Salin Artikel

Serempet Motor Lain, Seorang Pengendara Tewas Bersimbah Darah di Palmerah

JAKARTA, KOMPAS.com - Seorang pengendara sepeda motor yang belum diketahui identitasnya tewas dengan kondisi bersimbah darah di Jalan Kemanggisan Raya, Palmerah, Jakarta Barat, Rabu (5/7/2023).

Kanit Laka Lantas Polres Metro Jakarta Barat AKP Agus Suwito mengatakan, korban diduga tewas usai menyerempet sepeda motor lain sekitar pukul 17.30 WIB.

Kala itu korban melaju menggunakan sepeda motornya di Jalan Kemanggisan dari arah selatan menuju utara.

"Sesampainya di dekat Alfamart (korban) menyerempet sepeda motor, nopol tidak diketahui yang melaju searah di samping kirinya kemudian jatuh ke kanan," kata Agus dalam keterangannya.

Akibatnya, korban yang mengendarai motor matik itu mengalami luka di bagian kepala. Korban berjenis kelamin laki-laki ini langsung meninggal dunia.

"Korban pengendara sepeda motor Honda Beat (nopol) B 4705 SHJ mengalami luka di bagian kepala yang mengakibatkan meninggal dunia di TKP," jelas Agus.

Jenazah korban, lanjut dia, langsung dibawa ke RSUD Tangerang untuk diotopsi.

"Penyebab kecelakaan lalu lintas masih dalam proses penyelidikan," imbuh dia.

Sementara itu, saksi mata bernama Fernando (21) menyampaikan, korban terpental usai menyerempet kendaraan lain.

"Saya melihatnya orangnya terbang (terpental) saja, sudah. Kejadiannya motor sama motor kayak pacuan begitu," ungkap Fernando saat ditemui di Jalan Kemanggisan.

"Jadi pas yang satu lagi (korban) terpental yang satu lagi mengebut. Yang satunya jatuh begitu," lanjut dia.

Fernando menyebut, kala itu situasi lalu lintas cukup lengang. Menurutnya, korban menyenggol kendaraan lain hingga jatuh dari sepeda motornya.

"Kelihatannya sih cuman ada kayak daging berceceran. Korban berdarah-darah, meninggal di tempat," tutur Fernando.

https://megapolitan.kompas.com/read/2023/07/05/23021111/serempet-motor-lain-seorang-pengendara-tewas-bersimbah-darah-di-palmerah

Terkini Lainnya

8 Mobil Mewah Disita Polisi Terkait Kasus Pelat Palsu DPR, Ada Tesla, Lexus, dan Mercy

8 Mobil Mewah Disita Polisi Terkait Kasus Pelat Palsu DPR, Ada Tesla, Lexus, dan Mercy

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Ketua RW di Cilincing Usir Paksa 'Debt Collector' yang Mangkal di Wilayahnya | Cerita Penumpang MRT Saat Detik-detik Besi Ribar Jatuh ke Lintasan Kereta

[POPULER JABODETABEK] Ketua RW di Cilincing Usir Paksa "Debt Collector" yang Mangkal di Wilayahnya | Cerita Penumpang MRT Saat Detik-detik Besi Ribar Jatuh ke Lintasan Kereta

Megapolitan
Polisi Tangkap 6 Orang Terkait Penggunaan Pelat Palsu DPR, Salah Satunya Pengacara

Polisi Tangkap 6 Orang Terkait Penggunaan Pelat Palsu DPR, Salah Satunya Pengacara

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Sabtu 1 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam Ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Sabtu 1 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam Ini Cerah Berawan

Megapolitan
Polisi Sebut Penjual Video Porno Anak di Telegram Tak Memiliki Kelainan Seksual

Polisi Sebut Penjual Video Porno Anak di Telegram Tak Memiliki Kelainan Seksual

Megapolitan
Air PAM di Koja Sudah Tidak Asin dan Berminyak

Air PAM di Koja Sudah Tidak Asin dan Berminyak

Megapolitan
Umat Lintas Agama Ikut Unjuk Rasa Solidaritas Palestina di Kedubes AS

Umat Lintas Agama Ikut Unjuk Rasa Solidaritas Palestina di Kedubes AS

Megapolitan
Besi Ribar Jatuh ke Rel, MRT Jakarta: Struktur Crane Dibangun Tanpa Koordinasi

Besi Ribar Jatuh ke Rel, MRT Jakarta: Struktur Crane Dibangun Tanpa Koordinasi

Megapolitan
Relawan: Ada 7 Partai yang Mendekati Sudirman Said untuk Maju di Pilkada DKI 2024

Relawan: Ada 7 Partai yang Mendekati Sudirman Said untuk Maju di Pilkada DKI 2024

Megapolitan
Cerita Olivina Dengar Suara Drone Saat Berkomunikasi dengan Temannya di Rafah Palestina

Cerita Olivina Dengar Suara Drone Saat Berkomunikasi dengan Temannya di Rafah Palestina

Megapolitan
Massa Sempat Cekcok dengan Polisi Usai Kibarkan Bendera Palestina di Depan Kedubes AS

Massa Sempat Cekcok dengan Polisi Usai Kibarkan Bendera Palestina di Depan Kedubes AS

Megapolitan
Massa di Depan Kedubes AS Mulai Bubar, Lampu Jalan Padam

Massa di Depan Kedubes AS Mulai Bubar, Lampu Jalan Padam

Megapolitan
Material Besi Jatuh di Stasiun MRT ASEAN dan Blok M, Hutama Karya Gerak Cepat Lakukan Evakuasi

Material Besi Jatuh di Stasiun MRT ASEAN dan Blok M, Hutama Karya Gerak Cepat Lakukan Evakuasi

Megapolitan
DPW PKS Masih Menunggu Keputusan DPP untuk Usung Anies di Pilkada DKI 2024

DPW PKS Masih Menunggu Keputusan DPP untuk Usung Anies di Pilkada DKI 2024

Megapolitan
Angka Kematian Penyakit Jantung di Bogor Meningkat Tiap Tahun

Angka Kematian Penyakit Jantung di Bogor Meningkat Tiap Tahun

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke