Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ragunan Mulai Diserbu Warga

Kompas.com - 31/08/2011, 13:47 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Ribuan warga memilih menghabiskan libur Lebaran mereka di Taman Margasatwa Ragunan, Jakarta, Rabu (31/8/2011).

Tusni (45), warga yang tinggal di Manggarai, Jakarta Selatan, mengaku sudah tiba di Ragunan sejak pukul 10.00. Ia datang naik mobil bak terbuka bersama para tetangganya. "Tadi habis salaman sama tetangga langsung ke sini. Ada 15 orang serombongan, semua masih tetangga," katanya.

Tusni, yang berasal dari Cirebon, Jawa Barat, memilih ber-Lebaran di Ragunan karena tarif masuknya relatif murah, yakni Rp 4.000 per orang untuk orang dewasa dan Rp 3.000 per orang untuk anak-anak. Dengan tarif itu, mereka bisa melihat koleksi 270 jenis binatang di tempat ini.

"Mau mudik ke Cirebon enggak punya uang, uangnya sedikit, buat ke kebun binatang saja," tambahnya.

Petugas Humas Taman Margasatwa Ragunan, Wahyudi Bambang, mengatakan, jumlah pengunjung selama masa libur Lebaran diperkirakan meningkat hingga 12 persen dibanding Lebaran tahun lalu.

Saat ini jumlah pengunjung diperkirakan mencapai sekitar 20.000 orang. Namun, pada puncaknya nanti jumlah pengunjung bisa mencapai lebih dari 150.000 orang. "Puncaknya kapan, itu sulit diprediksi. Yang pasti, kami siap melayani pengunjung," tambahnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com