Salin Artikel

SPBU yang Terbakar di Pesanggrahan Belum Beroperasi meski Api Sudah Padam

JAKARTA, KOMPAS.com - Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Jalan Bintaro Permai, Pesanggrahan, Jakarta Selatan, yang terbakar pada Rabu (26/7/2023) pagi, hingga kini belum beroperasi.

Salah satu pompa pengisian bahan bakar di SPBU itu terbakar sekitar pukul 08.30 WIB.

"Hanya satu mesin pompa yang terbakar," ujar Kapolsek Pesanggrahan Kompol Tedjo Asmoro saat dihubungi.

Meski api sudah padam lebih dari dua jam yang lalu, Tedjo menyebutkan, SPBU itu belum beroperasi sampai saat ini.

Pihak SPBU disinyalir masih menunggu tim dari Pertamina guna menginvestigasi penyebab kebakaran untuk data internal.

"Masih ditutup (SPBU-nya), belum beroperasi karena menunggu dari pihak Pertamina, nanti disurvei juga apakah diganti pompa pengisiannya atau diapakan," beber dia.

Walau demikian, Tedjo mengaku, pihaknya telah menyarankan pihak SPBU untuk mengganti pompa mesin yang terbakar dengan mesin baru.

Hal itu didasari karena instalasi kabel di mesin tersebut kurang bagus setelah aparat kepolisian melakukan pengecekan.

"Kami sarankan untuk ganti baru semua. Soalnya instalasi kabelnya sudah kurang bagus. Sudah banyak lem dan solasi gitu," imbuh dia.

Sebagai informasi, peristiwa kebakaran ini diduga disebabkan korsleting.

Api tiba-tiba keluar dari pompa pengisian ketika operator SPBU hendak melayani pelanggan.

Walau demikian, para operator SPBU tidak panik. Mereka langsung memadamkan api seorang diri menggunakan alat pemadam api ringan (APAR) berukuran sembilan kilogram.

Total ada tiga APAR yang dikerahkan sampai api benar-benar padam.

https://megapolitan.kompas.com/read/2023/07/26/12051691/spbu-yang-terbakar-di-pesanggrahan-belum-beroperasi-meski-api-sudah-padam

Terkini Lainnya

Jalan Margonda Macet Parah Sabtu Malam, Pengendara Buka Pembatas Jalan dan Lawan Arah

Jalan Margonda Macet Parah Sabtu Malam, Pengendara Buka Pembatas Jalan dan Lawan Arah

Megapolitan
Polisi Tangkap Pencopet yang Beraksi di Kerumunan Acara Hari Jadi Bogor

Polisi Tangkap Pencopet yang Beraksi di Kerumunan Acara Hari Jadi Bogor

Megapolitan
'Horor' di Margonda Kemarin Sore: Saat Pohon Tumbang, Macet, dan Banjir Jadi Satu

"Horor" di Margonda Kemarin Sore: Saat Pohon Tumbang, Macet, dan Banjir Jadi Satu

Megapolitan
Antusias Warga Berebut Hasil Bumi di Dongdang pada Hari Jadi Bogor, Senang meski Kaki Terinjak

Antusias Warga Berebut Hasil Bumi di Dongdang pada Hari Jadi Bogor, Senang meski Kaki Terinjak

Megapolitan
Ketua DPRD Kota Bogor Mengaku Siap jika Diusung PKS Jadi Calon Wali Kota

Ketua DPRD Kota Bogor Mengaku Siap jika Diusung PKS Jadi Calon Wali Kota

Megapolitan
Polisi Jemput Paksa Pemilik Pajero Pelat Palsu yang Kabur di Jalan Tol

Polisi Jemput Paksa Pemilik Pajero Pelat Palsu yang Kabur di Jalan Tol

Megapolitan
Bisa Usung Calon Sendiri, PKS Belum Tentukan Jagoan untuk Pilkada Bogor 2024

Bisa Usung Calon Sendiri, PKS Belum Tentukan Jagoan untuk Pilkada Bogor 2024

Megapolitan
Sisa Banjir Sabtu Sore, Sampah Masih Berserakan di Jalan Margonda Depok

Sisa Banjir Sabtu Sore, Sampah Masih Berserakan di Jalan Margonda Depok

Megapolitan
Warga Ajak 'Selfie' Polisi Berkuda dan Polisi Satwa di CFD

Warga Ajak "Selfie" Polisi Berkuda dan Polisi Satwa di CFD

Megapolitan
Sambut HUT Ke-542 Bogor, Ratusan Orang Ikut Lomba Lari Lintasi Sawah dan Gunung

Sambut HUT Ke-542 Bogor, Ratusan Orang Ikut Lomba Lari Lintasi Sawah dan Gunung

Megapolitan
Penyalur Jadi Tersangka karena Palsukan Usia ART yang Lompat dari Rumah Majikan di Tangerang

Penyalur Jadi Tersangka karena Palsukan Usia ART yang Lompat dari Rumah Majikan di Tangerang

Megapolitan
Antusiasme Warga Berbondong-bondong Padati Balai Kota Menyambut Helaran Hari Jadi Bogor Ke-542

Antusiasme Warga Berbondong-bondong Padati Balai Kota Menyambut Helaran Hari Jadi Bogor Ke-542

Megapolitan
Dishub Kota Bogor Lakukan Pengalihan Arus Lalin Saat Helaran Hari Jadi Bogor Ke-542 Hari Ini

Dishub Kota Bogor Lakukan Pengalihan Arus Lalin Saat Helaran Hari Jadi Bogor Ke-542 Hari Ini

Megapolitan
Mau Datang ke Helaran Hari Jadi Bogor Ke-542, Cek di Sini 8 Kantong Parkirnya

Mau Datang ke Helaran Hari Jadi Bogor Ke-542, Cek di Sini 8 Kantong Parkirnya

Megapolitan
Kuasa Hukum dan Keluarga Pegi Kecewa Tak Diundang Polisi ke Pra-rekonstruksi

Kuasa Hukum dan Keluarga Pegi Kecewa Tak Diundang Polisi ke Pra-rekonstruksi

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke