Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Foke: Pilih yang Kenal Jakarta dan Sudah Teruji

Kompas.com - 19/03/2012, 22:01 WIB
Riana Afifah

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.comIncumbent Fauzi Bowo akhirnya resmi berpasangan dengan Nachrowi Ramli maju ke Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) DKI Jakarta 2012. Calon yang bermunculan kali ini lebih banyak dibandingkan dengan Pilkada 2007 dan banyak berasal dari luar daerah.

Fauzi Bowo menegaskan bahwa ia menghargai calon-calon lain yang maju tersebut dan akan berkompetisi secara terbuka, jujur, dan adil. Ia juga mengimbau kepada masyarakat Jakarta untuk menggunakan hak pilihnya dengan bijak dan memilih calon yang baik. "Tidak hanya sekadar baik, tapi pilih yang kenal Jakarta dan sudah teruji," kata Foke, sapaan Fauzi Bowo, saat jumpa pers di Fauzi Centre, Jalan Diponegoro 61 A, Jakarta, Senin (19/3/2012).

Foke menegaskan kembali bahwa dirinya dan Nachrowi Ramli mengenal baik seluk beluk Jakarta dan masyarakatnya. Hal ini mengingat keduanya merupakan putra daerah yang lahir dan besar di Jakarta. "Kami mengenal Jakarta, kami kenal masyarakat Jakarta dan kami akan bangun Jakarta sesuai aspirasi masyarakat Jakarta," ujar Foke.

Foke juga berterima kasih kepada partai-partai yang telah mendukungnya sehingga ia yakin dapat meraih kemenangan di Pilkada 2012 ini. Ia juga yakin dengan pengalaman yang dimilikinya dan Nachrowi Ramli, Jakarta mampu menjadi lebih makmur dan sejahtera. "Kami akan bekerja keras untuk terus membangun dan memakmurkan Jakarta dan menyejahterakan masyarakatnya," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com