim Said Dimakamkan di TPU Tanah Kusir

Jenazah Salim Said Dimakamkan di TPU Tanah Kusir

Megapolitan
'Ada Mayday, Mayday, Habis Itu Hilang Kontak...'

"Ada Mayday, Mayday, Habis Itu Hilang Kontak..."

Megapolitan
Awak Pesawat yang Jatuh di BSD Sulit Dievakuasi, Basarnas: Butuh Hati-hati

Awak Pesawat yang Jatuh di BSD Sulit Dievakuasi, Basarnas: Butuh Hati-hati

Megapolitan
Ini Identitas Tiga Korban Pesawat Jatuh di BSD Tangerang

Ini Identitas Tiga Korban Pesawat Jatuh di BSD Tangerang

Megapolitan
Jenazah Korban Kecelakaan Pesawat Latih di BSD Dievakuasi ke RS Polri

Jenazah Korban Kecelakaan Pesawat Latih di BSD Dievakuasi ke RS Polri

Megapolitan
Kondisi Terkini Lokasi Pesawat Jatuh di Serpong, Polisi-TNI Awasi Warga yang Ingin Saksikan Evakuasi Korban

Kondisi Terkini Lokasi Pesawat Jatuh di Serpong, Polisi-TNI Awasi Warga yang Ingin Saksikan Evakuasi Korban

Megapolitan
Saksi: Pesawat Tecnam P2006T Berputar-putar dan Mengeluarkan Asap Sebelum Jatuh

Saksi: Pesawat Tecnam P2006T Berputar-putar dan Mengeluarkan Asap Sebelum Jatuh

Megapolitan
Dua Korban Pesawat Jatuh di BSD Telah Teridentifikasi

Dua Korban Pesawat Jatuh di BSD Telah Teridentifikasi

Megapolitan
Pesawat Latih yang Jatuh di BSD Serpong Menyisakan Buntut, Bagian Depan Hancur

Pesawat Latih yang Jatuh di BSD Serpong Menyisakan Buntut, Bagian Depan Hancur

Megapolitan
Ratusan Warga Nonton Proses Evakuasi Pesawat Jatuh di BSD Serpong

Ratusan Warga Nonton Proses Evakuasi Pesawat Jatuh di BSD Serpong

Megapolitan
Pesawat yang Jatuh di BSD Sempat Tabrak Pohon sebelum Hantam Tanah

Pesawat yang Jatuh di BSD Sempat Tabrak Pohon sebelum Hantam Tanah

Megapolitan
Saksi: Pesawat Latih Jatuh di BSD Serpong Bersamaan dengan Hujan Deras

Saksi: Pesawat Latih Jatuh di BSD Serpong Bersamaan dengan Hujan Deras

Megapolitan
Polres Tangsel Evakuasi 3 Korban Tewas Pesawat Latih yang Jatuh di BSD

Polres Tangsel Evakuasi 3 Korban Tewas Pesawat Latih yang Jatuh di BSD

Megapolitan
PSI Terima Pendaftaran 2 Bakal Calon Wali Kota Bekasi, Salah Satunya Kader PDI-P

PSI Terima Pendaftaran 2 Bakal Calon Wali Kota Bekasi, Salah Satunya Kader PDI-P

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke