Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Buruh Bermotor Terobos Tol

Kompas.com - 27/01/2012, 11:58 WIB

CIKARANG, KOMPAS.com — Ribuan buruh Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, menerobos Tol Jakarta-Cikampek menggunakan kendaraan roda dua untuk bergabung bersama rekannya di simpang Tol Lippo Cikarang, Jumat (27/1/2012).

"Jumlahnya ribuan. Buruh menerobos masuk dari pintu Tol Cibitung menuju Cikarang. Kemacetan belum terpantau," kata Petugas Senkom PT Jasa Marga, Khairul, di Bekasi.

Para buruh kecewa dengan putusan PTUN Bandung yang memenangkan gugatan Apindo Bekasi soal UMP, Kamis (26/1/2012). Para buruh menumpahkan kekecewaannya dengan melakukan punutupan Tol Cikampek di KM 21, Jumat ini.

Menurut Brigadir Handayani dari TMC, akibat blokade dua arah yang dilakukan pengunjuk rasa, lalu lintas dari arah Cikarang menuju Jakarta mengalami kemacetan. Kemacetan terjadi sejak KM 20.

Sementara itu Ditlantas Polda Metro Jaya menginformasikan bahwa saat ini sedang berlangsung aksi penutupan ruas tol di KM 30 (dua arah). Saat ini sedang dilakukan negosiasi oleh Polri untuk pembukaan ruas jalan tersebut. Untuk sementara, arus lalu lintas dari arah Jakarta ke Cikampek dialihkan di KmM21 ke arah Tambun dan KM 23 berputar di u turn kembali ke Jakarta.

Sebelumnya diberitakan, aliansi buruh di Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, bergabung menggelar unjuk rasa dengan melumpuhkan aktivitas produksi kawasan industri setempat.

Aliansi buruh itu membagi massa ke dalam tiga rombongan, yakni rombongan penyisir, sosialisasi, dan orasi dengan menutup sejumlah akses transportasi darat.

"Aksi penyisiran sudah dilakukan sejak pukul 05.00 WIB. Massa akan dikumpulkan di Simpang Patung Kuda Jababeka II, Cikarang, sebagai pusatnya dan bergerak sesuai misi masing-masing rombongan," kata Fathony, salah satu koordinator buruh.

Menurut Fathony, target pelumpuhan adalah perusahaan yang hingga kini belum melaksanakan upah minimum kabupaten (UMK) 2012 yang jumlahnya terdata sebanyak 109 perusahaan dari berbagai sektor industri, seperti otomotif, elektronik, dan konfeksi.

"Kami beri mereka waktu sampai pukul 10.00 WIB untuk pengusaha segera menandatangani kesepakatan UMK 2012 bersama perwakilan serikat pekerja masing-masing. Kalau tidak, kami akan paksa pekerjanya keluar dari lingkungan pabrik," katanya.

Secara terpisah, Koordinator Aliansi Sekber Kabupaten Bekasi Nining Elitas mengaku akan berkoordinasi bersama aliansi buruh untuk bergabung dalam rombongan di Simpang Patung Kuda Jababeka II dan bergerak menutup akses jalan utama dan pintu tol kawasan industri setempat untuk melumpuhkan aktivitas produksi.

"Kami memiliki massa dari 4.831 pabrik yang beroperasi di Kabupaten Bekasi," ujar Nining.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com