Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wanita Ini Membuat Sidang Malinda Terhenti Sejenak

Kompas.com - 08/11/2011, 14:41 WIB
Maria Natalia

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Saat jaksa penuntut umum sedang membacakan dakwaan, seorang wanita memasuki ruang sidang tempat perkara Malinda Dee, terdakwa penggelapan uang nasabah Citibank, di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.

Kedatangannya menyita perhatian pengunjung. Ia mengenakan pakaian berwarna biru, warna yang mencolok di tengah ruang sidang. Tubuhnya semampai menebarkan aroma parfum.

Membawa karangan bunga berwarna putih, kedatangannya sontak menyita perhatian pengunjung sidang, termasuk awak media. Ruang sidang pun menjadi riuh. Awak media dan sejumlah pengunjung sidang berebut mengambil fotonya. Majelis hakim yang dipimpin Gusrizal pun gusar.

"Ini sidang, jangan membuat keributan di sini. Yang berbaju biru sebaiknya di luar agar tidak terjadi keributan," hardik Gusrizal sambil meminta JPU menghentikan pembacaan dakwaan.

Mendengar teguran hakim, wanita itu tersenyum sembari mengambil tempat duduk. Petugas keamanan kembali menegurnya meminta ia keluar ruang sidang. Kali ini, wanita itu mengikuti arahan untuk meninggalkan ruang sidang.

Wanita itu adalah Vivi Buntaran, seorang model yang merupakan teman Malinda. Vivi mengungkapkan, ia datang menghadiri sidang untuk memberi dukungan kepada Malinda. "Aku janji mau datang untuk support Jeng Malinda. Kita sering jenguk Jeng waktu sakit, sama waktu di (rumah tahanan) Pondok Bambu. Aku bawa buah anggur kesukaannya Jeng Malinda," terang Vivi sambil tersenyum.

Tak berapa lama kemudian ia meneteskan air mata dan mengatakan prihatin terhadap nasib Malinda. Ia menyebutkan, setelah dipenjara, Malinda semakin religius. "Jeng Malinda sekarang lebih rohani bahasanya, juga semakin rajin shalat. Kita doakan semoga lancar sidangnya," ujar Vivi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com