Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Monas Diusahakan Buka Saat Dicuci

Kompas.com - 29/11/2011, 13:09 WIB
Riana Afifah

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Pencucian Tugu Monas yang akan dilakukan pada 2012 mendatang diharapkan tetap terbuka untuk umum. Justru pencucian ikon kota Jakarta ini dapat menjadi daya tarik bagi wisatawan untuk berkunjung.

"Kami berupaya agar Monas tak ditutup selama pencucian. Kami malah ingin pencucian Monas jadi atraksi yang menarik lebih banyak wisatawan," kata Kepala Unit Pengelola Monas, Rini Hariyani, di Jakarta, Selasa (29/11/2011).

Pencucian Tugu Monas itu sebenarnya diagendakan pada awal Desember tahun ini. Sementara, kajian dan paparan kepada Gubernur DKI dijadwalkan pada 25-27 Oktober silam. Namun lantaran kondisi cuaca di Jakarta sering hujan, jadwal yang sudah diatur mundur.

"Tim pencuci Monas sudah datang pada 26-27 Oktober lalu kajian. Tapi ketika mereka datang, Jakarta hujan deras terus," ujar Rini.

Lantaran hal itu, pada bulan Oktober tim pencuci Monas hanya mampu melakukan kajian awal di area cawan. Pada bulan Januari mendatang, tim ini akan kembali ke Jakarta untuk melanjutkan kajian pada badan Tugu Monas.

"Mudah-mudahan cuaca lebih bersahabat sehingga proyek ini dapat segera berjalan," ujar Rini.

Sebelumnya diwartakan, Perusahaan Jerman, Kaarcher, akan memandikan ikon bersejarah di Jakarta ini. Perusahaan yang sama pernah mencuci badan Monas pada 1992. Pada saat itu, pencucian dilakukan menggunakan semprotan air dengan gondola.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com