Salin Artikel

Transjakarta Belum Bisa Pastikan Kapan Bus Rute Pulogadung–Kantor Wali Kota Jakut Beroperasi Lagi

JAKARTA, KOMPAS.com - Direktur Operasional dan Keselamatan PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) Daud Joseph mengaku belum tahu kapan bus rute Pulogadung-Kantor Wali Kota Jakarta Utara (Jakut) kembali beroperasi.

Sampai saat ini, Transjakarta masih menunggu pertemuan dengan Dinas Perhubungan DKI Jakarta, Sudin Perhubungan Jakarta Utara, dan sopir angkot yang protes dengan rute bus tersebut. 

“Masih dalam proses untuk pertemuan dengan Dinas Perhubungan, Sudin, dan operator transportasi tersebut,” ujar Daud saat dihubungi oleh Kompas.com, Kamis (7/3/2024). 

Daud tidak tahu pasti alasan sopir angkot itu menolak adanya rute Pulogadung-Kantor Wali Kota Jakut.

“Saya tidak begitu paham, mungkin bisa tanyakan kepada operator yang bersangkutan,” sambung dia. 

Ia menegaskan, untuk menentukan kapan rute yang ditutup sementara itu beroperasi lagi, merupakan wewenang Dinas Perhubungan.

“Operator Transjakarta tugasnya hanya menjalankan saja, yang menentukan siapa yang dapat memberikan layanan kepada masyarakat, ya, itu dinas perhubungan,” kata Daud.

Ia berharap permasalahan ini cepat terselesaikan, dan Transjakarta rute Pulogadung-Kantor Wali Kota Jakut bisa segera beroperasi lagi.

Sebagai informasi, dinas perhubungan menghentikan sementara operasional bus Transjakarta rute Pulagadung-Kantor Wali Kota Jakut pada Rabu, (28/2/2024), setelah mendapatkan protes dari para sopir angkot.

Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta, Syafrin Liputo mengaku masih terus melakukan mediasi degan para sopir angkot yang menolak rute tersebut.

Padahal, menurut Syafrin, rute tersebut sangat dibutuhkan oleh banyak masyarakat.

“Itu merupakan layanan yang dibutuhkan oleh masyarakat, dan mendapat respons positif, di mana jumlah pengguna pada hari pertama cukup tinggi,” kata dia.

https://megapolitan.kompas.com/read/2024/03/07/13201311/transjakarta-belum-bisa-pastikan-kapan-bus-rute-pulogadungkantor-wali

Terkini Lainnya

Kaesang Pangarep dan Istrinya ke Tangerang, Nonton 'Baku Hantam Championship'

Kaesang Pangarep dan Istrinya ke Tangerang, Nonton "Baku Hantam Championship"

Megapolitan
Diisukan Bakal Dipindah ke Nusakambangan, Pegi Perong Tiap Malam Menangis

Diisukan Bakal Dipindah ke Nusakambangan, Pegi Perong Tiap Malam Menangis

Megapolitan
Juru Parkir Liar di JIS Bikin Resah Masyarakat, Polisi Siap Menindak

Juru Parkir Liar di JIS Bikin Resah Masyarakat, Polisi Siap Menindak

Megapolitan
Pegi Perong Bakal Ajukan Praperadilan Atas Penetapannya sebagai Tersangka di Kasus Vina Cirebon

Pegi Perong Bakal Ajukan Praperadilan Atas Penetapannya sebagai Tersangka di Kasus Vina Cirebon

Megapolitan
Viral Tukang Ayam Goreng di Jakbar Diperas dengan Modus Tukar Uang Receh, Polisi Cek TKP

Viral Tukang Ayam Goreng di Jakbar Diperas dengan Modus Tukar Uang Receh, Polisi Cek TKP

Megapolitan
Peremajaan IPA Buaran Berlangsung, Pelanggan Diimbau Tampung Air untuk Antisipasi

Peremajaan IPA Buaran Berlangsung, Pelanggan Diimbau Tampung Air untuk Antisipasi

Megapolitan
Jaksel Peringkat Ke-2 Kota dengan SDM Paling Maju, Wali Kota: Ini Keberhasilan Warga

Jaksel Peringkat Ke-2 Kota dengan SDM Paling Maju, Wali Kota: Ini Keberhasilan Warga

Megapolitan
Gara-gara Mayat Dalam Toren, Sutrisno Tak Bisa Tidur 2 Hari dan Kini Mengungsi di Rumah Mertua

Gara-gara Mayat Dalam Toren, Sutrisno Tak Bisa Tidur 2 Hari dan Kini Mengungsi di Rumah Mertua

Megapolitan
Imbas Penemuan Mayat Dalam Toren, Keluarga Sutrisno Langsung Ganti Pipa dan Bak Mandi

Imbas Penemuan Mayat Dalam Toren, Keluarga Sutrisno Langsung Ganti Pipa dan Bak Mandi

Megapolitan
3 Pemuda di Jakut Curi Spion Mobil Fortuner dan Land Cruiser, Nekat Masuk Halaman Rumah Warga

3 Pemuda di Jakut Curi Spion Mobil Fortuner dan Land Cruiser, Nekat Masuk Halaman Rumah Warga

Megapolitan
Seorang Wanita Kecopetan di Bus Transjakarta Arah Palmerah, Ponsel Senilai Rp 19 Juta Raib

Seorang Wanita Kecopetan di Bus Transjakarta Arah Palmerah, Ponsel Senilai Rp 19 Juta Raib

Megapolitan
3 Pemuda Maling Spion Mobil di 9 Titik Jakut, Hasilnya untuk Kebutuhan Harian dan Narkoba

3 Pemuda Maling Spion Mobil di 9 Titik Jakut, Hasilnya untuk Kebutuhan Harian dan Narkoba

Megapolitan
Melawan Saat Ditangkap, Tiga Pencuri Spion Mobil di Jakarta Utara Ditembak Polisi

Melawan Saat Ditangkap, Tiga Pencuri Spion Mobil di Jakarta Utara Ditembak Polisi

Megapolitan
Terungkapnya Bisnis Video Porno Anak di Telegram: Pelaku Jual Ribuan Konten dan Untung Ratusan Juta Rupiah

Terungkapnya Bisnis Video Porno Anak di Telegram: Pelaku Jual Ribuan Konten dan Untung Ratusan Juta Rupiah

Megapolitan
Rugi Hampir Rp 3 Miliar karena Dugaan Penipuan, Pria di Jaktim Kehilangan Rumah dan Kendaraan

Rugi Hampir Rp 3 Miliar karena Dugaan Penipuan, Pria di Jaktim Kehilangan Rumah dan Kendaraan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke