Salin Artikel

8 Tahanan Polsek Tanah Abang Ditangkap, Paling Jauh Kabur ke Pekalongan

JAKARTA, KOMPAS.com - Polres Metro Jakarta Pusat  menangkap delapan tahanan yang melarikan diri dari Rumah Tahanan (Rutan) Polsek Tanah Abang, Senin (19/2/2024) pukul 02.40 WIB.

Penangkapan para tahanan dilakukan dalam waktu dan tempat yang berbeda-beda.

Dari delapan orang yang kabur diketahui bahwa Syariffudin alias Komeng merupakan tahanan yang melarikan diri paling jauh. Sebab, yang bersangkutan ditangkap di Pekalongan, Jawa Tengah.

Berikut perincian penangkapan terhadap delapan tahanan yang kabur dari Rutan Polsek Tanah Abang:

- Pinto Ramadhan Almazar. Tersangka ditangkap di Karang Tengah, Ciledug, Kota Tangerang, Senin (19/2/2024) pukul 17.30 WIB.

- Rudiyanto. Tersangka ditangkap di Bendungan Hilir, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Selasa (20/2/2024) pukul 16.30 WIB.

- Syariffudin alias Komeng. Tersangka ditangkap di Desa Sumur Jomblangbogo, Bojong, Pekalongan, Jawa Tengah, Rabu (21/2/2024) pukul 09.00 WIB.

- Marco. Dia ditangkap di Perumahan Puribeta, Ciledug, Kota Tangerang, Rabu (21/2/2024) pukul 11.00 WIB.

- M. Hafiz. Tersangka ditangkap di Jalan Palmerah, Slipi, Jakarta Barat, Rabu (21/2/2024) pukul 11.30 WIB.

- Sandi. Tersangka ditangkap di Srengseng, Jakarta Barat, Rabu (21/2/2024) pukul 14.30 WIB.

- Yatno. Tersangka diringkus di Tambun, Bekasi, Rabu (21/2/2024) pukul 23.30 WIB.

- Aprizal. Dia ditangkap di Bintaro, Tangerang Selatan, Kamis (22/2/2024) pukul 01.30 WIB.

Sementara itu, enam tersangka yang kini masih dalam pencarian alias buron adalah Renal (26), Harizqullah Arrahman (23), Muhammad Aqdas (24), Hendro Mulyanto (36), Ferdinan (24), dan Welen Saputra (34).

“Polres Jakarta Pusat telah menerbitkan DPO terhadap enam tersangka yang masih melarikan diri,” ujar Susatyo.

Susatyo mengimbau kepada masyarakat yang mengetahui keberadaan mereka segera melaporkan ke kantor polisi terdekat atau menghubungi nomor 081280706629 call center Sat Reskrim Polres Metro Jakarta Pusat.

Diberitakan sebelumnya, 16 tahanan kabur dari Polsek Metro Tanah Abang, Senin (19/2/2024) dini hari.

Dalam kesempatan tersebut, polisi langsung menangkap dua tahanan yang kabur.

Informasi pelarian tahanan ini diketahui polisi setelah menerima laporan dari warga bahwa ada sekelompok orang tak kenal sedang berlarian.

https://megapolitan.kompas.com/read/2024/02/22/15320141/8-tahanan-polsek-tanah-abang-ditangkap-paling-jauh-kabur-ke-pekalongan

Terkini Lainnya

Gagal Foto Bareng Jokowi, Warga Bogor : Padahal Sudah Buat Poster Biar Dia Sadar

Gagal Foto Bareng Jokowi, Warga Bogor : Padahal Sudah Buat Poster Biar Dia Sadar

Megapolitan
Pasutri Polisi Aktif dan Pecatan Jadi Tersangka Penipuan Petani Subang Modus Seleksi Polwan

Pasutri Polisi Aktif dan Pecatan Jadi Tersangka Penipuan Petani Subang Modus Seleksi Polwan

Megapolitan
DPD PDI-P DKI Kirim Rekomendasi Nama Anies Baswedan ke DPP untuk Cagub Jakarta

DPD PDI-P DKI Kirim Rekomendasi Nama Anies Baswedan ke DPP untuk Cagub Jakarta

Megapolitan
Kakek di Depok Bantah Mencabuli Kedua Cucunya

Kakek di Depok Bantah Mencabuli Kedua Cucunya

Megapolitan
Polisi Pastikan Ria Ricis Belum Kirim Rp 300 Juta ke Pria yang Memerasnya

Polisi Pastikan Ria Ricis Belum Kirim Rp 300 Juta ke Pria yang Memerasnya

Megapolitan
Sudah Bikin Poster dari Rumah, Warga Bogor Kecewa Gagal Foto Bareng Jokowi

Sudah Bikin Poster dari Rumah, Warga Bogor Kecewa Gagal Foto Bareng Jokowi

Megapolitan
Hotman Paris Minta Jokowi Bentuk Tim Pencari Fakta yang Netral untuk Usut Kasus 'Vina Cirebon'

Hotman Paris Minta Jokowi Bentuk Tim Pencari Fakta yang Netral untuk Usut Kasus "Vina Cirebon"

Megapolitan
Pemeras Ria Ricis Dapat Foto dan Video Pribadi dengan Meretas Perangkat Elektronik

Pemeras Ria Ricis Dapat Foto dan Video Pribadi dengan Meretas Perangkat Elektronik

Megapolitan
Berkaca dari Pilpres 2024, Tak Boleh Ada Lagi Pelanggaran Kampanye Pilkada Jakarta di CFD

Berkaca dari Pilpres 2024, Tak Boleh Ada Lagi Pelanggaran Kampanye Pilkada Jakarta di CFD

Megapolitan
Seorang Pria Tewas Tenggelam di Kali Mookervart Cengkareng

Seorang Pria Tewas Tenggelam di Kali Mookervart Cengkareng

Megapolitan
Duka Joki Tong Setan Saat Atraksi: Jatuh Tertimpa Motor hingga Diledek Pengunjung

Duka Joki Tong Setan Saat Atraksi: Jatuh Tertimpa Motor hingga Diledek Pengunjung

Megapolitan
Kronologi Pemotor Tewas Tertancap Pagar di Kramatjati, Korban Terpeleset lalu Jatuh Saat Hendak Buang Air Kecil

Kronologi Pemotor Tewas Tertancap Pagar di Kramatjati, Korban Terpeleset lalu Jatuh Saat Hendak Buang Air Kecil

Megapolitan
Motif Pelaku Ancam dan Peras Ria Ricis Rp 300 Juta, Butuh Uang karena Penganggur

Motif Pelaku Ancam dan Peras Ria Ricis Rp 300 Juta, Butuh Uang karena Penganggur

Megapolitan
Sendi Sespri Iriana Mengaku Dipanggil Empat Parpol untuk 'Fit and Proper Test' Cawalkot Bogor

Sendi Sespri Iriana Mengaku Dipanggil Empat Parpol untuk "Fit and Proper Test" Cawalkot Bogor

Megapolitan
Pria yang Ancam dan Peras Ria Ricis Rp 300 Juta Ditetapkan sebagai Tersangka

Pria yang Ancam dan Peras Ria Ricis Rp 300 Juta Ditetapkan sebagai Tersangka

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke