Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jasa Raharja Beri Santunan untuk 14 Korban Tewas

Kompas.com - 11/02/2012, 10:14 WIB

CISARUA, KOMPAS.com — Pihak Jasa Raharja sudah mengidentifikasi 14 korban tewas akibat kecelakaan bus Karunia Bakti yang mengalami tabrakan beruntun dengan sejumlah kendaraan di depannya berikut pejalan kaki. Setiap korban meninggal mendapat santunan Rp 25 juta.

"Santunan yang kita bayarkan sesuai aturan Menteri Keuangan Nomor 36 dan 37 Tahun 2008, yakni korban meninggal dunia mendapatkan Rp 25 juta, perawatan maksimal Rp 10 juta," ujar Kepala Cabang Jasa Raharja Jawa Barat, Etang Edward Robani, saat ditemui di RS Paru, Cisarua, Sabtu (11/2/2012).

Pihak Jasa Raharja mengaku kesulitan saat mengidentifikasi korban semalam. Pasalnya, yang menjadi korban pada kejadian tragis Jumat sore itu bukan saja penumpang kendaraan, melainkan juga banyak dari pejalan kaki, orang yang sedang makan di warung bakso, dan sebagainya. Namun, semuanya sudah diidentifikasi.

Soal penyerahan santunan, Etang menambahkan, akan diupayakan Senin pekan depan. Pihaknya sudah berkoordinasi dengan pihak Jasa Raharja sesuai alamat korban. Dengan demikian, tidak semua santunan akan diurus Jasa Raharja Jawa Barat. Jika korban dari Jakarta Timur, akan diurus Jasa Raharja Jakarta dan seterusnya. (Tribunnews/Yogi Gustaman)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com