Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ada Majalah, Cerobong, dan Sumbu

Kompas.com - 04/05/2011, 12:44 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Mobil Isuzu Panther bernomor polisi F 1790 FC di kompleks Gelora Bung Karno dicurigai menyimpan paket mencurigakan. Di dalamnya ditengarai terdapat sumbu api dan cerobong plastik di bawah kap mesin mobil, sementara dua kotak dan sebuah majalah di jok tengah.

Hal itu disampaikan satpam kompleks Senayan, Asmawi, yang sempat mengecek ke dalam mobil itu. "Karena ada sumbu api, majalah, dua kotak, dan cerobong plastik tempat sumbunya, kami jadi curiga dan langsung lapor ke polisi yang sedang berjaga di sini," ungkap Asmawi, Rabu (4/5/2011), saat dijumpai di lokasi.

Di dalam mobil tersebut juga terdapat banyak dokumen yang berserakan. "Pokoknya di dalamnya itu berantakan," ujarnya.

Mobil itu diketahui sudah berada di dekat pintu masuk Pintu 1 Senayan sejak semalam. Saat ini, tim Gegana sudah melakukan pengamanan. Lokasi mobil yang mencurigakan itu dibatasi garis polisi dalam radius 150 meter.

Penemuan paket mencurigakan itu berdekatan dengan penyelenggaraan Konferensi Tingkat Tinggi ASEAN (KTT ASEAN) yang juga dilaksanakan di kompleks Gelora Bung Karno, Senayan. Konferensi tepatnya akan berlangsung di Jakarta Convention Center (JCC). Sebanyak 10 kepala negara hadir, yakni dari Brunei Darussalam, Kamboja, Indonesia, Laos, Malaysia, Myanmar, Filipina, Singapura, Thailand, dan Vietnam.

Wakil Presiden RI Boediono juga sempat mendatangi JCC pada pagi tadi untuk memantau persiapan menjelang KTT. Ia berkunjung sesaat setelah pihak tim Gegana mengamankan paket mencurigakan tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com