Salin Artikel

Kebakaran Lapak Pengepul Barang Bekas di Dekat Depo Pertamina Bikin Warga Berhamburan ke Luar Rumah

JAKARTA, KOMPAS.com - Warga di Jalan Pulo Ngundang, Kelapa Gading, Jakarta Utara (Jakut) panik hingga berhamburan ke luar rumah saat lapak pengepul barang bekas ludes terbakar, Kamis (4/4/2024) malam.

Awalnya, warga menduga kobaran api berasal dari Depo Pertamina di Plumpang, yang jaraknya tidak jauh dari lapak pengepul barang bekas.

"Jarak dari Pertamina Plumpang cuma 200-300 meter," ujar Samsul, salah seorang warga di lokasi kejadian.

Kepanikan warga di Jalan Pulo Ngundang terjadi setelah mereka melihat kobaran api. Mereka seakan masih trauma karena satu tahun yang lalu Depo Pertamina di Plumpang mengalami kebakaran hebat.

Akibat kebakaran itu, belasan orang meninggal dunia dan puluhan orang terluka.

Sehingga tak heran, jika kini warga di Jalan Ngundang langsung panik berhamburan ke luar rumah ketika melihat kobaran api.

Di tengah kepanikannya, warga tetap berjibaku melakukan pemadaman dengan alat seadanya, seperti ember yang diisi air agar api tidak merembet ke bangunan lain.

Setelah mobil damkar tiba di lokasi, warga langsung menyerahkan proses pemadaman kepada petugas.

11 unit mobil damkar dan 60 personil dikerahkan untuk melakukan proses pemadaman.

Kebakaran diduga akibat korsleting.

"Cuma penyebabnya kalau saya denger dari lain-lain ini dari listrik," sambungnya.

Selain itu, barang rongsok yang ada di tempat kejadian juga mudah terbakar dan membuat api semakin cepat membesar.

Menurut Samsul atas kejadian kebakaran ini tidak ada korban jiwa dan api bisa dipadamkan kurang dari satu jam.

https://megapolitan.kompas.com/read/2024/04/05/07115721/kebakaran-lapak-pengepul-barang-bekas-di-dekat-depo-pertamina-bikin-warga

Terkini Lainnya

Aji Jaya, Wajah Baru di Pilkada Bogor yang Punya 5 Kartu Sakti

Aji Jaya, Wajah Baru di Pilkada Bogor yang Punya 5 Kartu Sakti

Megapolitan
Sebelum Cabuli Anaknya, R Sempat Diminta Buat Video Mesum dengan Suaminya

Sebelum Cabuli Anaknya, R Sempat Diminta Buat Video Mesum dengan Suaminya

Megapolitan
Fakta Ibu Cabuli Anak Kandung di Tangsel: Mengaku Disuruh Seseorang dan Takut Fotonya Tanpa Busana Disebar

Fakta Ibu Cabuli Anak Kandung di Tangsel: Mengaku Disuruh Seseorang dan Takut Fotonya Tanpa Busana Disebar

Megapolitan
Kemenkes Tanggung Anggaran Revitalisasi 3 RS Besar di Jakarta, Heru Budi: Pemprov DKI 'Back-up' Perizinan

Kemenkes Tanggung Anggaran Revitalisasi 3 RS Besar di Jakarta, Heru Budi: Pemprov DKI "Back-up" Perizinan

Megapolitan
Heru Budi Bantah Kabar Pemprov DKI Bakal Bongkar Tiang Monorel di Rasuna Said

Heru Budi Bantah Kabar Pemprov DKI Bakal Bongkar Tiang Monorel di Rasuna Said

Megapolitan
Warga: Petugas Jasa Marga Tak Pernah Mengecek Kondisi JPO yang Berlubang di Jatiasih

Warga: Petugas Jasa Marga Tak Pernah Mengecek Kondisi JPO yang Berlubang di Jatiasih

Megapolitan
Jumlah Pemilih di Pilkada Kota Bogor Bertambah, KPU Mutakhirkan Data

Jumlah Pemilih di Pilkada Kota Bogor Bertambah, KPU Mutakhirkan Data

Megapolitan
Bocah Jatuh dari JPO ke Tol JORR Cikunir, Korban Diduga Pemburu Klakson “Telolet”

Bocah Jatuh dari JPO ke Tol JORR Cikunir, Korban Diduga Pemburu Klakson “Telolet”

Megapolitan
Kemenkes Bakal Revitalisasi Tiga Rumah Sakit Besar di Jakarta agar Terintegrasi Ruang Publik

Kemenkes Bakal Revitalisasi Tiga Rumah Sakit Besar di Jakarta agar Terintegrasi Ruang Publik

Megapolitan
Aji Jaya Bintara Siap Maju pada Pilkada Bogor, Akui Dapat Restu Prabowo

Aji Jaya Bintara Siap Maju pada Pilkada Bogor, Akui Dapat Restu Prabowo

Megapolitan
Ibu yang Cabuli Anak di Tangsel Dijerat Pasal Berlapis

Ibu yang Cabuli Anak di Tangsel Dijerat Pasal Berlapis

Megapolitan
Kondisi JPO di Jatiasih yang Buat Bocah Jatuh ke Jalan Tol, Kawat Berlubang Ditambal Tali Tambang

Kondisi JPO di Jatiasih yang Buat Bocah Jatuh ke Jalan Tol, Kawat Berlubang Ditambal Tali Tambang

Megapolitan
Warga Sebut Kawat JPO Jatiasih Berlubang karena Pemasangan Reklame

Warga Sebut Kawat JPO Jatiasih Berlubang karena Pemasangan Reklame

Megapolitan
Ibu di Tangsel Cabuli Anak Kandungnya Sendiri

Ibu di Tangsel Cabuli Anak Kandungnya Sendiri

Megapolitan
Diduga Cabuli Muridnya, Pelatih Les Renang di Bogor Ditangkap

Diduga Cabuli Muridnya, Pelatih Les Renang di Bogor Ditangkap

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke