Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Prabowo: Saya Siap Menerima Amanat Menjadi Capres

Kompas.com - 08/09/2012, 13:20 WIB
Imanuel More

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Prabowo Subianto, Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra, menyatakan kesiapannya untuk maju sebagai calon presiden dalam Pemilihan Presiden 2014. Pernyataan tersebut disampaikan Prabowo dalam acara halalbihalal Persatuan Tionghoa Indonesia Raya (Petir) dengan Pondok Pesantren KH Abdurrahman Wahid Soko Tunggal di Ragunan, Jakarta (8/9/2012).

"Saya siap menerima amanat saudara-saudara menjadi capres sebagai tugas," kata Prabowo dalam acara yang dilangsungkan di Kantor DPP Gerindra.

Dia mengatakan, bagi sebagian politisi, keinginan untuk menjadi presiden mungkin untuk mencari keuntungan pribadi. Hal itu berbeda dengan dirinya yang ingin mengemban kepercayaan dan tugas rakyat.

"Sesungguhnya saya menganggap harapan itu tantangan dan panggilan yang tidak ringan. Saya tidak ingin jabatan itu untuk kepentingan pribadi saya," kata Prabowo.

Sebelumnya, Ketua Umum Petir Budi Tjahyono Prawiro dan Pimpinan Ponpes Soko Tunggal KH Nuril Arifin Husein atau Gus Nuril meminta kesediaan Prabowo untuk menjadi capres. Mereka menilai Prabowo sebagai tokoh pemersatu yang bisa memayungi kepentingan seluruh rakyat.

Acara halalbihalal dihadiri massa dari Partai Gerindra yang datang dengan mengenakan baju kotak-kotak. Dalam acara tersebut juga hadir Ketua Umum Gerindra Suhardi, politisi Gerindra Permadi, pengusaha Mooryati Sudibyo, serta artis Krisdayanti dan Ayu Azhari.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Saat 'Food Estate' Jegal Kementan Raih 'WTP', Uang Rp 5 Miliar Jadi Pelicin untuk Auditor BPK

    Saat "Food Estate" Jegal Kementan Raih "WTP", Uang Rp 5 Miliar Jadi Pelicin untuk Auditor BPK

    Nasional
    Usai Prabowo Nyatakan Tak Mau Pemerintahannya Digangggu...

    Usai Prabowo Nyatakan Tak Mau Pemerintahannya Digangggu...

    Nasional
    Kloter Pertama Jemaah Haji Berangkat, Menag: Luruskan Niat Jaga Kesehatan

    Kloter Pertama Jemaah Haji Berangkat, Menag: Luruskan Niat Jaga Kesehatan

    Nasional
    Ketua KPU yang Tak Jera: Perlunya Pemberatan Hukuman

    Ketua KPU yang Tak Jera: Perlunya Pemberatan Hukuman

    Nasional
    Nasib Pilkada

    Nasib Pilkada

    Nasional
    Tanggal 14 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

    Tanggal 14 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

    Nasional
    Soal Prabowo Tak Ingin Diganggu Pemerintahannya, Zulhas: Beliau Prioritaskan Bangsa

    Soal Prabowo Tak Ingin Diganggu Pemerintahannya, Zulhas: Beliau Prioritaskan Bangsa

    Nasional
    Kemendesa PDTT Apresiasi Konsistensi Pertamina Dukung Percepatan Pertumbuhan Ekonomi Masyarakat Wilayah Transmigrasi

    Kemendesa PDTT Apresiasi Konsistensi Pertamina Dukung Percepatan Pertumbuhan Ekonomi Masyarakat Wilayah Transmigrasi

    Nasional
    Pospek Kinerja Membaik, Bank Mandiri Raih Peringkat AAA dengan Outlook Stabil dari Fitch Ratings

    Pospek Kinerja Membaik, Bank Mandiri Raih Peringkat AAA dengan Outlook Stabil dari Fitch Ratings

    Nasional
    Refly Harun Anggap PKB dan Nasdem 'Mualaf Oposisi'

    Refly Harun Anggap PKB dan Nasdem "Mualaf Oposisi"

    Nasional
    Berharap Anies Tak Maju Pilkada, Refly Harun: Levelnya Harus Naik, Jadi 'King Maker'

    Berharap Anies Tak Maju Pilkada, Refly Harun: Levelnya Harus Naik, Jadi "King Maker"

    Nasional
    Perkara Besar di Masa Jampidum Fadil Zumhana, Kasus Sambo dan Panji Gumilang

    Perkara Besar di Masa Jampidum Fadil Zumhana, Kasus Sambo dan Panji Gumilang

    Nasional
    Refly Harun: Anies Tak Punya Kontrol Terhadap Parpol di Koalisi Perubahan

    Refly Harun: Anies Tak Punya Kontrol Terhadap Parpol di Koalisi Perubahan

    Nasional
    Verifikasi Bukti Dukungan Calon Kepala Daerah Nonpartai, Warga Akan Didatangi Satu-satu

    Verifikasi Bukti Dukungan Calon Kepala Daerah Nonpartai, Warga Akan Didatangi Satu-satu

    Nasional
    Indonesia Dorong Pemberian Hak Istimewa ke Palestina di Sidang PBB

    Indonesia Dorong Pemberian Hak Istimewa ke Palestina di Sidang PBB

    Nasional
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com