Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polda Tak Pernah Adakan Undian Berhadiah

Kompas.com - 14/08/2010, 08:05 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Condro Kirono meminta kepada masyarakat agar selalu waspada. Alasannya, belakangan ini marak terjadi aksi penipuan yang mencatut nama Kapolda Metro Jaya dan Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya untuk menipu masyarakat.

Dalam aksinya, kawanan penipu menuliskan pada kupon berhadiah merupakan hasil kerja sama sebuah perusahaan dengan Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya.

Condro Kirono mengimbau masyarakat agar tidak gampang percaya terkait maraknya peredaran kupon berhadiah itu.

"Masyarakat harus waspada, jangan percaya," ujarnya.

Dalam kupon itu tertulis nama perusahaan dan nama Kapolda Metro Jaya serta Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya untuk memperdaya korban. Karena percaya, masyarakat itu mentransfer sejumlah uang seperti permintaan pelaku yang katanya untuk pengurusan surat-surat kendaraan.

"Sekali lagi saya katakan, Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya tidak pernah terlibat kerja sama dengan perusahaan mana pun terkait kupon berhadiah itu," kata Condro tegas.

Untuk mencegah agar tidak banyak yang jatuh korban, pihaknya kini sudah membuka layanan pengaduan dengan nomor telepon:

(021) 5708013

(021) 523400

08161600964

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com