Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kembali ke Jakarta, Kembali Berkarya ...

Kompas.com - 27/08/2012, 13:53 WIB

KOMPAS.com - Idul Fitri 1433 Hijriah sudah berlalu tujuh hari lalu. Kini, saatnya bekerja kembali dan masuk dalam kehidupan normal sehari-hari. Untuk bekerja dan berkarya. Apa pun harus ditempuh. Kemacetan dan halangan apa pun harus ditembus untuk mengejar waktu.

Sebenarnya, Kamis (23/8/2012), merupakan hari pertama bekerja bagi pegawai negeri sipil (PNS). Ini berarti Rabu (22/8) merupakan hari terakhir libur bersama pemudik Lebaran.

Namun, laporan sejumlah media massa menyebutkan, masih saja ada pegawai yang mangkir bekerja di hari itu dengan berbagai alasan, terutama para pegawai di beberapa instansi pemerintah pusat dan daerah.

Laporan media massa itu tentu tak mengherankan. Berdasarkan pantauan Kompas sejak hari pertama hingga kedua Lebaran, arus balik pemudik dengan berbagai moda, seperti bus, motor, dan kapal, di sejumlah tempat—Pelabuhan Merak, Banten, dan jalur pantai utara Pulau Jawa serta jalur tengah dan selatan—memang belum terlihat padat.

Arus balik baru terlihat padat pada hari Rabu atau sehari menjelang hari kerja pertama meski tidak membuat kemacetan parah di jalan raya.

Namun, tiga hari menjelang Senin (27/8), arus balik mendekati puncak. Seorang pemudik yang mengaku berangkat dari Yogyakarta pada Jumat (24/8) pukul 09.00 baru tiba di Jakarta Sabtu pagi jam yang hampir sama. ”Saya menempuh waktu sekitar 21 jam,” ujarnya, Sabtu malam.

Namun, apa pun halangan, memang harus ditembus. Idul Fitri memang memberi makna kemenangan terhadap halangan apa pun. (HAR)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com