Salin Artikel

Bayi yang Ditemukan Terbungkus Plastik di Pinggir Jalan Kini Dirawat oleh Lurah Setia Asih Bekasi

BEKASI, KOMPAS.com - Bayi perempuan yang ditemukan di pinggir jalan Kampung Tanah Tinggi, Kelurahan Setia Asih, Tarumajaya, kini sudah aman dan berada rumah Lurah Setia Asih.

"Bayi sudah tertangani dan sehat. Saya sudah berikan popok dan susu. Kemarin masih di klinik, sekarang sudah di rumah saya. Saya juga sudah koordinasi dengan pihak polsek," jelas Plt Lurah Setia Asih, Dede Firmansyah saat dihubungi Kompas.com, Kamis (23/2/2023).

Dede berinisiatif untuk merawat sementara bayi tersebut karena melihat kondisi bayi.

Diketahui, tali pusar dan bercak darah sisa persalinan masih menempel di tubuh si bayi.

"Iya (di rumah saya), sudah berkoordinasi sama pihak Polsek Tarumajaya, untuk mengamankan si bayi, ya sudah (saya rawat), karena kami juga mau melindungi semua warga, apalagi ini masih bayi," ungkap dia.

Hingga kini, baik pihak Kelurahan atau polisi, belum mengetahui siapa orang pembuang bayi perempuan tersebut.

Sementara itu, Kapolsek Tarumajaya AKP Akhmadi mengonfirmasi soal penemuan bayi tersebut.

"Piket Polsek Tarumajaya mendapat laporan dari warga, selanjutnya petugas datang memeriksa dan ternyata laporan benar," ujar Akhmadi.

Usai ditemukan, bayi tersebut memang sempat dibawa ke klinik terdekat untuk ditangani lebih lanjut. Namun, pada hari yang sama, langsung dibawa oleh Lurah Setia Asih.

Pihak Polsek Tarumajaya pun masih memeriksa saksi-saksi di sekitar tempat kejadian.

"Bayi langsung dibawa ke klinik. Pemeriksaan luar, sehat. Tidak ada luka atau hal-hal mencurigakan lainnya," jelas Akhmadi.

Sebelumnya, warga Tanggul Puri, Kampung Tanah Tinggi, Kelurahan Setiasih, Tarumajaya digegerkan dengan penemuan sosok bayi berjenis kelamin perempuan pada Rabu (22/2/2023) pagi.

Bayi itu ditemukan oleh warga yang sedang berteduh dari gerimis, dekat bangunan bank sampah. Bayi itu ditemukan dalam keadaan terbungkus plastik dan selimut.

Diperkirakan, usia bayi baru sekitar 2-3 jam ketika ditemukan.

https://megapolitan.kompas.com/read/2023/02/23/13135031/bayi-yang-ditemukan-terbungkus-plastik-di-pinggir-jalan-kini-dirawat-oleh

Terkini Lainnya

Dapat Restu Maju Pilkada Bogor, Atang Trisnanto Kuatkan Tim Pemenangan

Dapat Restu Maju Pilkada Bogor, Atang Trisnanto Kuatkan Tim Pemenangan

Megapolitan
Berbagai Kendala Kartu Keluarga Saat PPDB Jalur Zonasi, Anak Baru Pindah KK Tak Terbaca Sistem

Berbagai Kendala Kartu Keluarga Saat PPDB Jalur Zonasi, Anak Baru Pindah KK Tak Terbaca Sistem

Megapolitan
Nasib Malang Calon Pengantin di Bogor, Kena Tipu WO Hingga Puluhan Juta

Nasib Malang Calon Pengantin di Bogor, Kena Tipu WO Hingga Puluhan Juta

Megapolitan
Jadwal dan Lokasi Samsat Keliling di Jakarta 26 Juni 2024

Jadwal dan Lokasi Samsat Keliling di Jakarta 26 Juni 2024

Megapolitan
Daftar Lokasi SIM Keliling di Jakarta Hari Ini 26 Juni 2024

Daftar Lokasi SIM Keliling di Jakarta Hari Ini 26 Juni 2024

Megapolitan
Pemerintah Diminta Tunjuk Perumnas untuk Kelola Rumah Subsidi agar Tepat Sasaran

Pemerintah Diminta Tunjuk Perumnas untuk Kelola Rumah Subsidi agar Tepat Sasaran

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Rumah Subsidi Pemerintah di Jarah, Pengamat : Bank dan Pemilik Tak Peduli Nilai Bangunan | Calon Pengantin Ditipu WO

[POPULER JABODETABEK] Rumah Subsidi Pemerintah di Jarah, Pengamat : Bank dan Pemilik Tak Peduli Nilai Bangunan | Calon Pengantin Ditipu WO

Megapolitan
Pemerintah Diminta Evaluasi dan Coret Pengembang Rumah Subsidi yang Bermasalah

Pemerintah Diminta Evaluasi dan Coret Pengembang Rumah Subsidi yang Bermasalah

Megapolitan
Kepiluan Calon Pengantin di Bogor Kena Tipu WO, Dekorasi dan Katering Tak Ada pada Hari Pernikahan

Kepiluan Calon Pengantin di Bogor Kena Tipu WO, Dekorasi dan Katering Tak Ada pada Hari Pernikahan

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Rabu 26 Juni 2024 dan Besok: Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Rabu 26 Juni 2024 dan Besok: Pagi ini Cerah Berawan

Megapolitan
Rute KA Jayakarta dan Tarifnya 2024

Rute KA Jayakarta dan Tarifnya 2024

Megapolitan
PKB Harap Kadernya Duet dengan Anies di Pilkada Jakarta, tapi Tak Paksakan Kehendak

PKB Harap Kadernya Duet dengan Anies di Pilkada Jakarta, tapi Tak Paksakan Kehendak

Megapolitan
Cegah Judi Online, Kapolda Metro Jaya Razia Ponsel Anggota

Cegah Judi Online, Kapolda Metro Jaya Razia Ponsel Anggota

Megapolitan
Akhir Hidup Tragis Pedagang Perabot di Duren Sawit, Dibunuh Anak Kandung yang Sakit Hati Dituduh Maling

Akhir Hidup Tragis Pedagang Perabot di Duren Sawit, Dibunuh Anak Kandung yang Sakit Hati Dituduh Maling

Megapolitan
Bawaslu Depok Periksa Satu ASN yang Diduga Hadiri Deklarasi Dukungan Imam Budi Hartono

Bawaslu Depok Periksa Satu ASN yang Diduga Hadiri Deklarasi Dukungan Imam Budi Hartono

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke