Salin Artikel

Aksi Perampokan Minimarket di Bekasi, Pelaku Todongkan Senjata Api ke Pegawai lalu Bawa Kabur Rp 40 Juta

Kasie Humas Polres Metro Bekasi Kota Kompol Erna Ruswing Andari menjelaskan, peristiwa perampokan minimarket tersebut terjadi pada Minggu (27/8/2023) pukul 22.00 WIB.

""Benar adanya pencurian di Alfamart di Jalan Teluk Pucung, Bekasi Utara," kata Erna saat dikonfirmasi, Kamis (31/8/2023).

Erna menjelaskan, perampokan terjadi ketika tiga pegawai minimarket tersebut hendak menutup toko.

Namun, tiba-tiba para pelaku perampokan yang berjumlah empat orang datang menggunakan sepeda motor.

"Mereka masuk melalui pintu folding gate, langsung menodong senjata api (pistol) dan senjata tajam golok ke karyawan," jelas Erna.

Setelah itu pelaku menggiring tiga pegawai minimarket menuju ke ruangan yang terdapat brankas berisikan uang tunai.

"Digiring ke brankas untuk mengambil uang yang ada di dalamnya itu," ujar Erna.

Dalam rekaman video kamera CCTV yang tersebar, para pelaku tampak membagi-bagi peran mereka.

Dua pelaku terlihat mengiring pegawai ke brankas, sedangkan dua pelaku lain mengambil uang di bagian kasir dan berbagai jenis rokok yang ada di etalase depan.

Bawa kabur 40 juta

Erna mengatakan, kawanan perampok itu berhasil membawa kabur uang tunai sejumlah Rp 40 juta.

"Pada saat penghitungan karyawan tersebut hasil dari penjualan toko kurang lebih Rp 40 juta, kerugian juga rokok berbagai merek (diambil pelaku)," ujarnya.

Kini, polisi masih memburu keempat pelaku dan menyelidiki keaslian senjata api yang digunakan para pelaku.

"Dalam hal ini petugas kepolisian sedang menyelidiki apakah benar itu senpi ataupun bukan," jelas Erna.

(Penulis: Firda Janati | Editor: Jessi Carina, Irfan Maullana)

https://megapolitan.kompas.com/read/2023/08/31/18385161/aksi-perampokan-minimarket-di-bekasi-pelaku-todongkan-senjata-api-ke

Terkini Lainnya

Rumah 2 Lantai di Bogor Terbakar, Kerugian Ditaksir Capai Rp 15 Juta

Rumah 2 Lantai di Bogor Terbakar, Kerugian Ditaksir Capai Rp 15 Juta

Megapolitan
Soal Kans Duet dengan Anies di Pilkada Jakarta, Sandiaga: Enggak Ada Ajakan

Soal Kans Duet dengan Anies di Pilkada Jakarta, Sandiaga: Enggak Ada Ajakan

Megapolitan
Rumah Kosong 2 Lantai di Bogor Terbakar, Penyebab Belum Diketahui

Rumah Kosong 2 Lantai di Bogor Terbakar, Penyebab Belum Diketahui

Megapolitan
Dinas KPKP DKI Jakarta Periksa 79.786 Hewan Kurban, Seluruhnya Dinyatakan Sehat

Dinas KPKP DKI Jakarta Periksa 79.786 Hewan Kurban, Seluruhnya Dinyatakan Sehat

Megapolitan
Bisa Cemari Lingkungan, Pengusaha Konfeksi di Tambora Diminta Tak Buang Limbah Sembarangan

Bisa Cemari Lingkungan, Pengusaha Konfeksi di Tambora Diminta Tak Buang Limbah Sembarangan

Megapolitan
Jusuf Kalla Persilakan Anies Maju Pilkada Jakarta 2024

Jusuf Kalla Persilakan Anies Maju Pilkada Jakarta 2024

Megapolitan
Masjid Agung Al-Azhar Gelar Shalat Idul Adha Hari Ini, Warga: Perbedaan Hal Biasa

Masjid Agung Al-Azhar Gelar Shalat Idul Adha Hari Ini, Warga: Perbedaan Hal Biasa

Megapolitan
Anies-Sandiaga Tak Berencana Duet Kembali pada Pilkada Jakarta

Anies-Sandiaga Tak Berencana Duet Kembali pada Pilkada Jakarta

Megapolitan
Namanya Diusulkan DPD PDI-P untuk Pilkada Jakarta 2024, Anies: Mengalir Saja, Santai...

Namanya Diusulkan DPD PDI-P untuk Pilkada Jakarta 2024, Anies: Mengalir Saja, Santai...

Megapolitan
Akrab dengan Sandiaga Saat Nobar, Anies Sebut Tak Bahas Pilkada Jakarta 2024

Akrab dengan Sandiaga Saat Nobar, Anies Sebut Tak Bahas Pilkada Jakarta 2024

Megapolitan
Momen Anies Salami Jusuf Kalla Sambil Membungkuk dan Hormat ke Sandiaga Sebelum Nobar Film 'Lafran'

Momen Anies Salami Jusuf Kalla Sambil Membungkuk dan Hormat ke Sandiaga Sebelum Nobar Film "Lafran"

Megapolitan
Pengelola Jakarta Fair 2024 Siapkan Area Parkir di JIExpo Kemayoran, Bisa Tampung Puluhan Ribu Kendaraan

Pengelola Jakarta Fair 2024 Siapkan Area Parkir di JIExpo Kemayoran, Bisa Tampung Puluhan Ribu Kendaraan

Megapolitan
Seekor Sapi Masuk ke Tol Jagorawi, Lalu Lintas Sempat Macet

Seekor Sapi Masuk ke Tol Jagorawi, Lalu Lintas Sempat Macet

Megapolitan
10 Nama Usulan DPD PDI-P untuk Pilkada Jakarta: Anies, Ahok, dan Andika Perkasa

10 Nama Usulan DPD PDI-P untuk Pilkada Jakarta: Anies, Ahok, dan Andika Perkasa

Megapolitan
Video Viral Bule Hina IKN Ternyata Direkam di Bogor

Video Viral Bule Hina IKN Ternyata Direkam di Bogor

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke