Salin Artikel

Klaim Dapat 10 Kursi DPRD DKI Jakarta, Golkar Incar Kursi Pimpinan

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua DPD Partai Golkar DKI Jakarta Ahmed Zaki Iskandar mengeklaim partainya mendapatkan 10 kursi di DPRD DKI yang dilihat berdasarkan hasil real count web KPU RI.

"Perhitungan suara sekarang di 10 dapil, 10 kursi insya Allah terisi semua. Kalau kursi lebih dari 10, insya Allah kita dapat kursi pimpinan di DPRD DKI," ujar Zaki dalam wawancara dengan Kompas.com, Rabu (21/2/2024).

Zaki mengatakan, proses penghitungan suara pemilihan anggota legislatif (Pileg) 2024 DKI masih bergulir di tingkat kecamatan.

Ia berharap suara Golkar di DKI Jakarta terus meningkat agar perolehan kursi di DPRD DKI semakin mendekati target.

"Target dari DPP adalah dari enam kursi, kita bisa meningkat sampai ke 12 atau maksimum 14 kursi. Ini sedang berjalan," kata Zaki.

Per Kamis (22/2/2024) pukul 23.00 WIB, data yang masuk ke situs pemilu2024.kpu.go.id untuk Pileg DKI sudah 50,12 persen atau 15.419 dari 30.766 tempat pemungutan suara (TPS) di Jakarta.

Berdasarkan real count di website KPU RI, partai Golkar masih berada di posisi keenam dengan perolehan 108.024 suara atau 8,08 persen.

Partai Golkar sebelumnya menargetkan dapat meraih 14 kursi di DPRD DKI Jakarta pada Pemilihan Umum 2024.

Zaki mengatakan, target perolehan kursi di DPRD DKI itu langsung diberikan DPP kepada DPD.

"Kami diberikan target 14 kursi DPRD dan tiga kursi DPR RI. Jadi itu targetnya dari DPP partai Golkar," ujar Zaki.

Artinya, jumlah yang ditargetkan saat ini bertambah dua kali lipat dari perolehan kursi wakil rakyat di Jakarta pada Pemilihan Anggota Legislatif (Pileg) 2019.

Untuk diketahui, perolehan kursi pada Pileg 2019, partai berlambang pohon beringin ini mendapat enam kursi.

https://megapolitan.kompas.com/read/2024/02/24/16203581/klaim-dapat-10-kursi-dprd-dki-jakarta-golkar-incar-kursi-pimpinan

Terkini Lainnya

Unjuk Rasa Solidaritas Palestina di Kedubes AS, Massa Serukan Pembebasan Perempuan

Unjuk Rasa Solidaritas Palestina di Kedubes AS, Massa Serukan Pembebasan Perempuan

Megapolitan
8 Mobil Mewah Disita Polisi Terkait Kasus Pelat Palsu DPR, Ada Tesla, Lexus, dan Mercy

8 Mobil Mewah Disita Polisi Terkait Kasus Pelat Palsu DPR, Ada Tesla, Lexus, dan Mercy

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Ketua RW di Cilincing Usir Paksa 'Debt Collector' yang Mangkal di Wilayahnya | Cerita Penumpang MRT Saat Detik-detik Besi Ribar Jatuh ke Lintasan Kereta

[POPULER JABODETABEK] Ketua RW di Cilincing Usir Paksa "Debt Collector" yang Mangkal di Wilayahnya | Cerita Penumpang MRT Saat Detik-detik Besi Ribar Jatuh ke Lintasan Kereta

Megapolitan
Polisi Tangkap 6 Orang Terkait Penggunaan Pelat Palsu DPR, Salah Satunya Pengacara

Polisi Tangkap 6 Orang Terkait Penggunaan Pelat Palsu DPR, Salah Satunya Pengacara

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Sabtu 1 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam Ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Sabtu 1 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam Ini Cerah Berawan

Megapolitan
Polisi Sebut Penjual Video Porno Anak di Telegram Tak Memiliki Kelainan Seksual

Polisi Sebut Penjual Video Porno Anak di Telegram Tak Memiliki Kelainan Seksual

Megapolitan
Air PAM di Koja Sudah Tidak Asin dan Berminyak

Air PAM di Koja Sudah Tidak Asin dan Berminyak

Megapolitan
Umat Lintas Agama Ikut Unjuk Rasa Solidaritas Palestina di Kedubes AS

Umat Lintas Agama Ikut Unjuk Rasa Solidaritas Palestina di Kedubes AS

Megapolitan
Besi Ribar Jatuh ke Rel, MRT Jakarta: Struktur Crane Dibangun Tanpa Koordinasi

Besi Ribar Jatuh ke Rel, MRT Jakarta: Struktur Crane Dibangun Tanpa Koordinasi

Megapolitan
Relawan: Ada 7 Partai yang Mendekati Sudirman Said untuk Maju di Pilkada DKI 2024

Relawan: Ada 7 Partai yang Mendekati Sudirman Said untuk Maju di Pilkada DKI 2024

Megapolitan
Cerita Olivina Dengar Suara Drone Saat Berkomunikasi dengan Temannya di Rafah Palestina

Cerita Olivina Dengar Suara Drone Saat Berkomunikasi dengan Temannya di Rafah Palestina

Megapolitan
Massa Sempat Cekcok dengan Polisi Usai Kibarkan Bendera Palestina di Depan Kedubes AS

Massa Sempat Cekcok dengan Polisi Usai Kibarkan Bendera Palestina di Depan Kedubes AS

Megapolitan
Massa di Depan Kedubes AS Mulai Bubar, Lampu Jalan Padam

Massa di Depan Kedubes AS Mulai Bubar, Lampu Jalan Padam

Megapolitan
Material Besi Jatuh di Stasiun MRT ASEAN dan Blok M, Hutama Karya Gerak Cepat Lakukan Evakuasi

Material Besi Jatuh di Stasiun MRT ASEAN dan Blok M, Hutama Karya Gerak Cepat Lakukan Evakuasi

Megapolitan
DPW PKS Masih Menunggu Keputusan DPP untuk Usung Anies di Pilkada DKI 2024

DPW PKS Masih Menunggu Keputusan DPP untuk Usung Anies di Pilkada DKI 2024

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke