Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dikira Bakar Sampah, Sebuah Rumah di Menteng Terbakar

Kompas.com - 15/02/2012, 14:44 WIB
D. Wisnu Widiantoro

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Petugas pemadam kebakaran berhasil menjinakkan api yang membakar rumah di Jalan Cianjur No 13, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (15/2/2012). Sekitar 15 mobil pemadam kebakaran dikerahkan untuk memadamkan api.

Menurut saksi mata, Sri Lestari, awalnya ia mengira adalah asap pembakaran sampah yang memang sering kali dilakukan oleh penghuni rumah yang sudah berusia lanjut. Namun, ia semakin curiga karena beberapa kali terdengar suara ledakan keras.

Kebiasaan membakar sampah tersebut juga dibenarkan oleh warga lain yang tinggal tepat dibelakang rumah yang terbakar tersebut (Jalan Subang). Mereka awalnya menyangka bahwa asap dari bakaran sampah.

Kepanikan warga di Jalan Subang terjadi setelah mengetahui bahwa peristiwa tersebut adalah kebakaran. Mereka mengeluarkan barang-barang, perabot rumah tangga, dan barang berharga lainnya.

Menurut Sri, penghuni rumah yang terbakar tersebut adalah dua orang tua berusia sekitar 70 tahun. "Saya tidak tau namanya, mereka selalu tertutup," lanjutnya.

Dari pantauan lapangan, di dalam halaman rumah terdapat empat mobil tua yang sudah rusak parah. Mobil-mobil tersebut antara lain, VW Kodok dan 3 Mercedes Benz tua yang sudah rusak parah.

Saat ini petugas pemadam mulai meninggalkan lokasi setelah kebakaran berhasil dipadamkan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com